0

Mas Bellboy

19 Nov 2021 - 7 min read

9 Rekomendasi Mal di Malang Terpopuler

Rekomendasi Mal di Malang Terpopuler

Mal di Malang - Jika mendengar nama kota dengan julukan “Kota Dingin”, pasti yang terlintas pertama kali adalah Kota Malang. Salah satu Kota yang berada di Provinsi Jawa Timur ini memang dikenal dengan suhu udaranya yang dingin dan sejuk. Hal ini karena Kota Malang terletak di dataran tinggi dengan ketinggian antara 440 – 667 meter di atas permukaan laut dan dikelilingi oleh berbagai pegunungan, diantaranya Gunung Arjuno, Gunung Semeru, Gunung Kawi, Gunung Panderman, dan Gunung Kelud. Berada di kawasan yang asri, membuat Kota Malang banyak dikunjungi oleh wisatawan dari dalam maupun luar negeri.

Sebagai kota terbesar kedua di Jawa Timur dan terbesar ke-12 di Indonesia, Kota Malang merupakan kota metropolitan yang berkembang pesat di segala aspek, mulai dari pendidikan, pariwisata, hingga perekonomian. Dari segi perekonomian, yang paling banyak menyumbang terbanyak adalah perdagangan, salah satunya yang berkembang pesat adalah pusat perbelanjaan.

Banyaknya pusat perbelanjaan atau mall yang berdiri di Kota Malang dan memiliki lokasi yang berdekatan dengan beberapa objek wisata, tentunya memberikan kemudahan bagi para pengunjung objek wisata untuk berkunjung ke berbagai mall tersebut. Ditambah lagi mall di Malang tidak kalah megah dan lengkap dengan pusat perbelanjaan di kota besar lainnya di Indonesia. Jika kamu sedang berlibur ke Kota Malang, tidak ada salahnya kamu melipir ke mal di Kota Malang yang menarik. Berikut beberapa rekomendasimal di Malang terpopuler yang bisa kamu kunjungi saat ingin bersantai dan berbelanja di Kota Malang.

Mal di Malang

1. Malang Town Square

Rekomendasi mal di Malang pertama yang bisa kamu kunjungi adalah Malang Town Square atau biasa dikenal dengan sebutan Matos. Matos disebut sebagai mal terbesar di Kota Malang yang telah beroperasi sejak tahun 2005. Sebagai shopping center elit terbaik, Matos memiliki lokasi yang strategis, yaitu berada di Jl. Veteran No. 2, Penanggungan, Kecamatan Klojen, Malang, Jawa Timur.

Matos menyediakan berbagai properti yang dibutuhkan oleh para pengunjung yang terdiri dari 4 lantai dengan berbagai tenant-tenant branded lokal maupun internasional. Memiliki desain yang minimalis modern, Mall ini juga memiliki berbagai fasilitas lengkap yang menunjang kebutuhan para pengunjung saat berbelanja di dalam Mall, seperti rest area, area parkir, masjid , dan toilet.

Pusat perbelanjaan di Malang ini juga mengusung konsep family mall, sehingga Matos menjadi salah satu mal terfavorit bagi para wisatawan maupun warga Kota Malang. Selain menjadi pusat perbelanjaan, Matos juga merupakan salah satu tempat tongkrongan hits bagi anak-anak muda di Kota Malang. Mal ini juga dikelilingi tumbuh-tumbuhan hijau dan rerumputan pada halaman depan, sehingga membuat para pengunjung semakin nyaman berbelanja atau hanya sekedar berjalan-jalan menikmati suasana pusat perbelanjaan yang asri dan sejuk.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Malang Town Square

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Malang Town Square dengan penawaran terbaik di Traveloka

2. Cyber Mall

Selanjutnya, pusat perbelanjaan di Malang yang wajib kamu kunjungi adalah Cyber Mall. Cyber Mall memiliki perjalanan yang sangat panjang di Kota Malang karena merupakan mal pertama dan tertua di Kota Malang yang telah berdiri sejak tahun 1990-an. Jika kamu ingin mencari berbagai peralatan gadget dan IT, Mall ini dapat dijadikan pilihan yang tepat untuk menemukan gadget atau keperluan IT yang kamu butuhkan. Karena, Cyber Mall sendiri merupakan pusat perbelanjaan elektronik terbesar di Kota Malang.

Di pusat perbelanjaan di Malang ini, kamu bisa menemukan berbagai peralatan elektronik diantaranya komputer, laptop, smartphone, hingga kebutuhan elektronik untuk menunjang kehidupan sehari-hari. Selain itu, di Cyber Mall juga terdapat berbagai gerai-gerai lainnya seperti foodcourt, toko olahraga, dan bioskop.

Mal yang berada di Jl. Raya Langsep No. 2, Pisang Candi, sukun, Malang ini juga menjadi salah satu mal di Malang yang terfavorit bagi para Mahasiswa karena lokasinya yang berdekatan dengan kawasan kampus. Menariknya lagi, mal ini sempat berganti nama sebanyak 3 kali, mulai dari Plaza Dieng, Dieng Computer Square, hingga yang terakhir adalah Cyber Mall.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Cyber Mall Malang

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Cyber Mall Malang dengan penawaran terbaik di Traveloka

3. Plaza Araya

Mal di Malang - Plaza Araya

Plaza Araya

Jika Malang Town Square merupakan mal terbesar di Malang, Plaza Araya merupakan mal terkecil di antara pusat perbelanjaan lainnya di Kota Malang. Mal ini berdiri di kawasan perumahan elit, tepatnya di Jl. Blimbing Indah Megah No. 2, Purwodadi, Kecamatan Blimbing.

Meski hanya terdiri dari 2 lantai, mal di Malang yang mengusung konsep modern ini memiliki fasilitas yang mampu menjangkau kebutuhan sehari-hari masyarakat sekitar maupun wisatawan yang berkunjung ke Kota Malang. Kamu bisa menemukan gerai-gerai dengan tenant terbaik, seperti toko fashion, toko aksesoris, dan berbagai restoranmaupun kafe. Tak heran, hal ini menjadikan Plaza Araya sebagai alternatif bagi warga sekitar dan pendatang untuk berbelanja, mencari hiburan, maupun berwisata kuliner.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Plaza Araya

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Plaza Araya dengan penawaran terbaik di Traveloka

4. Gajah Mada Plaza

Gajah Mada Plaza merupakan pusat perbelanjaan di Malang yang tidak pernah sepi pengunjung. Hal ini dikarenakan Gajah Mada Plaza berada dekat alun-alun Kota Malang, tepatnya berada di Jl. Agus salim No. 18, Sukoharjo, Kecamatan Klojen, Malang Jawa Timur sehingga mudah dikunjungi para wisatawan yang sedang berada di kawasan alun-alun.

Mal di Malang ini terdiri dari 3 lantai serta basement yang menghadirkan berbagai macam brand lokal hingga internasional yang dapat memenuhi kebutuhan berbelanja mu. Di sini terdapat toko pakaian, foodcourt, kebutuhan rumah tangga, hingga toko gadget yang tersedia lengkap.

5. Mall Dinoyo City

Berlokasi di tengah-tengah kota, tepatnya berada di Jl. MT. Haryono No. 195 – 197, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, membuat Mall Dinoyo City mudah untuk dijangkau. Terlebih lagi lokasinya yang strategis membuat pusat perbelanjaan ini berada di sekitar kawasan yang terdapat berbagai transportasi umum yang dapat dengan mudah dijangkau masyarakat untuk sampai ke lokasinya.

Mall Dinoyo City memang menjadi salah satu pusat perbelanjaan di Malang terfavorit karena mal ini sering menyelenggarakan acara-acara khusus, seperti fashion show, live music, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tak ketinggalan juga gerai-gerai yang lengkap, seperti toko fashion, foodcourt, pasar swalayan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Ditambah lagi dengan fasilitas hiburan yang menyenangkan seperti studio foto, bioskop, karaoke, hingga spot foto keren sehingga membuat mal ini menjadi pusat perbelanjaan yang banyak dikunjungi oleh warga Malang maupun wisatawan.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Mall Dinoyo City

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Mall Dinoyo City dengan penawaran terbaik di Traveloka

6. Sarinah Mall

Mal di Malang selanjutnya yang wajib kamu kunjungi adalah Sarinah Mall. Mal yang terletak di pusat kota ini berada di Jl. Jenderal Basuki Rahmat No.2a, Kidul Dalem, Kecamatan Klojen. Sarinah Mall juga merupakan salah satu pusat perbelanjaan terbesar di kota Malang yang menyediakan beragam gerai serta fasilitas lengkap lainnya yang menunjang kebutuhan dan kenyamanan pengunjungnya.

Gerai yang terdapat di Sarinah Mall ini diantaranya adalah toko fashion, foodcourt, hingga berbagai tenant dengan brand ternama. Terdapat pula fasilitas bioskop yang menayangkan aneka film ter-update. Setelah selesai berbelanja di dalam mal, kamu juga bisa melipir ke alun-alun Kota Malang yang lokasinya tidak jauh dari Sarinah Mall. Satu fakta menarik mengenai Sarinah Mall adalah gedung ini pernah dijadikan rumah Dinas Bupati Malang pada tahun 1820 hingga 1839.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Sarinah Mall

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Sarinah Mall dengan penawaran terbaik di Traveloka

7. Transmart MX Mall

Transmart MX Mall merupakan Mall yang terbilang cukup baru karena baru diresmikan pada tahun 2019. Meski merupakan pusat perbelanjaan yang terbilang baru, Mall di Malang yang satu ini selalu ramai oleh pengunjung. Transmart MX Mall berada di Jl. Veteran No. 8, Penanggungan, Kecamatan Klojen, Malang, Jawa Timur yang bersebelahan dengan Malang Town Square.

Transmart memang sudah dikenal sebagai pusat perbelanjaan di Malang yang menyediakan fasilitas hiburannya yang menarik. Mal ini menyediakan gerai-gerai perbelanjaan dengan brand-brand ternama yang bisa memuaskan keperluan belanjamu. Tak ketinggalan fasilitas hiburan, yaitu Trans Studio Mini yang membuat mal ini jadi semakin menyenangkan untuk dikunjungi.

8. Mall Olympic Garden

Mall Olympic Garden atau yang lebih dikenal dengan sebutan MOG ini merupakan salah satu pusat perbelanjaan di Malang yang terbesar. Mal yang sudah beroperasi sejak tahun 2008 ini berada di Jl. Kawi St No. 24, Kauman, Kecamatan Klojen. MOG ini letaknya sangat strategis yang menjangkau fasilitas-fasilitas hiburan lain di sekitar mal, seperti stadion, kolam renang, hotel, dan masih banyak lagi yang lainnya.

MOG sendiri terdiri dari 4 lantai dan basement yang terdiri dari berbagai macam gerai untuk memenuhi kebutuhan pengunjung, fasilitas pendukung, hingga restoran dan kafe-kafe sehingga membuat mal idi Malang ini banyak dikunjungi terlebih saat akhir pekan tiba.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Mall Olympic Garden

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Mall Olympic Garden dengan penawaran terbaik di Traveloka

9. Lippo Plaza Batu

Mal di Malang - Lippo Plaza Batu

Lippo Plaza Batu

Mal yang berloasi di Jl. Diponegoro No. 1, Sisir, Kecamatan Batu ini dulunya bernama Batu Town Square atau dikenal dengan nama Batos. Namun, setelah beberapa pertimbangan akhirnya Mall ini berubah nama menjadi Lippo Plaza Batu. Walaupun telah berubah nama menjadi Lippo Plaza Batu, pusat perbelanjaan Malang ini masih disebut dengan nama Batos yang sudah melekat bagi warga sekitar.

Batos terdiri dari 4 lantai yang menyediakan gerai-gerai perbelanjaan dengan brand lokal maupun internasional. Gerai-gerai ini terbilang lengkap untuk memenuhi kebutuhan para pengunjungnya seperti toko fashion, toko aksesoris, kuliner, dan toko yang menyediakan kebutuhan sehari-hari lainnya. Terdapat juga fasilitas yang memudahkan para pengunjung seperti area parkir, masjid, ATM, dan tempat beristirahat lainnya.

Hotel & Penginapan Terbaik dekat Lippo Plaza Batu

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan dekat Lippo Plaza Batu dengan penawaran terbaik di Traveloka

Itulah tadi 9 rekomendasi Mall di Malang terfavorit yang wajib kamu kunjungi saat berada di Malang. Selain mengunjungi pusat perbelanjaan, kamu juga bisa menjelajahi objek wisata di Kota Malang sambil melakukan aktivitas seru lainnya yang bisa kamu temukan di aplikasi Traveloka melalui layanan Traveloka Xperience. Kamu juga bisa mendapatkan informasi seputar hotel dan penginapan nyaman dengan harga terbaik di Traveloka!.Segera rencanakan liburanmu dan cekTraveloka sekarang juga!

Hotel & Penginapan Terbaik di Malang

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan di Malang dengan penawaran terbaik di Traveloka

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan