Pesan Bus Sinar Jaya Terminal Purabaya Bungurasih – Agen Bekasi Timur

Pesan Bus Sinar Jaya Terminal Purabaya Bungurasih – Agen Bekasi Timur
Travel Bestie
26 Jun 2025 - Waktu baca 4 menit

Buat kamu yang sedang merencanakan perjalanan Surabaya – Bekasi, rute ini mungkin bisa menjadi opsi yang paling baik. Selain tidak banyak pool pemberhentian, perjalanan tersebut juga didukung oleh armada populer yang menyediakan fasilitas lengkap, yakni Sinar Jaya.

Operator ini menyediakan layanan yang beragam. Mulai dari ekonomi sampai eksekutif, tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan dan budget yang kamu miliki. Untuk harganya mulai dari Rp320.000 dengan rute tersebut. Semua tersedia dalam berbagai jadwal, jadi kamu sangat fleksibel dalam menentukan waktu keberangkatan.

Kabar baiknya, tiket Sinar Jaya tidak hanya tersedia di pool offline saja, namun sudah bisa dinikmati secara online. Cara yang paling mudah dan aman adalah melalui Traveloka. Melalui sistem yang praktis, ulasan dari pengguna lain, hingga promo yang melimpah, semua bisa kamu atur dalam satu aplikasi saja.

Rute Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur

Rute Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur

Perjalanan dari Terminal Purabaya Bungurasih di Surabaya menuju Agen Sinar Jaya di Bekasi Timur biasanya membutuhkan waktu sekitar 10 – 12 jam. Namun, perjalanan ini disesuaikan dengan kondisi yang terjadi. Mungkin, bisa lebih karena tidak menutup kemungkinan ada kemacetan di jalan.

Lalu, selama perjalanan berlangsung, kamu akan melewati sejumlah kota besar seperti Mojokerto, Nganjuk, Madiun, Solo, Semarang, sampai Cirebon. Rute ini cukup menyenangkan karena jalannya mulus dan banyak tersedia rest area untuk istirahat.

Opsi Operator Bus Surabaya - Bekasi Lainnya

Sinar Jaya memang operator yang memiliki keunggulan dan sangat disarankan untuk mendukung rute perjalananmu. Namun, masih ada sejumlah pilihan yang bisa jadi pertimbangan. Ini pilihannya.

1. KYM Trans

KYM Trans sudah dikenal sejak lama dan menjadi salah satu penyedia layanan bus antarkota maupun provinsi yang berfokus pada kenyamanan serta keamanan penumpang. Untuk itu, rute Surabaya – Jabodetabek menjadi salah satu spesialiasi mereka yang perlu diapresiasi.

Setiap armada yang digunakan sudah dilengkapi dengan kursi ergonomis yang luas, AC, serta fasilitas-fasilitas tambahan seperti selimut dan port charger.

2. Unicorn Indorent

Unicorn Indorent ini memang belum terlalu lama melayani penumpang. Tapi, untuk rute ini, mereka juga sudah menjadi spesialisasi yang menawarkan armada dengan desain modern dengan kursi yang bisa diatur sendiri oleh penumpangnya. Selain itu, Unicorn Indorent juga dikenal disiplin dalam waktu keberangkatan.

3. Gunung Harta Solutions

Kalau kamu suka bepergian malam dan membutuhkan kenyamanan maksimal dalam istirahat, Gunung Harta Solutions adalah opsi yang menarik. Gunung Harta sendiri memiliki armada modern dengan gaya stylish dan nyaman. Mereka juga menyediakan bus kelas eksekutif hingga sleeper class yang lengkap dengan hiburan dan snack.

4. Haryanto

Haryanto dikenal memiliki jadwal yang padat dengan opsi keberangkatan beragam. Tak heran kalau semua armadanya mampu menampung segala rute di Indonesia. Perihal kenyamanan, tak perlu meragukannya lagi karena dijamin kamu pasti menikmati perjalanannya.

Rekomendasi Tempat Wisata di Bekasi Timur

Rekomendasi Tempat Wisata di Bekasi Timur

Jika kamu sudah tiba di Bekasi Timur, kamu bisa berkunjung ke beberapa titik. Berikut pilihannya.

1. Piramida Terbalik

Piramida Terbalik menjadi salah satu landmark yang cukup unik. Sesuai namanya, bangunan ini memiliki bentuk layaknya piramida yang terbalik dan sering membuat orang penasaran dengan maknanya. Dulunya, tempat ini digunakan sebagai restoran. Tapi sekarang, ini sudah menjadi landmark dan ikon untuk kota Bekasi.

Indonesia

Monoloog Hotel Bekasi

8.3/10

Bekasi Timur

Rp 288.576

Rp 269.692

2. Flyover KH Noer Ali

Mau mendapatkan pemandangan lampu-lampu yang cantik? Flyover KH Noer Ali adalah jawabannya. Namun, kamu harus datang kesini di malam hari untuk menikmati suasananya. Biasanya, tempat ini selalu ramai menjadi lokasi bersantai dan melihat keramaian kota. Kamu bisa mampir sejenak dan rasakan atmosfernya.

