Transportasi Terdekat dan Terbaik di Manggarai Barat

Lihat destinasi lain
9.8 (27) oleh pengguna Traveloka
Cari

Review asli dari tempat wisata di Manggarai Barat

TOMOYA M.
Diulas 106 minggu lalu
10,0
/10
Untuk pemesanan, fast respon by whatsapp. sesampainya di bandara, supir INNOVA sudah stand by disana. itu sangat lancar kami tiba di hotel 30 menit setelah mendarat, jadi saya sarankan.

Transportasi di Manggarai Barat

Manggarai Barat merupakan salah satu kabupaten di Nusa Tenggara Timur yang terkenal dengan keindahan alamnya yang luar biasa. Kabupaten ini memiliki banyak sekali destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi, seperti Taman Nasional Komodo, Pulau Padar, dan Labuan Bajo.

Bagi Anda yang ingin berlibur ke Manggarai Barat, ada beberapa pilihan armada transportasi di Manggarai Barat, NTT yang bisa Anda gunakan untuk mencapai tujuan wisata Anda. Berikut adalah beberapa rekomendasinya:

Rekomendasi Armada Transportasi di Manggarai Barat, NTT

1. Airport Shuttle by Bajo Taxi

Bajo Taxi and Charter merupakan salah satu perusahaan jasa sewa mobil di Labuan Bajo yang beroperasi di Labuan Bajo sejak 2019.

Ada berbagai layanan yang disediakan, seperti menyediakan sewa berbagai jenis kendaraan, jasa antar jemput bandara ke kota maupun ke hotel sesuai dengan kebutuhan, dan lain-lainnya.

Jika Anda menggunakan layanan ini semua biayanya sudah termasuk driver, BBM, dan parkir bandara. Operator menjamin jika mobil akan selalu dalam keadaan yang bersih dan kondisi yang prima. Ditambah lagi, drivernya sudah profesional dan ramah.

Harga tiket untuk Airport Shuttle by Bajo Taxi dipatok mulai dari harga Rp127.500. Lokasi armada transportasi di Manggarai Barat NTT ini masih berada di kawasan Labuan Bajo, Kec. Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Mulai beroperasi pukul 08:00-21:00.

2. PICK UP & DROP SERVICES KOMODO AIRPORT TO HOTELby Sachi Tours Travel

Menjawab kekhawatiran Anda akan pilihan armada transportasi di Manggarai Barat, NTT dan susahnya mendapat layanan penjemputan dan drop off services Komodo Airport dengan mobil menuju ke dan dari hotel di seputaran Labuan Bajo, layanan dari Sachi Tours Travel ini bisa menjadi jawaban yang tepat.

Dilayani oleh driver yang sopan dan ramah, dia akan senantiasa bersikap profesional dan membantu segala kebutuhan perjalanan Anda. Armada yang disediakan berupa mobil yang nyaman dan aman. Selain itu, Anda akan dijemput dengan tepat waktu. Baik itu saat pick up atau pun drop off di airport.

Harga tiket untuk layanan PICK UP & DROP SERVICES KOMODO AIRPORT TO HOTEL dari Sachi Tours Travel ini bisa didapatkan mulai dari Rp136.000. Mulai beroperasi pukul 05:00-21:00.

3. Rental Mobil Labuan Bajo 10 Jam Dengan Sopir

Nikmati liburan di Pulau labuan Bajo tanpa harus memikirkan transportasi dan supir untuk berkeliling. Rental mobil akan menemani liburan Anda di Labuan Bajo dengan supir yang profesional dan servis yang memuaskan. Harga yang ditawarkan sangat bersaing tanpa mengurangi kualitas layanan yang diberikan.

Pesanlah dari jauh-jauh hari jika Anda ingin liburan ke Labuan Bajo dengan tenang dan tanpa ribet. Anda bisa menghabiskan waktu selama 10 jam berkeliling di pulau Labuan Bajo dan mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di sekitar.

Harga sewa untuk Rental Mobil Labuan Bajo 10 Jam Dengan Sopir mulai dari Rp 1.700.000. Jam operasionalnya dari pukul 06:00-23:59.

4. Harbour Shuttle by Bajo Taxi

Bajo Taxi juga melayani harbour shuttle dengan pelayanan yang cukup lengkap. Semua layanannya sudah termasuk driver, BBM, dan biaya parkir. Anda akan menaiki mobil yang bersih, terawat, dan dalam keadaan mesin yang prima.

Bajo Taxi merupakan perusahaan transportasi di Manggarai Barat, NTT yang bergerak di bidang jasa sewa mobil sejak 2019. Layanan yang disediakan meliputi: 

  • Menyewakan berbagai kendaraan dengan harga yang terjangkau.
  • Jasa Antar Jemput Bandara ke Kota maupun ke Hotel sesuai dengan kebutuhan anda.

Harga sewa untuk Harbour Shuttle by Bajo Taxi mulai dari Rp125.000 untuk rute Harbour ke Hotel, dan dari Hotel ke Harbour. Mulai beroperasi pukul 08:00-21:00.

5. Rental Motor Murah di Labuan Bajo

Mencari rental mobil di Labuan Bajo? Anda bisa menggunakan jasa rental yang satu ini. Mobil yang Anda naiki bisa dipastikan dalam kondisi yang prima dan memiliki surat-surat lengkap. Mobilnya pun dapat disewa harian, mingguan, atau bahkan bulanan.

Keliling Labuan Bajo naik motor? Kenapa tidak!  Hal ini pasti seru untuk dilakukan, karena Anda bisa berkeliling dengan bebas sambil menghirup udara sekitar yang masih alami.

Harga sewa untuk Rental Motor Murah di Labuan Bajo mulai dari Rp190.000. Mulai beroperasi pukul 07:00-21:00.

6. Labuan Bajo Airport Transfer / Shuttle

Nikmati perjalanan mudah dari Bandara Internasional Komodo ke tujuan Anda di wilayah selatan Labuan Bajo menggunakan layanan transfer bandara ini.

Dengan menggunakan mobil yang luas dan bisa memuat hingga 4 orang, Anda bisa mengajak semua teman Anda dalam satu mobil.

Temui pengemudi Anda pada waktu yang disepakati, dan dalam waktu singkat, Anda akan memulai perjalanan ke tujuan Anda. Tidak hanya itu, Anda juga tidak perlu mengeluarkan biaya ekstra untuk bensin, tol, dan parkir, karena semuanya sudah termasuk dalam layanan yang Anda pesan!

Anda bisa merasakan layanan ini dengan membayar harga tiket untuk  mulai dari Rp255.000. Untuk lokasi Labuan Bajo Airport Transfer / Shuttle  berada di Batu Cermin, Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Buka dari pukul 07:00-18:00.

7. Bunga Flores Tour & Travel

Bunga Flores Tour & Travel merupakan salah satu layanan transportasi di Manggarai Barat, NTT yang bisa Anda jadikan opsi sata berkunjung ke Labuan Bajo. Travel ini merupakan  penyelenggara tur lokal di Flores, baik itu open trip atau pun private trip. Semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Travel ini menyediakan layanan travel dengan Armada sesuai kebutuhan Anda, serta tour guide yang ramah, informatif dan inisiatif dalam pelayanan. Layaknya sebuah agenda wisata yang Anda harapkan bisa berjalan dengan lancar, agenda perjalanan terjadwal dengan rapi dan akan didampingi tour guide yang ramah.

Lokasinya berada di Wae Tuak, Jl.Jati Putih, Batu Cermin, Wae Kesambi, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Tim. 86554. Buka selama 24 jam. Info lebih lanjut bisa mengunjungi laman website www.bungaflorestour.com.

8. Kasih Setia Rental Labuan Bajo

Kasih Setia Rental Labuan Bajo,m merupakan layanan transportasi di Manggarai Barat, NTT yang terpercaya. Travel ini melayani berbagai sewa kendaraan, mulai dari sewa motor, sewa mobil, layanan antar jemput bandara, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Jika ingin menggunakan jasa dari travel ini, Anda bisa menghubungi nomor 081236674367 untuk informasi terkait harga dan melakukan pemesanan. Buka selama 24 jam. Jadi, Anda bisa bebas menghubunginya kapan saja!

9. Komodo Shuttle, Sewa Mobil Labuan Bajo, Ruteng, Ende, Maumere

Didirikan pada tahun 2017, Komodos Shuttle adalah layanan transportasi di Manggarai Barat, BTT yang berbasis di Labuan Bajo. Travelnya sendiri mengkhususkan diri pada penyewaan mobil. Mereka melayani wisatawan baik itu individu, keluarga, dan kelompok. Travel ini siap menawarkan pengalaman perjalanan yang lancar di seluruh Labuan Bajo dan wilayah Flores sekitarnya.

Lokasinya terletak di Jl. Yohanis Sahadun, Labuan Bajo, Kec. Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Buka dari jam 09:00 sampai 21.00.

10. TransBAJO

TransBAJO merupakan solusi bagi Anda yang sedang mencari layanan transportasi di Manggarai Barat, NTT untuk keperluan liburan Anda.

Lokasinya berada di Jalan Lorong pengadilan, Labuan Bajo, Desa Gorontalo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Buka jam 07:00 sampai 21:00. Info lebih lanjut terkait layanan dan pemesanan visa mengunjungi situs www.transbajo.com.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi layanan transportasi di Manggarai Barat, NTT yang bisa Anda pilih jika suatu saat berkunjung ke Labuan Bajo. Ingin memiliki pengalaman berlibur yang berkesan? Jangan lupa untuk menggunakan Traveloka dalam melakukan pemesanan tiket transportasi dan kebutuhan perjalanan lainnya!

Siap bertualang bersama kami?

Traveloka dulu, travel the world kemudian. Download sekarang!