Sulawesi, pulau eksotis di jantung nusantara, ternyata menyimpan kekayaan bawah laut yang tidak kalah menakjubkan dari Raja Ampat. Buat kamu yang punya jiwa petualang dan suka menjelajahi keindahan bawah laut, ada banyak spot diving di Sulawesi yang siap memanjakan mata dengan terumbu karangnya yang warna-warni dan biota lautnya yang beragam.
Dari Bunaken yang sudah mendunia hingga Wakatobi yang eksotis, Sulawesi menawarkan pengalaman menyelam yang menakjubkan. Setiap spot yang ada punya pesonanya sendiri, mulai dari dinding karang yang dramatis hingga bangkai kapal bersejarah.
Penasaran spot diving mana aja yang wajib kamu kunjungi di Sulawesi? Traveloka sudah merangkum daftar lengkapnya buat kamu! Nggak cuma informasi soal lokasi dan kedalaman, ada juga tips buat kamu biar diving di Sulawesi makin aman dan menyenangkan
Yang menarik dari banyaknya spot diving di Sulawesi adalah, beberapa spot sangat ramah untuk kamu yang baru pertama menyelam atau pemula, hingga yang sudah berpengalaman dan memiliki lisensi selam yang lengkap. Simak rekomendasinya berikut ini.
Terletak di ujung utara Sulawesi, Taman Nasional Bunaken adalah surga bagi para pecinta diving. Dikenal sebagai salah satu destinasi menyelam terbaik di dunia, Bunaken menawarkan keindahan bawah laut yang luar biasa.
Dengan lebih dari 390 spesies terumbu karang dan berbagai jenis ikan, seperti ikan kakatua, ikan kupu-kupu, dan ikan pari manta, Bunaken menjanjikan pengalaman menyelam yang tak terlupakan. Untuk bisa mengunjungi kawasan ini kamu harus menempuh sekitar 1 jam perjalanan dengan kapal dari Manado.
Saat menyelam, kamu akan menemukan banyak dinding karang vertikal, dan juga gua bawah laut yang terkenal di kawasan ini. Ada juga beragam pemandangan dari berbagai jenis terumbu karang.
Untuk paket menyelam selama 1 jam rata rata operator selam di kawasan ini menawarkan harga mulai dari 1.3 juta.
Bunaken Trip Diving- One day - 2X Menyelam - Keberangkatan Manado
10.0/10
Bunaken
Rp 1.550.000
Rp 1.399.000
Selat Lembeh merupakan salah satu spot diving yang juga cukup populer. Terletak di ujung timur laut Sulawesi, Selat Lembeh terkenal dengan muck diving-nya. Lokasinya yang ada di ujung timur Sulawesi, membutuhkan waktu sekitar 2 jam perjalanan dengan kapal dari Bitung.
Meskipun tidak memiliki terumbu karang yang megah seperti Bunaken, Selat Lembeh menawarkan keunikan tersendiri dengan biota lautnya yang langka dan unik.
Di sini, kamu dapat menemukan berbagai jenis makhluk laut yang aneh dan menarik, seperti ikan frogfish, ikan ghost pipefish, dan gurita mimic. Selain aneka ikan yang unik, kamu juga bisa menemukan fenomena dasar laut berpasir dengan berbagai jenis biota laut yang unik.
Untuk satu kali aktivitas menyelam, biasanya kamu akan ditawari dengan harga mulai dari Rp 750 ribu, termasuk perlengkapan menyelam dan instruktur yang akan memandu selama proses menyelam.
Terletak di lepas pantai utara Sulawesi, Pulau Bangka menawarkan keindahan bawah laut yang berbeda, unik, dan menarik dengan nuansa yang berbeda dari tempat lainnya. Dari kota Manado, kamu harus menempuh perjalanan 30 menit ke Pelabuhan Manado, lalu melanjutkan perjalanan dengan kapal ferry atau kapal cepat selama kurang lebih 3 jam.
Dengan terumbu karang yang sehat dan beragam, sepanjang pesisir pantai pulau Bangka menjadi rumah bagi berbagai jenis ikan, seperti ikan kerapu, ikan kakap, dan ikan barakuda. Selain itu, Bangka juga terkenal dengan penyu sisiknya yang sering terlihat di perairan sekitarnya. Penyu ini bisa mencapai panjang 70 cm dan berat 70 kg.