3. Grand Galaxy Park

Lokasinya tidak jauh dari area Bekasi Timur, Grand Galaxy Park adalah solusi untuk kamu yang menyukai hiburan keluarga, nongkrong, hingga makan enak. Mall ini menawarkan konsep lifestyle yang dilengkapi dengan restoran, bioskop, hingga area outdoor yang asri.

4. Metropolitan Mall Bekasi

Masih dengan konsep perbelanjaan. Kali ini adalah Metropolitan Mall Bekasi yang menjadi pusat perbelanjaan paling ramai dan legendaris di Bekasi. Disini, kamu bisa belanja kebutuhan harian, makan di restoran ternama, nonton film, atau ngopi santai sambil menyusun rencana esok hari.

Hotel dan Penginapan di Bekasi Timur

Temukan hanya di Trave...

Lihat Harga

Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur

Agar mendapatkan perjalanan yang nyaman, aman dan terkendali, ikuti tips-tips berikut ini.

1. Gunakan Platform yang Menjamin Keamanan

Selalu pilih platform pemesanan tiket yang terpercaya dan terbukti memiliki tingkat keamanan tinggi. Salah satu yang disarankan adalah Traveloka. Melalui platform resmi ini, kamu bisa lebih tenang mempercayakan kebutuhan perjalanan tanpa khawatir ada oknum yang berniat buruk.

2. Lakukan Pengisian Data dengan Benar

Ketika melakukan pemesanan, pastikan kamu melengkapi data diri dengan benar dan lengkap. Mulai dari nama, nomor telepon, alamat email, hingga nomor identitas harus sesuai supaya e-ticket bisa diproses ketika boarding. Perlu diingat, kesalahan dalam pengisian data bisa berakibat fatal.

Risiko paling tingginya adalah kamu tidak bisa berangkat dan ditangguhkan. Jadi, luangkan waktu sejenak untuk mengecek kembali semua informasi sebelum menyelesaikan pemesanan.

3. Simpan E-Ticket dengan Baik

Setelah proses pemesanan dan transaksi berhasil, e-ticket akan dikirimkan ke email atau aplikasi pemesananmu. Jangan lupa menyimpan e-ticket tersebut dengan baik, entah itu dalam bentuk file atau dicetak sebagai cadangan. Ketika hari keberangkatan tiba, kamu bisa memilih menunjukkan tiket digital atau yang sudah dicetak.

Jadi, kamu tidak perlu bingung mencari-cari file tiket yang terselip diantara ratusan inbox. Lebih baik mempersiapkan terlebih dahulu daripada memperlambat waktu karena kehilangan tiket.

4. Kemas Barang Bawaan dengan Rapi

Meski kelihatan sepele, mengemas barang dengan rapi akan sangat membantu kenyamanan selama perjalanan. Pakai tas jinjing atau koper yang praktis. Pastikan ukurannya tidak terlalu besar. Lalu, pisahkan barang-barang penting seperti dompet, hp, charger, dan barang pribadi k etas yang berbeda.

Ini akan memudahkan kamu ketika membutuhkan. Pastikan barang-barangmu juga sesuai dengan ketentuan bagasi yang berlaku.

Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur di Traveloka

Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur di Traveloka 

Perjalanan akan semakin rapi jika direncanakan dengan baik. Mulai dari pemesanan yang cepat dan praktis, hingga diantarkan oleh armada berkualitas tinggi bisa kamu rasakan bersama Traveloka. Platform ini tidak hanya menjual tiket bus & travel saja, melainkan menyediakan fitur dan layanan yang paling lengkap.

Tak hanya itu, kamu akan dikasih promo-promo menarik dengan cashback yang bisa membuat perjalanan semakin murah dengan layanan tambahan. Disisi lain, Traveloka tidak akan membuatmu lama menunggu antrean karena cukup beberapa klik saja, semua proses bisa selesai. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, rencanakan perjalananmu!

Dalam Artikel Ini

• Rute Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur
• Opsi Operator Bus Surabaya - Bekasi Lainnya
• 1. KYM Trans
• 2. Unicorn Indorent
• 3. Gunung Harta Solutions
• 4. Haryanto
• Rekomendasi Tempat Wisata di Bekasi Timur
• 1. Piramida Terbalik
• 2. Flyover KH Noer Ali
• 3. Grand Galaxy Park
• 4. Metropolitan Mall Bekasi
• Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur
• 1. Gunakan Platform yang Menjamin Keamanan
• 2. Lakukan Pengisian Data dengan Benar
• 3. Simpan E-Ticket dengan Baik
• 4. Kemas Barang Bawaan dengan Rapi
• Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Terminal Purbaya Bungurasih – Agen Sinar Jaya Bekasi Timur di Traveloka
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan