Bus Efisiensi

Dengan Traveloka, beli tiket bus Efisiensi kini semudah belanja online. Mulai dari mencari jadwal bus hingga pesan dan bayar tiket—semuanya bisa dilakukan dari rumah.


Beli tiket bus PO Efisiensi via Traveloka App

Tiket Bus & Travel

Dari

Ke

Tanggal Pergi

Pulang pergi?

Jumlah Kursi

Cari

Ringkasan: PO Efisiensi

Perusahaan Otobus (PO) Efisiensi merupakan salah satu penyedia transportasi Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dengan fokus layanan kelas menengah ke atas. Berdiri sejak 1996, operator bus asal Kebumen ini selalu berusaha menghadirkan sejumlah layanan untuk memanjakan penggunanya. Hal ini bisa dilihat dari tersedianya tempat peristirahatan (rest area), shuttle bus, dan fasilitas mewah di dalam kabinnya. Kualitas pelayanan Efisiensi pun telah terbukti dengan kesuksesannya meraih predikat bus dengan pelayanan non-ekonomi terbaik pada 2017.


Tentang PO Efisiensi

Perusahaan Otobus (PO) Efisiensi mengawali sejarahnya pada 1996 sebagai perusahaan transportasi yang melayani segmen pariwisata menggunakan bus berukuran sedang. Namun, karena minat pengguna akan bus medium menurun, PO Efisiensi akhirnya memutuskan untuk beralih ke bus besar. Operator bus ini pun akhirnya memfokuskan layanannya pada jasa transportasi Antar Kota Antar Provinsi (AKAP). Bus PO Efisiensi saat ini menjalankan kegiatan operasionalnya dari kantor pusat yang beralamat di Jl. Raya Wonosari KM 6, Kebumen, Jawa Tengah. Dikenal sebagai salah satu operator bus kelas menengah atas, bisnis yang dimiliki Teuku Erry Rubihamzah ini awalnya membuka trayek perdana pulang-pergi Kebumen–Yogyakarta dengan bermodalkan satu unit bus saja. Pada saat itu, Erry pun bertindak sebagai sopir busnya sendiri. Perjalanan untuk menggerakkan roda Efiensi juga tak selalu mulus. Pada 1998, PO Efisiensi membuka trayek lintas Sumatra, tetapi tak bertahan lama akibat krisis moneter yang menimpa Indonesia. PO ini kemudian menghadirkan bus patas eksekutif untuk melayani trayek Cilacap–Yogyakarta pada 2002. Saat itu, beberapa kompetitor yang membuka rute yang sama belum menggunakan bus ber-AC. Hal ini ternyata menguntungkan PO Efisiensi sehingga mendapat tempat di hati masyarakat. Sukses dengan trayek Cilacap–Yogyakarta, Efisiensi mencoba peruntungannya dengan membuka trayek baru. Salah satu rute baru tersebut adalah trayek Yogyakarta–Purwokerto yang dibuka pada 2008, dan trayek Yogyakarta–Purbalingga pada 2012. Loncatan besar juga dilakukan Efisiensi yang bertransformasi menjadi PT Efisiensi Putra Utama pada 2014. Di tahun yang sama, PO ini juga menghadirkan inovasi layanan berupa sistem penjualan online untuk memudahkan pemesanan tiket. Berangkat dari visi untuk menjadi perusahaan transportasi darat terbaik di Indonesia, Efisiensi selalu berusaha memanjakan penggunanya. Efisiensi menggunakan bus bermesin Hino dan Mercedes-Benz yang dilengkapi sejumlah fasilitas premium. Setiap armada memiliki konfigurasi 2 - 2, dengan kursi yang bisa disandarkan (reclining seat), lengkap dengan sandaran kaki dan tangan. Selain itu, pengguna juga akan merasa nyaman selama menempuh perjalanan berkat interior bus yang mewah dan berbagai fasilitas seperti stopkontak, kompartemen bagasi, bagasi bawah, TV LCD, air minum, dan makanan ringan gratis. Kualitas layanan Efisiensi juga didukung oleh pengemudi yang berpengalaman dan profesional, serta ketepatan waktu berangkat. Operator bus ini juga membangun area peristirahatan (rest area) yang nyaman dan menyediakan layanan shuttle bus gratis untuk beberapa rute tertentu di Yogyakarta, Purwokerto, dan Cilacap. Semua hal ini dilakukan Efisiensi untuk mewujudkan misinya menjadi penyedia fasilitas transportasi yang aman dan nyaman. Berkat layanan bus berkualitas yang menjangkau sejumlah rute antarkota, Efisiensi kini menjadi salah satu moda transportasi paling diminati oleh warga Kebumen, Cilacap, dan sekitarnya. Efisiensi juga menjadi pemain utama bus patas di jalur selatan Jawa Tengah dan Yogyakarta. Efisiensi pun berhasil menyabet sejumlah penghargaan, seperti bus AKAP bintang empat dari Kementerian Perhubungan pada 2016, perusahaan angkutan umum AKAP untuk kategori perusahaan dengan pelayanan non-ekonomi terbaik pada 2010, 2011, 2012, 2016 dan 2017, serta operator bus AKAP klasifikasi kecil dengan pelayanan terbaik pada periode angkutan Lebaran 2010.