Harga rata-rata paket menyelam selama 3 sampai 6 jam, kurang lebih Rp 1 juta untuk paket termurah. Ada juga yang menawarkan paket Rp 2 juta, yang sudah termasuk akomodasi dan penginapan. Biasanya setiap paket juga disertai short course untuk kamu yang baru pertama kali melakukan aktifitas menyelam.
Taman Nasional Wakatobi menawarkan berbagai spot diving yang memukau dengan keindahan terumbu karang dan keanekaragaman hayati lautnya. Terletak di bagian tenggara Sulawesi, Taman Nasional Wakatobi adalah salah satu surga bawah laut terbaik di Indonesia.
Beberapa spot diving yang cukup populer antara lain Roma, House Reef, dan Cornucopia, masing-masing dengan karakteristik uniknya.
Kondisi alam bawah laut Wakatobi sangat menakjubkan, dengan terumbu karang yang sehat dan berwarna-warni. Dengan lebih dari 750 spesies terumbu karang dan 942 spesies ikan, Wakatobi menawarkan pengalaman menyelam yang tak tertandingi. Selain itu, Wakatobi juga terkenal dengan lumba-lumba dan paus yang sering terlihat di perairan sekitarnya.
Harga untuk menyelam di Wakatobi rata-rata mulai dari Rp 800 ribu. Umumnya, biaya sudah termasuk transportasi kapal, peralatan selam, pemandu, dan makan siang. Beberapa operator juga menawarkan paket menginap di resort atau di kapal layar mereka.
Untuk masalah keamanan, aktivitas menyelam di Wakatobi cukup baik, dengan arus yang umumnya tenang dan visibilitas air yang tinggi. Kamu bisa berkunjung ke wilayah Wakatobi selama musim panas agar mendapatkan pengalaman terbaik dan cuaca yang relatif aman untuk melakukan aktivitas diving.
6H5M Wakatobi Dive Training Scuba Diver
Wakatobi
Lihat Harga
Kepulauan Togean, yang terletak di Teluk Tomini, Sulawesi Tengah, merupakan surga tersembunyi bagi para pecinta diving. Wilayah ini menyimpan berbagai keindahan bawah laut yang menawan dengan pengunjung yang masih sangat sedikit.
Untuk bisa sampai di Pulau Togean, kamu bisa terbang ke Gorontalo. Sesampainya di Gorontalo lanjutkan perjalanan dengan menaiki kapal berdurasi tempuh selama 12 jam. Harga tiket kapal ferry untuk ekonomi berkisar Rp 70 ribu, sedangkan untuk satu kabin berisi 4 orang, kamu bisa membayar dengan biaya Rp 500 ribu.
Dengan keindahan bawah laut yang masih alami dan terumbu karang yang terjaga, kawasan Togean menawarkan pemandangan bawah laut yang memukau. Anda bisa juga menemukan berbagai jenis ubur-ubur tanpa sengat di wilayah Danau Mariona.
Ada beberapa spot diving terbaik di Kepulauan Togean antara lain:
Untuk bisa menikmati diving di kawasan Kepulauan Togean kamu bisa mengeluarkan uang sebesar Rp 800 ribu hingga Rp 1 juta. Ada juga yang menawarkan paket menyelam serta penginapan dengan harga bervariasi mulai dari Rp 2 juta per malam.
Dengan keindahan bawah lautnya yang memukau, Sulawesi adalah destinasi yang sempurna bagi para pecinta diving. Kamu bisa berkunjung ke beberapa spot diving Sulawesi di atas jika ingin melihat keindahan bawah laut Indonesia yang memukau. Kamu bisa cek tiket pesawat menuju Sulawesi melalui Traveloka, ya. Yuk, pesan tiketnya sekarang!
Kamu juga bisa dapet cuan tambahan dengan join Traveloka Affiliate dan share link tiket wisata Sulawesi ke keluarga atau teman kamu! Kamu akan mendapatkan komisi up to 3% per transaksi yang berhasil terjual dalam bentuk Traveloka Points! Seneng-seneng bareng keluarga tapi bisa dapet cuan juga. Yuk, daftar Traveloka Affiliate sekarang juga!