Unduh Aplikasi
IDR
Pay
Log In
Daftar
Transportasi
Tempat Menginap
Aktivitas dan Hiburan
Tagihan & Isi Ulang
Produk Tambahan

Sydney

Search

Tentang Sydney

Sydney adalah salah satu kota terhijau di dunia dengan banyak aktivitas menarik untuk wisatawan, seperti menjelajahi kota menggunakan kapal pesiar, mengendarai perahu kayak di sekitar Pelabuhan Sydney, mencicipi lezatnya hidangan laut segar, mengunjungi galeri-galeri seni, hingga mendaki Sydney Harbour Bridge. Terdapat banyak pilihan atraksi wisata lainnya untuk liburan sempurna di kota ini. Dari Sydney Opera House, Harbour Bridge, Pantai Bondi, Darling Harbour, Kebun Binatang Taronga, Wild Life Sydney, hingga Sea Life Sydney Aquarium, kota ini menawarkan tempat-tempat menarik untuk setiap wisatawan. Selain itu, jangan lewatkan kesempatan u...
Selengkapnya

Selengkapnya tentang Sydney

Yang Harus Kamu Ketahui Tentang Sydney

Sydney
Sydney

Ada banyak tempat wisata di Sydney yang dapat Anda kunjungi. Sydney adalah ibu kota negara bagian New South Wales dan merupakan kota paling besar di Australia. Kota dengan wilayah seluas 12.144,6 km2 ini adalah tujuan utama para imigran dari seluruh dunia ke Australia. Tak heran jika Sydney menjadi salah satu wilayah dengan komposisi penduduk yang paling multikultural. 

Sydney didirikan pada 1788 oleh Arthur Phillip di Sydney Cove. Ia adalah komodor First Fleet, sebutan untuk 11 kapal yang berlayar dari Britania Raya ke New South Wales. Kapal ini mengangkut sekitar 1.400 penumpang yang menjadi cikal bakal koloni Eropa pertama di Sydney.

Saat ini, Sydney adalah wilayah metropolitan yang memiliki banyak daya tarik. Ada sejumlah taman yang indah, seperti Hyde Park dan Royal Botanical Gardens. Sydney juga identik dengan Sydney Harbour Bridge yang eksotis dan Sydney Opera House. Terletak di dekat Laut Tasman, Sydney memiliki banyak pelabuhan dan area pantai. Wisata Sydney yang paling populer adalah Pantai Bondi.

Pusat perdagangan utama di Sydney adalah Sydney Central Business District (SCBD) yang dimulai dari Sydney Cove hingga Central Railway Station. Di sekitar SCBD, ada banyak tempat rekreasi, termasuk Darling Harbour, wisata turis yang sangat ramai pada malam hari. Bukan hanya destinasi wisata, Sydney juga menawarkan pengalaman seru melalui sejumlah pertunjukan dan festival yang menarik.

TEMPAT WISATA DI SYDNEY

Beberapa tempat wisata menarik yang berlokasi di Sydney antara lain:

1. Sydney Opera House

Sydney Opera House adalah bangunan ikonik yang terletak di Bennelong Point, berdekatan dengan Sydney Harbour Bridge. Gedung yang berbentuk seperti cangkang ini ramai didatangi oleh para turis. Bukan hanya untuk menikmati arsitekturnya yang unik, tetapi juga untuk menonton berbagai pertunjukan teater, balet, dan seni lainnya.

Sydney Opera House
Sydney Opera House

Pada 1973, Sydney Opera House diresmikan oleh Ratu Elizabeth II setelah proses pembangunannya molor hingga 14 tahun. Gedung ini memiliki 7 aula dengan bagian tertinggi mencapai 67 meter. Tiap tahun, lebih dari 2.000 atraksi dan pertunjukan diadakan di tempat ini. Menariknya, gedung ini mengusung desain ramah lingkungan dengan lebih dari satu juta panel di bagian atap.

2. Luna Park Sydney

Luna Park Sydney terletak di 1 Olympic Drive, Milsons Point NSW. Di dalam taman bermain ini, ada berbagai wahana permainan yang bisa dicoba, antara lain Volare, Tumble Bug, Wild Mouse, Mistery Manor, Hair Raiser, Mirror Maze, dan Dodgem City. Anda juga dapat melakukan berbagai permainan seru, seperti Laughing Clowns, Buster Balloons, Crazy Crooners, dan Knockems.

Selain menjadi taman bermain, Luna Park Sydney juga merupakan tempat yang sangat cocok sebagai venue acara pernikahan. Menawarkan lokasi yang elegan dan bersejarah serta berbagai fasilitas pendukung lainnya, tempat ini sangat cocok untuk pesta pernikahan. Luna Park Sydney juga memiliki area khusus untuk mengadakan perjamuan perayaan ulang tahun, anniversary, dan acara penting lain.

3. Sydney Tower Eye

Anda juga dapat berkunjung ke Sydney Tower Eye yang memiliki tinggi hingga 268 meter dari permukaan tanah. Di sebuah observation deck, Anda akan disuguhi pemandangan 360 derajat ke seluruh penjuru kota, termasuk Sydney Harbour Bridge yang sangat eksotis.

Sydney Tower Eye
Sydney Tower Eye

Jika ingin menguji nyali, cobalah untuk berjalan di Skywalk yaitu lantai yang terbuat dari kaca. Jadi, pemandangan jalanan yang terdapat di bawah tower sangat jelas terlihat. Untuk menuju lokasi ini, Anda bisa berjalan kaki dari Circular Quay dan masuk ke lantai 5 Westfield Sydney, sebuah pusat perbelanjaan di pusat kota.

4. Bondi Beach

Tempat menarik lain yang bisa dikunjungi di Sydney adalah Bondi Beach atau Pantai Bondi. Pantai ini dapat ditempuh sekitar 10-15 menit dari pusat kota dan memiliki garis pantai sepanjang 1 Km. Pantai Bondi sangat populer, bukan hanya sebagai tempat rekreasi, tetapi tempat untuk mengadakan acara-acara olahraga. Ada sejumlah kafe dan hotel yang bisa dijumpai di sekitar Pantai Bondi. 

5. Watsons Bay

Anda juga dapat berkunjung ke Watsons Bay, sebuah objek wisata yang terkenal di Sydney karena suasana pantainya yang indah. Anda juga akan dimanjakan dengan berbagai sajian kuliner enak di restoran atau kafe terkenal, khususnya olahan seafood yang lezat. 

Kawasan bersejarah ini pun akan memperkenalkan Anda dengan budaya asli Aborigin. Di kawasan ini, Anda juga dapat menemukan Hornby Lighthouse, mercusuar yang dibangun pada 1858. Hornby Lighthouse identik dengan garis-garis merah dan putih yang ikonik. Selain itu, Anda dapat melihat kawanan hiu dari South Head pada waktu di antara Mei sampai November.

KULINER DI SYDNEY

Saat berkunjung ke Sydney, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi aneka kuliner khasnya yang lezat. Berikut di antaranya:

1. Vegemite

Vegemite adalah selai berwarna coklat yang terbuat dari bahan sayuran, rempah-rempah, dan ragi. Rasanya sangat kaya, yaitu campuran antara asin, manis, pahit, dan pedas. Biasanya, vegemite dioleskan pada roti panggang atau dapat juga menjadi isian sandwich dicampur dengan alpukat, keju, dan tomat.

Vegemite
Vegemite

2. Pavlova

Pavlova adalah semacam dessert yang dibuat oleh Chef Herbert Sachse untuk menyambut kedatangan seorang balerina terkenal, Anna Pavlova, di Australia pada 1926-1929. Rasanya manis dan memiliki tekstur crispy pada bagian luar. Sementara itu, bagian dalamnya lembut seperti marshmallow. Pavlova semakin nikmat disantap dengan buah-buahan segar dan krim kocok.

3. Lamington

Karena telah dikenal sejak 1900-an, Lamington mendapat julukan kue nasional Australia. Kue berbentuk bolu persegi ini dilapisi oleh saus cokelat dan kelapa parut. Sementara itu, pada bagian tengahnya ada selai atau krim. Anda dapat dengan mudah menemukan kue bolu spons ini di toko kue atau supermarket.

4. Meat Pie

Jangan lupa untuk mencicipi kelezatan pie berisi daging cincang, keju, dan jamur, saat berkunjung ke Sydney. Jenis makanan yang satu ini juga bisa dinikmati dengan kentang tumbuk dan gravy, yaitu saus kental dari kaldu. Meat pie lebih kecil daripada pie pada umumnya dan bisa disantap sambil berjalan-jalan. 

TEMPAT MENGINAP DI SYDNEY

Sebagai kota metropolitan yang sangat maju, Sydney memiliki fasilitas yang sangat lengkap bagi wisatawan. Namun, Anda perlu jeli mempertimbangkan fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Untuk akomodasi, ada sejumlah pilihan terbaik yang bisa dipilih.

Hyatt Regency
Hyatt Regency

Salah satunya Maze Backpackers, sebuah penginapan yang cocok bagi yang ingin menghemat bujet liburan. Akomodasi yang terletak di 417 Pitt St, Haymarket ini menawarkan fasilitas sederhana tetapi tetap nyaman. Anda juga dapat memilih The Ultimo, hotel bintang empat yang terletak di 37 Ultimo Road, Haymarket.

Masih banyak alternatif penginapan lain yang bisa ditemukan di Sydney. Untuk memudahkan pemesanan hotel, Anda bisa menggunakan aplikasi Traveloka. Menginap di Sydney akan memberikan lebih banyak kesempatan bagi Anda untuk mengeksplorasi berbagai tempat wisata di Sydney.