0

Hendrie Oktaviannur

28 Jan 2020 - 3 min read

Telusuri Lombok

Apa pun preferensi traveling Anda, Lombok siap menyambut. Terdapat pantai-pantai cantik bagi Anda yang suka berjemur atau menikmati suasana pantai, gunung dan bukit bagi yang ingin mendaki, kekayaan budaya tradisional yang memperkaya pengetahuan, hingga surga tersembunyi yang belum ramai wisatawan.

Berikut panduan lengkap kami untuk memudahkan Anda merencanakan kunjungan ke pulau terbesar kedua di Nusa Tenggara Barat ini.

Daya tarik yang tak boleh terlewat

Gambar Desa Sembalun

Lokasi: ± 81km dari Mataram.
Aktivitas:Trekking, menikmati pemandangan sawah di tengah-tengah perbukitan, agrowisata petik stroberi.
Tips:Sedia jaket tebal dan syal untuk mengatasi udara dingin di malam hari.

Gambar Pantai Selong Belanak

Lokasi: ± 51km dari Mataram.
Aktivitas: Belajar berselancar.
Info harga:Biaya kursus selancar sekitar Rp250.000 (minimum), sudah termasuk pelatih dan sewa perlengkapan per sesi (sekitar 2 jam).

Gambar Air Terjun Tiu Kelep

Lokasi: ± 83km dari Mataram.
Aktivitas: Berendam di air yang jernih.
Tips: Gunakan tas plastik untuk menyimpan peralatan elektronik, karena kemungkinan besar Anda akan basah di perjalanan menuju air terjun.

Gambar Bukit Merese

Lokasi: ± 58km dari Mataram.
Aktivitas: Menikmati matahari terbenam di atas bukit.
Tips: Bawa persediaan air minum.

Gambar Danau Segara Anak

Lokasi: ± 125km dari Mataram.
Aktivitas: Trekking, berkemah, memancing di atas gunung.
Tips: Persiapkan fisik karena pendakian memakan waktu lebih dari satu hari.

Gambar Desa Adat Sade

Lokasi: ± 43km dari Mataram.
Aktivitas: Berburu cendera mata khas Lombok.
Tips: Cek harga suvenir di beberapa toko dan jangan sungkan untuk menawar.

Gambar Gili Trawangan

Lokasi: ± 34km dari Mataram.
Aktivitas: Menikmatisunset, berjemur,snorkeling.
Tips: Sewa sepeda agar lebih nyaman berkeliling pulau. Harga sewa sepeda sekitar Rp50.000 per hari.

Waktu Berkunjung Terbaik

Gambar Waktu Berkunjung Terbaik

Tahukah Anda?

Gambar Informasi Lombok

Transportasi

Menuju Lombok

Jalur udara

Beberapa maskapai besar di Indonesia memiliki rute langsung menuju ke Bandar Udara Internasional Lombok, di antaranya dari Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, Bali. Bandara ini juga melayani penerbangan internasional pulang pergi dari/ke Singapura dan Malaysia.

Jalur laut

Anda bisa gunakan kapal feri umum yang beroperasi 24 jam dari Pelabuhan Padangbai Bali ke Pelabuhan Lembar Lombok dengan waktu tempuh sekitar 4 jam. Pelabuhan ini juga melayani rute ke beberapa pulau turis di Lombok, seperti Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno.

Harga tiket feri sekali jalan (tanpa kendaraan): Rp44.000/orang untuk dewasa, dan Rp29.000/orang untuk anak-anak.
Harga tiket feri sekali jalan (bawa kendaraan): Rp123.000 untuk kendaraan roda dua dan Rp790.000 untuk kendaraan roda empat. Semua harga sudah termasuk seluruh penumpang.

Anda juga bisa pilih kapal cepatdari beberapa pelabuhan di Bali: Amed, Padangbai, Serangan dan Sanur. Tarif sekali jalan mulai Rp400.000/orang dengan waktu tempuh 2 – 3 jam.

Berkeliling Lombok

Gunakan bemo yang melayani berbagai tujuan populer, seperti Senggigi, Mataram, Ampenan, Cakranegara.
Bemo hanya tersedia hingga sore hari. Di luar itu, Anda bisa gunakan ojek dengan harga yang sudah disepakati bersama.
Bila tidak ingin repot, Anda bisa menyewa mobil, dengan kisaran harga Rp400.000 per hari, sudah termasuk bensin dan sopir.

Menginap di mana?

Hotel Kertayoga

8.5

JL. Pejanggik 66, Pajang Barat, Cakranegara, Mataram, Pejanggik, Lombok, Pusat Kota Mataram, Lombok, Mataram, Indonesia, 83122

Mulai dari Rp101.672

D'MAX Hotel & Convention Lombok

8.6

Jalan Raya By Pass Bandara Internasional Km. 2, Praya, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia, 83511

Mulai dari Rp379.620

Jeeva Beloam Beach Camp

9.1

Jalan Pantai Beloam No 1 Jerowaru, Lombok, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Indonesia, 83672

Mulai dari Rp3.064.408

Fakta Menarik dari Warga Lombok

Gambar Repan
"Menenun adalah keterampilan wajib bagi perempuan Sasak yang ingin menikah."
- Inaq* Repan, Warga Desa Sade*panggilan untuk perempuan dewasa yang sudah menikah
Gambar Puriadi
"Tidak semua warga di Desa Sade lancar berbahasa Indonesia."
- Puriadi, Warga Desa Sade
Gambar Adel
"Agustus adalah waktu paling ideal untuk berselancar di Lombok karena kondisi ombak paling bagus di bulan itu."
- Adel, Peselancar
Gambar Talip
"Lantai rumah adat suku Sasak terbuat dari kotoran kerbau."
- Talip, Pemandu
Gambar Ken
"Tak sedikit warga asing datang ke Pantai Selong Belanak hanya untuk membersihkan sampah di pinggir pantai."
- Ken, Pedagang di Pantai Selong Belanak
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan