16.9°C | Today, 04 May
Lihat Semua Foto

Newcastle

Oseania

/

Australia

/

Newcastle

Newcastle merupakan kota tertua kedua di Australia yang memiliki daya tarik yang cukup unik di kalangan wisatawan. Memakan waktu kurang lebih dua jam dari Sydney, Newcastle menawarkan keindahan pantai-pantainya yang memukau. Tidak memiliki jumlah penduduk yang padat, membuat kota ini cocok untuk liburan santai dan tenang. 

Meskipun kota ini memiliki luas yang cukup besar, namun Newcastle dapat dinikmati dengan berjalan kaki. Wisatawan dapat melihat perpaduan kehidupan pantai dengan banyaknya restoran hingga aktivitas perkotaan. Menjelajahi wisata alam, kuliner, hingga menikmati berbagai karya seni dan sejarah di Newcastle, memberikan pengalaman wisata yang tak terlupakan.  

Kenali Newcastle

Kenali daya tariknya yang tak boleh terlewat

Panduan Lengkap Berlibur dan Informasi Penting

Kumpulan informasi penting dan lengkap untuk perjalanan liburan. Temukan kode kupon khusus di dalamnya!

Tips Perjalanan ke Newcastle

Yang wajib Anda ketahui sebelum berkunjung

Cara Bepergian di Newcastle

Panduan berkeliling dengan transportasi setempat

Light Rail
Bus
Ferry

Light Rail menghubungkan CBD, dari Newcastle Interchange ke Newcastle East. Memiliki jalur sepanjang 2,7 km, Light Rail akan berhenti di beberapa lokasi seperti Civic Theatre dan Universitas Newcastle City. Jika kamu menaiki kereta ini hingga pemberhentian terakhir, kamu dapat berjalan kaki beberapa menit ke Pantai Newcastle dan Ocean Baths.

Yang Sering Ditanyakan

Hal yang perlu disiapkan hingga cara terbaik berkunjung

Apa yang terkenal dari Newcastle, Australia?

Newcastle, Australia, dulunya pernah mendapat julukan sebagai ‘Steel City’, karena memiliki pabrik baja yang cukup terkenal. Namun, seiring berjalannya waktu, kota ini berganti nuansa sebagai salah satu kota yang nyaman untuk ditinggali dan memiliki beragam tempat wisata yang menarik.

Yang terkenal dari Newcastle ini yaitu, pemandian laut yang telah berdiri lebih dari satu abad yang lalu. Di sini, kamu bisa berenang di birunya air laut sambil menikmati keindahan lepas pantai. Jika beruntung, kamu juga dapat melihat sekawanan paus bungkuk yang sedang bermigrasi!

Jika sedang berlibur bersama keluarga, Newcastle juga terkenal dengan cagar alamnya yang dapat diakses dengan mudah oleh wisatawan. Banyak sekali aktivitas yang bisa dilakukan bersama keluarga di tempat ini, seperti piknik, berinteraksi dengan satwa liar Australia, hingga bersepeda.


Apa saja tempat wisata terbaik di Newcastle, Australia?

Berkunjung ke Newcastle rasanya kurang lengkap jika tidak ke Newcastle Museum. Pernah menjadi bekas tempat pembuatan bir, saat ini kamu bisa mengenal dan mempelajari sejarah Newcastle mulai dari kehidupan suku Aborigin hingga kehidupan modern seperti sekarang.

Newcastle juga terkenal dengan keindahan pantainya, salah satunya adalah Nobbys Beach. Pantai ini memiliki karakteristik air laut berwarna biru jernih dengan pasir pantai keemasan. Pada waktu-waktu tertentu, kamu dapat melihat berbagai spesies burung di pantai ini. Tak jauh dari pantai, terdapat mercusuar yang memiliki kaya akan sejarah.

Selain Nobbys Beach, kamu juga dapat berkunjung ke Merewether Beach yang menjadi favorit banyak wisatawan. Pantai ini memiliki bibir pantai yang cukup panjang dengan pasir berwarna keemasan. Tak hanya menikmati keindahan pantai, kamu juga bisa berjalan kaki di Newcastle Memorial Walk. Melalui kawasan tersebut, kamu dapat melewati tiga pantai yaitu, Park Beach, Bar Beach, Merewether Beach.

Kamu ingin mencicipi rasa wine terbaik di Australia? Datanglah ke The Hunter Valley. Tempat ini merupakan kawasan anggur tertua dan penghasil anggur terbaik di Australia. Berbagai merek wine adalah hasil dari perkebunan ini. Tak hanya mencoba berbagai jenis wine, kamu juga bisa melakukan aktivitas lain seperti spa dan wisata kuliner.


Di mana Newcastle, Australia?

Newcastle, Australia, terletak cukup dekat dengan Sydney. Jika ingin berkunjung dari Sydney, kamu hanya akan menempuh perjalanan sekitar dua jam saja. Ingin langsung mengunjungi Newcastle? Kamu bisa menggunakan pesawat langsung dari Indonesia menuju Newcastle. Beberapa maskapai menyediakan penerbangan dengan waktu terbang dan durasi yang berbeda-beda.


Kapan waktu yang tepat untuk mengunjungi Newcastle?

Cuaca di Australia umumnya kebalikan dari negara-negara barat. Musim panas di kota ini cenderung lebih panjang dengan cuaca yang hangat dan lembab. Sedangkan musim dingin terasa lebih pendek dengan cuaca dingin dan cerah sepanjang tahun.

Memiliki cuaca yang cenderung cerah sepanjang tahun tentunya membuat waktu berkunjung ke kota ini lebih fleksibel. Jika ingin menikmati kota yang tidak terlalu padat oleh wisatawan, kamu bisa berkunjung di sekitar bulan Juni hingga Agustus. Pada waktu ini, harga tiket pesawat tidak terlalu mahal dan cuaca di Newcastle masih dingin berawan dengan banyak sinar matahari.

Ingin melihat bunga-bunga liar bermekaran di Newcastle? Datanglah pada musim semi maupun gugur pada bulan Maret - Mei dan September - November. Dengan cuaca yang hangat, kamu dapat berjalan-jalan di sekitar taman sambil menikmati keindahan berbagai warna bunga yang bermekaran. Pada waktu ini, jika kamu berkunjung ke pantai seperti Bar Beach Cliff, King Edward Park, dan Redhead Beach, mungkin kamu dapat melihat ribuan paus bungkuk yang sedang bermigrasi.


Apa tips berkunjung ke Newcastle?

Australia khususnya kota Newcastle cuaca yang cukup hangat sepanjang tahun. Meskipun musim dingin tiba, matahari akan tetap menyinari kota ini. Sehingga, pastikan kamu membawa sunscreen maupun topi untuk melindungi tubuh dari paparan sinar matahari secara langsung. Jangan lupa untuk menggunakan pakaian yang nyaman saat akan berkeliling kota.

Hal yang tak kalah penting adalah pesan tiket pesawat dari jauh-jauh hari dan memilih waktu berkunjung yang tidak terlalu ramai agar mendapatkan harga tiket yang lebih murah. Hindari berkunjung di akhir tahun karena biasanya harga tiket ke Newcastle cenderung mahal.

Newcastle sudah memiliki berbagai jenis transportasi yang nyaman untuk digunakan para wisatawan. Pastikan kamu memanfaatkan transportasi tersebut untuk perjalanan yang lebih mudah. Namun, kota ini juga masih memungkinkan untuk kamu yang ingin berkeliling kota dengan berjalan kaki.

Jalanan di Newcastle ini cukup nyaman dan bersih untuk berjalan maupun bersepeda. Kamu bisa menikmati keindahan kota dengan lebih santai. Walaupun merupakan kota terbesar kedua di Australia, kota ini bisa kamu jelajahi dalam beberapa hari saja, lho. Jika tidak memiliki banyak waktu untuk berlibur, pastikan kamu menyusun rencana perjalanan dengan melihat berbagai rekomendasi tempat wisata dan aktivitas seru di Newcastle di Traveloka.


Jelajahi Newcastle

Susun rencana liburan Anda dengan ide pilihan berikut

Isi Panduan

Kenali Newcastle

Tips Perjalanan ke Newcastle

Jelajahi Newcastle

Destinasi Terdekat dari Newcastle

Rekomendasi wisata & aktivitas seru lain di sekitarmu