Bandara Halim Perdanakusuma yang berlokasi di Jakarta menjadi salah satu bandara penting yang melayani berbagai rute untuk penerbangan domestik, bahkan untuk penerbangan militer sekali pun. Karena tingginya mobilitas masyarakat, fasilitas parkir di Bandara Halim pun menjadi kebutuhan penting untuk mendukung kenyamanan para penumpang dan pengunjung.
Saat ini, tarif parkir di Bandara Halim Perdanakusuma dibedakan dari jenis kendaraan maupun durasi parkir. Untuk mobil pribadi, biasanya akan dikenakan tarif per jam dan tarif harian. Selain itu, ada pula tarif khusus lainnya untuk kendaraan roda dua maupun kendaraan besar seperti bus atau truk. Sistem tarif ini sendiri dirancang untuk memberikan kemudahan maupun pengaturan lalu lintas di dalam bandara agar tertib dan nyaman.
Tak hanya menawarkan tarif reguler, Bandara Halim juga menyediakan layanan parkir inap. Layanan ini bermanfaat apabila penumpang hendak meninggalkan kendaraan mereka dalam waktu lama. Untuk biayanya pun lebih ekonomis jika dibandingkan dengan tarif parkir harian/reguler.
Nah, jika kamu ingin tahu info lengkapnya, Traveloka akan menjelaskan daftar tarif parkir inap Bandara Halim berikut ini. Silakan disimak!
Bandara Halim Perdanakusuma memiliki layanan tarif parkir reguler maupun parkir inap. Untuk parkir reguler, tarifnya akan dihitung berdasarkan durasi jam, yaitu Rp 5.000 untuk 1 jam pertama dan Rp 5.000 untuk per jam berikutnya hingga 4 jam pertama. Mulai dari jam ke 5, maka tarifnya bertambah menjadi Rp 10.000 per jam. Sistem ini berlaku untuk parkir harian biasa atau saat kendaraan ditinggal selama beberapa jam.
Apabila kamu punya keperluan bepergian dalam waktu beberapa hari dan ingin meninggalkan kendaraan di bandara, kamu bisa menggunakan layanan parkir inap. Tarifnya sendiri akan mengikuti struktur reguler tanpa batas tarif maksimal per hari. Sebagai ilustrasi, jika mobil diparkir selama 10 jam, biayanya adalah:
Total = Rp 80.000.
Jika parkir selama 24 jam penuh, biayanya mencapai Rp 220.000
Angkasa Pura II menjelaskan bahwa Bandara Halim belum menyediakan tarif flat khusus parkir inap. Semua kendaraan inap akan dikenakan tarif per jam sesuai struktur di atas. Artinya, jika parkir lebih dari satu hari, maka biaya berikutnya tetap dihitung akumulatif tanpa tarif harian maksimum. Maka itu, kamu perlu untuk memperkirakan durasi parkir demi menghindari biaya tinggi yang tidak terduga.
Untuk saat ini, tarif parkir reguler sepeda motor di Bandara Halim Perdanakusuma adalah senilai Rp 1.000 untuk 2 jam pertama. Kemudian, tarif akan bertambah Rp 500 setiap 2 jam berikutnya dengan tarif maksimum mencapai Rp 4.000. Jadi jika kamu memarkir kendaraan roda dua lebih dari 5 jam, maka tarifnya akan flat yaitu Rp 4.000.
Sayangnya, saat ini Bandara Halim tidak memperkenankan pengunjung untuk meninggalkan kendaraan sepeda motor dalam beberapa hari alias tidak ada layanan parkir inap. Maka itu, apabila kamu berencana meninggalkan motor dalam waktu lama, sebaiknya pertimbangkan untuk mencari tempat penitipan motor di luar area bandara.
Kamu mungkin bisa datang ke lokasi tempat penitipan sepeda motor NASDJAM yang lokasinya berada di Jl. Raya Pd. Gede No.18H 1, RT.1/RW.1, Pinang Ranti, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur. Area parkir ini memang diperuntukkan bagi pengendara yang ingin menitipkan sepeda motor mereka dalam waktu beberapa hari.
