Singapura memang dikenal sebagai tempat yang sangat sistematis, baik dari peraturan, tata kota, maupun sistem transportasinya. Hal ini tentu tidak hanya memudahkan penduduk lokal, namun juga turis asing yang ingin menjelajahi Singapura. Nah, sebelum kamu berlibur ke sana, yuk cek dulu bagaimana mudahnya menjelajahi Singapura!
Sumber: TY Lim/Shutterstock.com
MRT
Singkatan dari Mass Rapid Transit, sistem transportasi yang satu ini merupakan sistem utama (dan paling efisien) yang digunakan oleh penduduk Singapura. Jalur MRT menyebar luas dan merata di seluruh kota, sehingga penduduk dan turis dapat dengan mudah mencapai destinasi yang diinginkan dalam waktu singkat.
Ada 5 jalur yang tersedia:
Jalur yang paling sering digunakan oleh penduduk lokal adalah jalur merah (North-South) yang mencakup area Utara dan Selatan Singapura, serta jalur Hijau (East-West) yang mencakup area Timur dan Barat. Kedua jalur ini banyak melewati pusat perbelanjaan, restoran, dan tempat komersial lainnya. Jalur yang paling populer di kalangan turis adalah jalur biru (Downtown) dan oranye (Circle), karena melewati banyak destinasi wisata populer di Singapura.
Sumber; Tang Yan Song/Shutterstock.com
Bus
Jika kamu tidak diburu waktu dan ingin melihat pemandangan selama di perjalanan, lebih baik menggunakan bus saja. Tidak sepadat MRT, jalurnya sama lengkap. Kamu dapat dengan mudah mencapai destinasimu sambil bersantai dan menikmati suasana kota.
Sumber: monotui/Shutterstock.com
Berikut adalah daftar terminal di Singapura:
Terdapat ratusan halte bus di kota Singapura, masing-masing memiliki informasi lengkap mengenai rute menuju destinasi yang kamu inginkan. Beberapa halte juga dilengkapi dengan estimasi waktu kedatangan bus selanjutnya, sehingga kamu tidak perlu menunggu bus tanpa kepastian!
Agar liburanmu di Singapura lebih mudah, kamu dapat membeli kartu EZ-Link di toko-toko swalayan seharga SGD 10 (harga kartu SGD 5, dan saldo yang didapatkan sebanyak SGD 5). Kamu bisa menambahkan saldo sesuai kebutuhanmu. Untuk pengalaman yang lebih mudah, kamu juga dapat membeli Singapore Tourist Pass yang akan memberikanmu akses ke transportasi MRT, LRT, dan bus. Selamat berlibur dan selamat menjelajah!
Foto Sampul oleh diyben/Shutterstock.com