Tempat wisata di

Jepang

Ganti

Cari

Kisaran Harga

Harga
Sekitar 0 hasil

Urutkan dari:

Paling Relevan

Tentang Jepang 

Paket tour Jepang merupakan solusi terbaik bagi Anda yang ingin menghabiskan liburan di Negeri Sakura, tetapi terkendala masalah anggaran. Sebagaimana Anda ketahui, Jepang tercatat sebagai salah satu destinasi favorit wisatawan dunia. Meskipun biaya liburan ke Jepang terbilang tinggi, hal ini tidak mengurangi minat wisatawan. Maklum saja, Jepang menawarkan pesona keindahan alam yang memukau.

Tokyo Tower
Tokyo Tower

Tersedia beragam destinasi wisata menarik yang dapat Anda kunjungi selama liburan. Hampir sebagian besar tempat wisata yang tersedia ramah anak dan wanita. Sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga ataupun solo traveling.  

Selain diberkahi kekayaan alam yang melimpah, Jepang kaya akan budaya dan tradisi. Di Jepang, Anda dapat mempelajari upacara minum teh, seni ikebana (merangkai bunga), tako (seni layang-layang), dan origami (seni melipat kertas). Anda pun dapat menyaksikan festival atau pertunjukan seru yang sayang jika dilewatkan. 

Jepang pun menyediakan ratusan jenis kuliner yang menggoda selera. Mulai dari hidangan utama hingga hidangan penutup, semua bisa Anda temukan dengan mudah di restoran, kafe, dan kedai. Menu makanan yang ditawarkan pun dikelompokkan sesuai musim yang tengah berlangsung.

Red Pagoda
Red Pagoda

Uniknya lagi, sajian khas setiap wilayah di Jepang berbeda. Di Prefektur Miyagi, Anda dapat menemukan olahan yang terbuat dari lidah sapi, shin-tan. Sementara di Prefektur Toyama, Anda dapat menikmati kelezatan masu no sushi. 

Sejumlah prefektur tidak hanya menyediakan makanan utama, melainkan juga camilan khas yang rasanya tak kalah lezat. Salah satunya adalah kuri kanoko, makanan khas Prefektur Nagano yang terbuat dari campuran kenari dan agar-agar. Ada pula kamome no tamago, makanan ringan yang terbuat dari pasta kacang, bentuknya menyerupai telur dan dilumuri cokelat. Camilan khas Prefektur Iwate ini merupakan favorit wisatawan. 

Ditunjang dengan sarana dan prasarana yang memadai, Jepang tak pernah sepi dipadati wisawatan. Di Jepang, Anda tak akan kesulitan menemukan alat transportasi, penginapan murah, ataupun mini market yang beroperasi selama 24 jam. 

Paket Tour Jepang 

Kini, Anda pun tak perlu bingung menyusun rencana perjalanan selama liburan di Jepang. Dengan paket tour Jepang, Anda hanya perlu mempersiapkan diri. Sangat praktis, bukan? Kemudahan inilah yang membuat sebagian besar wisatawan lebih memilih liburan menggunakan paket tour Jepang daripada liburan secara mandiri. 

Selain mudah, harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau. Bahkan, Anda dapat menghemat pengeluaran hingga tiga puluh persen ketika promo berlangsung. Umumnya, promo lebih banyak ditawarkan pada bulan Januari hingga Maret.

Tokyo Tower
Tokyo Tower

Di bulan tersebut, angka kunjungan ke Jepang lebih rendah dibandingkan dengan bulan lainnya. Anda dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk mengunjungi Jepang. Selain ramah kantong, Anda bisa mendapatkan tawaran paket tour di Jepang ke sejumlah tempat menarik. Tidak hanya destinasi wisata di kota besar saja, seperti Tokyo, Osaka, dan Kyoto, melainkan juga wilayah pedesaan. 

Salah satu desa yang paling terkenal di Jepang adalah Shirakawa-go yang terletak di Prefektur Gifu. Di musim dingin, seluruh kawasan Shirakawa-go tertutup salju. Pemandangan yang ditawarkan sangat menakjubkan, tampak seperti di negeri dongeng.

Sempurnakan liburan Anda dengan mengunjungi sejumlah kawasan belanja paling populer di Jepang, seperti Ginza, Asakusa, Shinjuku, Kuramae, Shibuya, Akihabara, Harajuku, dan Aoyama. Di pusat belanja tersebut, Anda dapat berburu peralatan rumah tangga, gadget, kerajinan tangan, pakaian, tas, sepatu, komik, hingga aksesoris dengan harga terjangkau.

Rekomendasi Paket Tour di Jepang

Bagi Anda yang tertarik mengunjungi Jepang, tersedia beragam paket tur dengan harga terbaik. Adapun sejumlah rekomendasi paket tour di Jepang yang dapat Anda jadikan pilihan, antara lain sebagai berikut. 

1. Gunung Fuji, Onsen Hot Springs, and Gotemba Outlets Tour

Paket tur ini sangat cocok bagi Anda yang ingin menikmati keindahan gunung tertinggi di Jepang, Gunung Fuji. Gunung dengan tinggi sekitar 3.776 meter ini dikelilingi lima danau, yakni Danau Sai, Danau Shoji, Danau Kawaguchi, Danau Motosu, dan Danau Yamanaka. Dapat Anda bayangkan panorama yang disuguhkan Gunung Fuji? Luar biasa menakjubkan.

Lake Kawaguchiko
Lake Kawaguchiko

Dengan paket tur ini, Anda akan diajak untuk santap siang di Okariba dan melepas lelah di Pemandian Air Panas Fuji Chobo no Yu. Setelah badan kembali segar, Anda akan mengunjungi Danau Kawaguchi yang terletak di bawah kaki Gunung Fuji. Perjalanan Anda akan berakhir setelah menghabiskan waktu belanja di Gotemba Outlets. Untuk menikmati keseruan tersebut, Anda cukup membayar Rp1.416.889,00* per orang.

2. Ghibli Museum Tour

Bagi Anda pencinta anime, khususnya karya Studio Ghibli, paket tur ini sangat direkomendasikan. Perjalanan dimulai dengan menikmati makan siang di tempat yang telah ditetapkan. Setelahnya, Anda akan mengunjungi Edo Tokyo Open Air Architectural Museum. Namun, jika kunjungan Anda berlangsung di hari Senin, maka tujuan tersebut diganti dengan Jindaiji Temple atau Takahata Fudoson Temple. 

Perjalanan dilanjutkan dengan mengunjungi destinasi utama, yakni Ghibli Museum. Di museum ini akan diajak bepetualangan dengan karakter anime Studio Ghibli. Paket tur ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp1.768.559,00* per orang.

3. Tsukiji Outer Market, Asakusa, and Bay Cruise Tour

Paket tur di Jepang ini menawarkan perjalanan seru mengeliling Tokyo menggunakan bus wisata. Sepanjang perjalanan, Anda akan melewati sejumlah tempat menarik, seperti National Diet Building, Imperial Palace, dan Kabukiza. Sebelum mengunjungi Tokyo Skytree Town, Anda akan berkunjung ke pasar ikan terbesar di Jepang, Tsujiki Outer Market lebih dulu.

Tsukiji Market
Tsukiji Market

Perjalanan akan dilanjutkan ke Senso-ji Temple & Nakamise Shopping Street. Setelah Anda menyantap makan siang, Anda akan diajak berpesiar, menikmati keindahan Kota Tokyo menggunakan kapal bertema Gozabune Edo.  

Perjalanan Anda akan berakhir setelah mengunjungi Zojo-ji Temple dan Odaiba untuk berfoto. Paket wisata ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp1.297.704,00* per orang.

4. Kyoto and Nara Tour From Osaka 

Paket tur ini akan membawa Anda menjelajahi Kyoto dan Nara. Nikmati pengalaman seru mengunjungi dua Situs Warisan Dunia UNESCO populer di kawasan ini, yakni Nijo Castle dan Kinkaku-ji Temple. Setelahnya, Anda akan mengunjungi Kyoto Imperial Palace, menikmati makan siang, dan melanjutkan perjalanan menuju Todai-ji Temple Nara Park.

Sebelum perjalanan berakhir, Anda akan mengunjungi Kasuga Taisha Shrine dan Nara Nagomikan, toko suvenir terbesar di Nara. Paket perjalanan ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp2.384.711,00* per orang.

5. Koyasan World Heritage Tour

Bagi Anda yang menyukai wisata sejarah, Koyasan World Heritage Tour akan mengajak Anda menjelajahi Situs Warisan Dunia UNESCO, Situs Suci dan Ziarah di Barisan Pegunungan Kii. Sepanjang perjalanan, Anda akan menemukan banyak kuil, pagoda, ataupun bangunan sejarah yang mengesankan. 

Dapatkan pengalaman seru menjelajahi Koyasan yang penuh dengan nuansa mistis dengan berjalan kaki. Rasakan sensasi menyantap makan siang dengan menu masakan vegetarian Buddha. Jika Anda tertarik, paket tour Jepang ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp2.236.027,00* per orang. 

*Harga dapat berubah sewaktu-waktu