Mengenai tarifnya berkisar Rp 15.000. Namun, harga ini masih tidak pasti dan bisa berubah sewaktu-waktu. Maka itu, sebaiknya kamu tanyakan terlebih dahulu ke pihak pengelola tempat parkir NASDJAM untuk mengetahui pasti tarif parkir inap motor. Yang pasti, layanan penitipan motor ini memiliki area parkir yang cukup luas dengan keamanan yang terjamin.
Lokasi parkir di Bandara Halim Perdanakusuma terbagi di beberapa titik strategis dengan akses yang mudah untuk penumpang maupun pengantar. Area parkir utama berada di bagian sisi barat terminal keberangkatan, tidak jauh dengan lobi bandara.
Di sini terdapat area parkir untuk kendaraan roda dua dan roda empat. Untuk kendaraan motor, lokasi parkir biasanya agak sedikit ke belakang dan berada di samping gedung utama dengan akses jalan masuk dari arah Jalan Halim Perdanakusuma Raya. Sedangkan untuk area parkir mobil terbagi menjadi parkir reguler dan parkir inap.
Untuk akses masuk ke area parkiran mobil bisa dilalui dari gerbang utama bandara yang terhubung langsung dengan Jalan Raya Pondok Gede dan Tol Jakarta-Cikampek (melalui gerbang keluar Halim). Bandara ini sudah dilengkapi dengan sistem otomatis, dengan palang serta tiket elektronik yang memudahkan pengunjung untuk masuk dan keluar bandara.
Selain itu, di area parkir Bandara Halim juga sudah dilengkapi dengan petunjuk lengkap untuk mengarahkan pengunjung saat mencari parkir yang sesuai dengan kendaraannya. Area parkir Bandara Halim sudah terjamin keamanannya secara penuh (24 jam) dan dalam pengawasan petugas keamanan.
Berikut ini ada 3 tips yang sebaiknya kamu lakukan saat hendak parkir di Bandara Halim Perdanakusuma agar lebih aman dan nyaman:
Pastikan saat hendak parkir di Bandara Halim, khususnya untuk pengendara motor agar datang lebih awal. Apalagi jika kamu datang di jam sibuk atau musim liburan. Karena area parkir yang terbatas, maka biasanya parkiran bandara akan cepat penuh.
Meskipun area parkir bandara sudah diberi penjagaan yang ketat, akan lebih baik jika kamu tetap memastikan kendaraan sudah terkunci rapat, atau bila perlu gunakan alat pengaman tambahan (gembok untuk motor) dan tidak meninggalkan barang berharga begitu saja di kendaraan.
Ikuti petunjuk untuk masuk ke lokasi parkir yang sesuai dengan jenis kendaraan. Karena jika kamu salah masuk zona, maka kamu akan diarahkan kembali ke jalur luar. Pastikan juga untuk menyimpan karcis parkir dengan baik agar tidak dikenakan denda jika terjadi kehilangan.
Tiket Bus & Shuttle ke berbagai destinasi
Temukan hanya di Trave...
Lihat Harga
Mengingat area parkir di Bandara Halim Perdanakusuma cukup terbatas, terutama untuk kendaraan roda dua, banyak penumpang memilih menggunakan moda transportasi umum atau layanan travel sebagai alternatif yang lebih praktis. Selain menghindari kerepotan mencari tempat parkir, opsi ini juga membantu menghemat waktu dan biaya, apalagi kalau kamu hendak bepergian dalam waktu panjang.
Kamu bisa menggunakan layanan bus atau travel dari dan menuju Bandara Halim yang kini makin mudah dijangkau dengan memesannya secara langsung di Traveloka. Melalui Traveloka, kamu bisa dengan cepat memesan tiket bus atau travel dengan pemilihan jadwal yang fleksibel serta pilihan rute yang beragam.
Selain itu, sistem pembayarannya pun mudah. Kamu bisa melakukan pembayaran dengan transfer antar bank, kartu kredit, e-wallet atau pay later. Manfaatkan pula berbagai promo yang tersedia di Traveloka, seperti penggunaan kode kupon untuk mendapatkan potongan harga spesial.
Jadi, kalau gak mau repot bawa kendaraan pribadi, yuk langsung booking tiket bus atau travel bandara di Traveloka sekarang!