Tipe & Kelas Bus Efisiensi

Patas Executive

Hino

Reguler (Format Kursi 2-2)

Rute Populer & Harga Tiket Bus PO Efisiensi

Rute Kelas Patas Eksekutif
Cilacap - YogyakartaRp 70.000
Yogyakarta - CilacapRp 70.000
Purwokerto - YogyakartaRp 70.000
Yogyakarta - PurwokertoRp 70.000
Yogyakarta - PurwokertoRp 70.000
Kebumen - YogyakartaRp 70.000
Cilacap - KebumenRp 70.000

Kebijakan PO Efisiensi

Syarat & Ketentuan Efisiensi
  1. Penumpang harus menunjukkan (1) hasil tes rapid antigen yang dilakukan paling lama 24 jam sebelum keberangkatan atau hasil tes PCR negatif yang dilakukan paling lama 48 jam sebelum keberangkatan

  2. Penumpang harus menunjukkan sertifikat vaksinasi jika mereka bepergian di wilayah PPKM. Sertifikat harus menyatakan penumpang telah menerima setidaknya vaksin dosis pertama.

  3. Penumpang yang tidak atau belum divaksin karena alasan medis dapat menggunakan hasil tes rapid antigen atau PCR saja. Namun, penumpang harus menunjukkan keterangan dari dokter spesialis.

  4. Penumpang di bawah umur 12 tahun dibatasi untuk bepergian untuk sementara.

  5. Harga tiket sudah termasuk premium asuransi Jasa Raharja.

  6. Kapasitas maksimum bagasi tergantung pada ketersediaan tempat. Bagasi tidak akan dikenakan biaya tambahan.

  7. Penumpang dilarang membawa narkoba, bahan-bahan yang mudah terbakar atau meledak, tanaman, binatang, atau barang dengan bau menyengat.

  8. Penumpang dilarang menyimpang barang-barang berharga seperti uang, laptop, kamera, dompet, atau handphone di tempat penyimpanan bagasi bus.

  9. Penumpang bertanggung jawab penuh atas barang-barang pribadinya dan Efisiensi tidak bertanggung jawab atas kerusakan atau kehilangan barang penumpang.

  10. Efisiensi tidak melakukan pemeriksaan terhadap isi barang bawaan penumpang.

  11. Pengembalian dana tidak akan diberikan kepada penumpang yang tertinggal bus karena terlambat tiba di titik keberangkatan.

  12. Waktu berangkat, tipe bus, dan rute bus dapat berubah sewaktu-waktu karena alasan operasional.

Kebijakan Refund Efisiensi
Tiket bus yang sudah dibeli tidak bisa dibatalkan sehingga Anda tidak bisa mendapat pengembalian dana.
Kebijakan Reschedule Efisiensi
  1. To reschedule, go to the Efisiensi agent office at your departure point.

  2. Reschedule can be done any time before departure.

  3. Reschedule is based on availability.

  4. Bring your official identification document (KTP/SIM) and Traveloka e-ticket when rescheduling.

  5. Reschedule is free of charge.


Pemesanan & E-tiket PO Efisiensi

Cari dan pesan tiket bus Efisiensi online di Traveloka. Cari jadwal bus, pesan, dan bayar tiket—semuanya bisa dilakukan dari rumah.

Cara Pesan

Berikut ini adalah cara memesan tiket bus Efisiensi secara online:

  1. Buka Traveloka App atau situs web Traveloka di handphone Anda.

  2. Isi detail bus di kotak pencarian.

  3. Lihat semua jadwal bus yang tersedia.

  4. Pilih bus yang Anda inginkan.

  5. Isi data pemesan dan penumpang.

  6. Lakukan pembayaran sebelum batas waktu yang ditentukan.

  7. Lihat e-tiket Efisiensi Anda via email, SMS, atau pada menu Pesanan.

Cara Pembayaran

Anda dapat membayar tiket bus Efisiensi Anda melalui transfer bank (ATM/SMS Banking/e-banking/teller bank), kartu kredit, atau pembayaran tunai di mini market (Alfamart). Untuk info lengkapnya, silakan lihat halaman Cara Pembayaran.

E-tiket Efisiensi

E-tiket Efisiensi akan dikirim via email atau SMS setelah pembayaran Anda dikonfirmasi. E-tiket juga bisa dilihat dari menu Pesanan di halaman utama. Cukup tunjukkan e-tiket Efisiensi Anda kepada staf bus Efisiensi di titik berangkat untuk naik ke bus.


Enaknya beli tiket bus Efisiensi di Traveloka

Praktis, Tanpa Repot

Beli tiket bus dan travel kapan saja dan dari mana saja dengan Traveloka. Tak perlu repot ke terminal atau kantor agen, sekarang Anda bisa beli tiket dengan mudah dari rumah.

Customer Service 24 Jam

Traveloka menyediakan layanan Customer Service 24 jam. Jadi, kapan pun Anda punya pertanyaan atau masalah, langsung telepon, chat, atau kirimkan pesan melalui Traveloka App Anda. Kami akan selalu siap membantu.

Info Lengkap

Mulai dari info jadwal bus dan travel, trayek, titik berangkat dan turun, dan biaya tiket, hingga foto dan fasilitasnya, semuanya bisa ditemukan di Traveloka untuk membantu Anda memilih bus dan travel terbaik.

Pembayaran Mudah

Traveloka menyediakan beragam cara pembayaran, dari transfer bank, kartu kredit, hingga pembayaran tunai di mini market favorit Anda.

Partner Bus

Operator Bus Favorit Anda

Kami bekerja sama dengan berbagai operator bus tepercaya di Indonesia untuk mengantar Anda ke mana saja!

Partner Travel

Operator Travel Favorit Anda

Baik untuk liburan atau pulang ke rumah, kini Anda bisa pesan tiket travel favorit dengan lebih mudah bersama kami.

Partner Pembayaran Traveloka

Kami bekerja sama dengan bank dan mini market tepercaya untuk kenyamanan pembayaran Anda.

https://www.traveloka.com/id-id/travelokapay/paylater?utm_id=9s6GHlOa