Selebihnya tentang Villa di Bawah 500 Ribu di Ubud
Rekomendasi Villa di Bawah Rp500 Ribu di Ubud, Murah dan Nyaman!
Pulau Bali adalah ikon pariwisata Indonesia. Namun, jangan sangka di Bali hanya terdapat villa-villa mewah dengan harga mahal. Banyak daerah di Bali yang menyediakan pilihan villa murah dengan fasilitas yang tak kalah menarik, salah satunya ada di wilayah Ubud.
Ubud merupakan kawasan wisata yang populer di Bali. Daerah Ubud disukai karena lingkungannya yang tenang, penuh dengan sawah dan hutan tropis. Tak heran jika Ubud menjadi destinasi favorit wisatawan yang ingin berlibur sambil menikmati suasana alam.
Nah, jika kamu ingin menjelajah pusat budaya Bali ini tanpa menghabiskan banyak biaya, terdapat sejumlah villa di bawah Rp500 ribu di Ubud yang bisa menjadi opsi menginap. Dengan harga yang terjangkau, kamu tetap bisa mendapatkan kamar nyaman dan fasilitas memadai.
Berikut beberapa rekomendasi villa di bawah Rp500 ribu di Ubud yang bisa kamu temukan di Traveloka.
Baca Juga: Rekomendasi Hotel dengan Parkir di Ubud
Rekomendasi Villa di Bawah Rp500 Ribu di Ubud
Ubud menawarkan suasana yang tenang, cocok untuk kamu yang ingin healing dan menjauh dari hiruk pikuk keramaian kota. Berikut ini beberapa pilihan villa di Ubud yang dapat melengkapi rencana liburanmu. Lokasinya strategis, fasilitasnya memadai, dan harganya ramah di kantong.
1. Green Padma Ubud
Villa Green Padma Ubud terletak di Gang Gelatik, Desa Peliatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali. Lokasinya cukup strategis karena berdekatan dengan tempat-tempat wisata di Ubud.
Untuk menginap di sini, kamu hanya perlu merogoh kocek mulai dari Rp269 ribu permalam. Villa ini memiliki kamar dengan luas 20 meter persegi. Di dalamnya sudah terdapat AC, area tempat duduk, televisi, kamar mandi pribadi dengan shower dan air panas. Lalu juga disediakan brankas untuk keamanan serta pembuat kopi dan teh.
Sedangkan untuk fasilitas villa, disediakan juga area parkir yang cukup luas, jasa antar jemput, rental atau sewa kendaraan, hingga spa tradisional Bali. Salah satu daya tarik utama villa ini adalah lokasinya yang berdekatan dengan persawahan hijau, sehingga kamu bisa mencoba aktivitas trekking di alam terbuka.
Jika tertarik mengunjungi tempat wisata, Villa Green Padma Ubud berlokasi tidak terlalu jauh dari Pasar Seni Tradisional Ubud, Puri Saren Agung, Pura Taman Saraswati, dan beberapa tempat menarik lainnya.
2. Dukuh Sebatu Villa
Mencari villa di Ubud dengan harga di bawah 500 ribuan tetapi fasilitasnya lengkap dan mewah? Dukuh Sebatu Villa jadi opsi yang tepat. Dengan arsitektur terbuka khas Bali, villa ini menyediakan fasilitas yang lengkap seperti kolam renang, piknik area, bar dan kafe, pusat kebugaran, hingga pijat dan spa tradisional.
Untuk kamarnya, memiliki ukuran yang cukup luas yakni 55 meter persegi. Sudah dilengkapi dengan WiFi, AC, televisi, kamar mandi pribadi dengan air panas, brankas, ketel listrik, dan air minum. Semua kamarnya didesain dengan perpaduan gaya tradisional dan modern. Sangat cocok dengan suasana tenang di Ubud.
Biaya menginap di sini per malam mulai dari Rp432 ribu. Relatif murah untuk fasilitas dan pelayanan yang ditawarkan, sebab di sini juga tersedia layanan laundry, jasa tur, keamanan 24 jam, sewa kendaraan seperti mobil dan sepeda, hingga antar jemput ke bandara dan pelabuhan.
Lokasinya ada di Jalan Dukuh, Banjar Sebatu, Tegallalang, Ubud, Gianyar Bali. Tidak jauh dari area villa, terdapat berbagai area wisata di antaranya Elephant Safari Park, Lembah Bidadari, Sari Timbul Art Gallery.
3. Paisa Ubud
Berikutnya ada Paisa Ubud. Lokasinya ada di Jalan Cempaka Putih No.5, Sayan, Ubud, Kabupaten Gianyar. Penginapan berkonsep villa ini menggunakan gaya modern dengan dominan arsitektur kayu. Sehingga vibes mewah dan elegannya cukup terasa.
Meski begitu, untuk menginap di sini, kamu hanya perlu membayar Rp355 ribu per malam. Dari segi fasilitas, sudah lengkap. Mulai dari kafe, WiFi di area publik, kolam renang, resepsionis dan keamanan 24 jam, antar jemput bandara, day care, layanan pijat dan spa, hingga area pemancingan.
Terdapat dua tipe kamar yakni Double with Terrace Pool dan Double Balcony. Untuk tipe pertama memiliki luas kamar 35 meter persegi dengan lokasi menghadap kolam renang. Kemudian untuk tipe kedua, luasnya juga 35 meter persegi. Fasilitas kedua tipe kamar ini meliputi AC, televisi, brankas, minibar, pembuat kopi/teh, setrika, balkon, dan kamar mandi pribadi dengan shower dan air panas.
Menginap di sini, kamu juga bisa mengeksplorasi banyak tempat wisata menarik di Ubud. Di antaranya Pusat Seni Tradisional Ubud, Ubud Monkey Forest, Museum Puri Lukisan, Campuhan Ridge Walk, Puri Saren Agung, dan masih banyak lagi.
Baca juga: 9 Rekomendasi Villa dengan Private Pool di Ubud
4. Swaha Retreat & Eco Park Ubud
Ingin mencari suasana penginapan yang berbeda di Ubud? Kamu bisa mencobanya di Swaha Retreat & Eco Park Ubud. Penginapan yang satu ini memiliki konsep yang unik yakni kamar-kamarnya dibuat seperti pondokan dengan atap jerami yang lokasinya ada di tengah persawahan. Jadi kamu bisa merasakan suasana yang betul-betul masih asri dan alami.
Meski terlihat tradisional, fasilitas yang ditawarkan sudah lengkap dan modern. Mulai dari kamar ber-AC, balkon, area teras, hingga kamar mandi pribadi dengan shower dan toiletries. Luas kamarnya sekitar 24 meter persegi. Harga yang ditawarkan masih ramah di kantong yakni mulai Rp152 ribu per malam. Sedangkan untuk fasilitas umumnya tersedia WiFi, resepsionis 24 jam, dan layanan spa.
Lokasinya cukup strategis tepatnya di Jalan Subak Batan Nyuh, Jalan Banjar Timbul-Pupuan, Tegallalang, Ubud, Gianyar. Dari sini, kamu bisa beraktivitas ke tempat wisata seperti Elephant Safari Park, Pura Tirta Empul, Mata Air Beji Sebatu, dan masih banyak lagi.
5. Nayaka Living Ubud
Nayaka Living Ubud adalah penginapan berkonsep villa dengan area semi terbuka. Arsitekturnya merupakan perpaduan dari gaya modern dan tradisional. Fasilitasnya juga sudah lengkap, cocok untuk liburan sendiri maupun bersama keluarga.
Villa ini sudah dilengkapi dengan kolam renang, area parkir, WiFi di area umum, keamanan 24 jam, hingga layanan antar jemput bandara. Sementara untuk fasilitas kamarnya meliputi AC, kamar mandi pribadi dengan shower dan air panas, televisi, area tempat duduk, hingga dapur mini. Kamu bisa memilih tipe kamar sesuai kebutuhan, ada yang memiliki konsep garden view ataupun private pool. Kamar di Nayaka Living Ubud dibanderol mulai dari Rp346 ribu per malam.
Villa ini berlokasi di Jalan Raya Mas No 166, Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali. Tidak jauh dari sini, kamu bisa menjajal aktivitas wisata seperti Ubud Monkey Fest, Paradiso Ubud, Goa Gajah, dan Museum Seni Agung Rai.
Baca juga: Hotel Murah di Ubud dengan Kolam Renang
Pesan Villa di Bawah Rp500 Ribu di Ubud
Sudah menemukan villa di bawah Rp500 ribu di Ubud yang sesuai dengan kebutuhanmu? Kamu bisa langsung membuka aplikasi Traveloka, memilih tanggal menginap, dan memanfaatkan berbagai promo yang tersedia.
Traveloka menawarkan beragam pilihan penginapan, dari villa hingga hotel, serta menyediakan kemudahan untuk memesan tiket pesawat, kereta, hingga layanan transportasi lainnya.
Jangan lupa gunakan kupon, promo bank, dan penawaran spesial lainnya agar harganya semakin hemat. Segera pilih villa favoritmu dan nikmati waktu berlibur dengan suasana tenang di Ubud bersama Traveloka!






















