Ada yang traveling untuk melepaskan penat, ada yang traveling untuk menghilangkan duka, dan ada yang traveling untuk memperkaya jiwa. Di Tanjung Bira, Sulawesi Selatan, kita bisa mendapatkan semuanya. Pantai dengan pasir putih sehalus tepung, garis pantai berkilo-kilometer panjangnya, laut yang luar biasa bening, dan titik snorkeling dan diving yang bertebaran, susah untuk tidak jatuh cinta dengan Tanjung Bira.
Tanjung Bira paling mudah dituju melalui jalur darat, dan paling enak menyewa mobil dari Makassar. Jadi kalau memang mau berhenti untuk foto-foto lebih enak, karena ada sejumlah tempat menarik yang bisa ditemui di sepanjang lima setengah jam perjalanan dari Makassar ke Tanjung Bira.
Daya tarik utama Tanjung Bira adalah pulau-pulau indah yang berdekatan satu sama lain. Snorkeling, diving, hingga makan seafood di pinggir pantai bisa dilakukan di sini. Kita bisa menikmati semuanya dengan menyewa perahu dan island-hopping seharian.
Tak hanya berjalan menyusuri pantai berpasir lembut, snorkeling, diving, dan bengong menatap matahari terbenam, masih ada banyak aktivitas lain yang bisa dilakukan di Tanjung Bira.
Lokasi: Tebing Apparalang
Lokasi: Pantai Panrang Luhu
Lokasi: Malino Highlands
Pemandu wisata saya sempat menginformasikan bahwa saat harga tanah di pinggir Pantai Bira dan sekitarnya masih murah, orang-orang lokal enggan berinvestasi karena masih sepi. Jadi wisatawan luar yang ke sini dan jatuh cinta kepada Bira langsung memanfaatkan keadaan dan membeli tanah untuk dijadikan penginapan. Ketika Bira mulai ramai, orang Indonesia baru tergerak untuk membangun ini itu, tetapi harga tanah sudah telanjur mahal. Mendengar hal ini, saya jadi merenung, apakah kita memang takut untuk mengambil risiko dan lebih suka menunggu? Namun harus diakui bahwa ada banyak sekali pilihan hotel dan cottage lucu di Tanjung Bira.
Resor mewah ini mendapat julukan Santorini Bira karena rancangannya yang unik.
Amatoa Resorts
8.6/10
•
Jl. Pasir Putih No. 6,...
Lihat Harga
Penginapan ini mengingatkan saya kepada bangunan di Yunani karena cat putih yang dipadu dengan warna tosca di pintu kamarnya.
Woywoy Paradise
8.2/10
Jl. Pantai Sunrise, Bi...
Lihat Harga
Konsep rumah kecil dan cat warna-warni membuat saya terdorong untuk menginap di sini.
Woywoy Sunrise Bira
8.2/10
•
Jl. Pantai Sunrise No. 1, Bira, Bonto Bahari
Rp 469.299
Rp 351.975
Sebelum bisa menuju Tanjung Bira, kita harus terbang lebih dulu ke Makassar. Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin yang ada di kota ini adalah bandara tersibuk keempat di Indonesia, jadi hampir semua bandara besar di Indonesia memiliki rute penerbangan ke sini. Secara tampilan pun bandara ini sudah modern dan bersih, tak kalah dengan bandara internasional lain di Indonesia.
Transportasi terbaik untuk perjalanan Makassar – Tanjung Bira: menyewa mobil! Biaya sewa mobil biasanya sudah termasuk supir. Namun jika kamu ingin tahu jalur terbaik, gunakanlah jasa pemandu wisata lokal.