Kalau cari villa yang vibes-nya alam banget dan pengen chill aja, this is a good choice. Lokasinya terpencil, jalannya challenging karena berkelok-kelok, curam, dan sempit. Kalau malam sepi banget cuma ada suara serangga dan staff-nya juga enggak menginap. Kalau mau pesan makan bisa gofood tapi lumayan jauh at least 5 kiloan dari area yang banyak jual makanan jadi pesannya jangan mepet apalagi kalau untuk makan malam. Parkiran sempit banget kalau untuk mobil. Kamarnya worth the price. Bersih, terawat, fasilitas basic ada (hairdryer, teko, amenities, payung, obat nyamuk elektrik), semuanya berfungsi. Wifi bagus, sinyal hp juga masih dapat. Bisa sewa motor dan menyediakan jasa trip juga tapi harus booking sehari sebelum. Menu breakfast cuma american, vegan (buah), sama indonesian tapi lumayan lah porsinya cukup banget. Staff-nya ramah dan helpful semua