0

Traveloka Xperience

22 Apr 2020 - 5 min read

Rekomendasi Film Indonesia Tahun 2020: Wajib Tonton!

Film Indonesia memiliki daya tarik tersendiri. Hal ini tentunya tidak kamu temukan saat menonton film luar negeri. Apa saja kelebihan film Indonesia yang tak dimiliki film luar? Berikut ulasannya sebelum kamu cari tahu film Indonesia apa saja yang jadi rekomendasi untuk ditonton tahun 2020:

Melestarikan budaya Indonesia

Dengan menonton film Indonesia, kamu berkontribusi melestarikan budaya Indonesia. Budaya Nusantara bukan berarti hanya adegan pertunjukan kesenian yang ditampilkan, melainkan berbagai aspek dalam film Indonesia tersebut. Mulai dari bahasa hingga dialek, latar tempat yang ditampilkan dalam film Indonesia, kearifan lokal yang diperankan oleh para pemain, cara berpakaian para pemeran khas Indonesia, dan sebagainya menjadi ciri khas budaya Indonesia yang tidak akan lekang oleh waktu.

Mendalami Kehidupan

Menyaksikan film Indonesia akan membuat penonton bisa lebih mengaitkan dengan kehidupan yang dialaminya. Tentu karena ada banyak kesamaan cerita dalam bentuk budaya, kebiasaan, dan pengalaman hidup. Makna yang tersirat maupun tersurat di dalam film Indonesia bisa lebih kamu pahami dibandingkan dengan menonton film luar negeri.

Memajukan Industri Kreatif Indonesia

Menonton film Indonesia akan memajukan industri kreatif di Indonesia. Alasannya karena banyak orang Indonesia yang mencari penghasilan dari industri ini. Mulai dari aktris dan aktornya, publisis dan distributor film Indonesia, pengusaha tempat penayangan film Indonesia, hingga orang-orang yang berada di balik layar pembuatan film Indonesia.

Industri film Indonesia yang maju akan memicu pertumbuhan karya karya anak bangsa yang berkualitas, baik dari segi sinematografi, hingga cerita yang ditampilkan dalam film Indonesia. Orang-orang tersebut tidak lagi hanya memikirikan sisi komersialismenya, melainkan fokus pada cerita dan pesan yang ingin disampaikan kepada penonton.

Meskipun ada beberapa judul film Indonesia yang ditunda penayangannya karena pandemi virus Covid-19, tentu saat inilah waktu paling tepat untuk kamu mencari tahu apa saja film Indonesia yang wajib ditunggu jadwal penayangannya di 2020. Tak boleh terlewatkan, berikut rekomendasi film Indonesia yang perlu diapresiasi ketika situasi negara ini kembali kondusif:

Film Indonesia Genre Drama

Film Indonesia “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini“ atau NKCTHI berhasil membuat film Indonesia bergenre drama kembali mendapat perhatian besar dari penonton. Tahun 2020 punya banyak daftar film Indonesia bergenre drama yang layak untuk ditunggu penayangannya. Sebut saja beberapa seri judul film pahlawan super dari Jagat Bumi Langit, kisah cinta dalam film Malik & Elsa, hingga drama keluarga dalam film Indonesia berjudul Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah.

Di pertengahan 2020, ada film Indonesia bergenre drama yang tak kalah seru yaitu Generasi 90an: Melankolia. Bercerita tentang masalah antara kakak dan adik dalam sebuah keluarga, masih akan sangat menarik untuk diikuti. Dijamin perasaanmu terkoyak-koyak ketika menonton film Indonesia ini. Melankolia hadir dengan nuansa yang berbeda, yakni berlatar setting tahun 90an.

Generasi 90an: Melankolia sendiri bercerita tentang pencarian jati diri Abby yang diperankan Ari Irham. Ia selalu menjadikan kakaknya, Indah (Aghniny Haque) sebagai sosok yang ia kagumi. Namun, sebuah kecelakaan pesawat membuatnya harus menerima keadaan bahwa kakaknya turut menghilang dalam kecelakaan tersebut. Konflik yang dihadirkan setelah ia menemukan Sephia (Taskya Namya), sahabat kakaknya sebagai sosok pengganti Indah semakin seru untuk ditonton.

Melankolia menjadi film Indonesia yang diproduseri oleh Visinema Pictures. Film ini disutradarai oleh Muhammad Irfan Ramli. Seperti judulnya, penonton dijanjikan untuk mendapatkan kesan nostalgia 90an yang kental dari film Indonesia bergenre drama tahun 2020.

