Kami (2 Keluarga) menginap pada tanggal 30 May 2023 (check in) karena tanggal 31 May dini hari harus langsung flight dari Bandara Soekarno Hatta. Lokasi dari Hotel Ibis Budget Jakarta Airport sangat strategis karena begitu keluar hotel, itu akses jalan langsung menuju Bandara dan perjalanan hanya sekitar 5-10 menit sudah bisa sampai di terminal keberangkatan. Lobby hotel sangat bagus karena ada ruang tunggu + ruang makan cukup besar dan tertata dengan rapih. Kamar sangat nyaman dan lega (bisa buka koper besar), kasurnya pun nyaman, air panas di kamar mandi sangat baik, AC nya pun dingin, terdapat TV dan air mineral pun disediakan reffil di setiap lantai kamar. Hotel ini pun menyediakan shuttle gratis setiap jam baik antar/jemput ke bandara, mobil yang digunakan pun bagus (ada bus dan ada inova) sehingga mampu membawa koper kami yang cukup besar dan customer lain. Memang kami sempat ada sedikit permasalahan terkait shuttle penjemputan karena adanya miss komunikasi, tapi semua diselesaikan dengan sangat amat baik oleh Pak Imam (Manager On Duty saat itu). Thanks To Pak Imam dan Team. Kami sangat merekomendasikan dan pasti akan menginap kembali di Hotel Ibis Budget Jakarta Airport apabila ada flight atau keberangkatan pagi.