Film Indonesia Genre Horor

Film Indonesia bergenre horor thriller “Sebelum Iblis Menjemput” sukses menjadi pembuka film horor Indonesia yang layak tonton di negeri ini. Film horor garapan Timo Tjahjanto ini bintangi aktor dan aktris yang tidak diragukan lagi bakatnya dalam berbagai film Indonesia, sebut saja Chelsea Islan, Pevita Pearce, Shareefa Daanish, dan Baskara Mahendra.

Film Indonesia bergenre horor lainnya yang perlu kamu tunggu adalah sekuel film Asih rencana bakal tayang 2020. Rasanya kurang lengkap jika film Indonesia bergenre horor tanpa kehadiran Danur Universe—salah satu film Indonesia yang patut ditunggu jadwal penayangannya.

Selain itu, kamu bisa menunggu jadwal penayangan film Indonesia berjudul KKN di Desa Penari. Film KKN di Desa Penari disutradarai oleh Awi Suryadi yang sebelumnya dikenal lewat film Danur Universe dan diproduksi MD Pictures.

Film Indonesia bergenre horor yang berawal dari cerita viral di Twitter ini akan menarik perhatian karena tidak kalah menegangkan dari cerita yang selama ini pernah kamu baca. Dengan gabungan penataan sinematografi dan akting dari para aktor yang sangat meyakinkan, akan membuat adrenalin naik selama menonton film ini.

Film Indonesia tidak akan lengkap tanpa unsur horor lokal. Trilogi Arwah Tumbal Nyai kini sudah mencapai seri terakhir. Dua film sebelumnya diperankan oleh Zaskia Gotik dan Ayu Ting Ting, dalam seri ketiganya ini Dewi Persik yang akan unjuk gigi. Film Indonesia berjudul “Arwah Tumbal Nyai: Part Tumbal” tentu wajib tonton juga jika kamu memang mengikuti dua sekuel film ini sebelumnya.

Film Indonesia horor mana yang akan kamu tonton di 2020 ini? Pastikan menonton film Indonesia di bioskop nyaman dan tentunya dekat dengan lokasimu. Ajak teman untuk menonton film Indonesia agar pengalamanmu menonton film Indonesia bergenre horor lebih seru.

Film Indonesia Genre Aksi

Tarung Sarung jadi film aksi yang tidak sekadar menonton orang saling baku hantam dengan senjata yang hanya mengandalkan efek keren. Film yang disutradarai oleh Archie Hekagery ini menggabungkan drama dan aksi secara epik. Budaya lokal suku Bugis diangkat menjadi drama aksi yang berbeda dari film Indonesia bergenre aksi lain yang pernah ada.

Plot dalam film akan menceritakan salah satu budaya suku Bugis, Makassar, yakni tarung sarung. Ini adalah kebiasaan yang digunakan sebagai salah satu cara masyarakat setempat untuk menyelesaikan perselisihan antara dua orang.

Bercerita tentang seorang anak konglomerat sombong yang berubah karena cinta, film Indonesia Tarung Sarung akan diperankan oleh sejumlah artis muda Indonesia yaitu Panji Zoni, Maizura, Yayan Ruhian, Imelda Therinne dan masih banyak lagi artis film Indonesia yang berkualitas.

Film Indonesia bergenre aksi dengan konten lokal menjadi ciri khas film Indonesia yang perlu mendapat apresiasi dari penonton. Cinta, keluarga, konflik, ego anak muda, budaya khas Indonesia, dan aksi yang dihadirkan dalam Tarung Sarung sayang jika kamu lewatkan begitu saja. Cek jadwal penayangannya film Indonesia di bioskop favoritmu.

Pencinta film Indonesia akan sedikit kecewa karena adanya beberapa penundaan penayangan film Indonesia karena pandemi yang sedang terjadi di tahun 2020. Aktivitas favorit untuk menonton film Indonesia di bioskop harus ditahan dulu nih, karena adanya social distancing yang diberlakukan untuk mengurangi wabah Covid-19.

Meski begitu, rekomendasi tontonan film Indonesia tetap perlu kamu tahu agar bersiap menonton film Indonesia berkualitas begitu situasi kembali kondusif. Jangan sampai ketinggalan banyak film seru dan keren tahun 2020 karena kamu kurang informatif. Ikuti terus update film Indonesia keren dan berbagai promo di tempat penayangan film favorit di kotamu. Selamat menonton film Indonesia!

Tags:
film-indonesia
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan