0

Markus Yohannes

09 Apr 2020 - 2 min read

Mengenal Pengertian & Asal Usul Tradisi Mudik

Istilah mudik memiliki asal-usul yang dekat dengan budaya Indonesia. Simak ulasan pengertian mudik berikut:

Asal-Usul Mudik - Memasuki bulan Ramadan selain ibadah puasa salah satu tradisi yang tak bisa dilupakan adalah "mudik". Memasuki libur panjang Idul Fitri alias Lebaran, orang-orang mulai memanfaatkannya untuk bersilahturahmi dengan sanak saudara di kampung halaman, sebuah tradisi yang dikenal dengan nama "mudik".

Tapi, apa itu mudik? Dan bagaimana istilah ini pertama kali muncul? Yuk, simak ulasan mengenai tradisi "mudik" serta sejarahnya berikut:

Apa Itu Mudik?

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata "mudik" bisa memiliki dua arti, yakni:

mudik adalah1. (berlayar, pergi) ke udik (hulu sungai, pedalaman)2. pulang ke kampung halaman
-

Diantara dua pengertian tersebut, "pulang ke kampung halaman" adalah pengertian mudik yang paling umum kita pahami. Namun sebenarnya ada keterkaitan antara pengertian mudik sebagai "pulang ke kampung halaman" dan juga "berlayar atau pergi ke udik".

Sebelum kita membahas keterkaitan kedua pengertian kata mudik tersebut, berikut beberapa istilah terkait mudik yang perlu kamu ketahui:

memudik/me·mu·dik/ : berlayar mudik pada memudikkan/me·mu·dik·kan/ : menjalankan (perahu dan sebagainya) ke arah hulu pemudik/pe·mu·dik/ : orang yang pulang ke kampung halaman (udik)semudik/se·mu·dik/ : satu arah ke udik ; tidak dibawa orang sehilir
-

Asal - Usul Kata Mudik

Berdasarkan salah satu pengertikan kata "mudik" dalam KBBI, asal-usul kata mudik memang berasa dari kata "udik" yang memiliki arti selatan/hulu.

Dimasa-masa Jakarta masih bernama Batavia, banyak suplai yang dimiliki Batavia merupakan hasil bumi dari masyarakat (petani dan pedagang) yang tinggal di luar tembok kota. Kala itu, transportasi yang digunakan para pedagang dan petani ini adalah melalui sungai untuk masuk ke Batavia. Karena itulah muncul istilah milir-mudik (menuju ilir - menuju udik/hulu) dimana kala itu mudik adalah pada saat para pedangan ini pulang menuju ladang atau rumahnya yang berada di hulu.

Seiring perkembangan zaman akhirnya "mudik" disederhanakan menjadi "pulang ke kampung halaman".

Itulah asal-usul serta pengertian dari istilah "mudik" yang sangat akrab dengan masyarakat Indonesia. Berbicara mengenai mudik, juga tak bisa terlepas dari aplikasi Traveloka dikarenakan berbagai kebutuhan untuk mudik bisa kamu temukan di Traveloka.

Mulai dari pesan tiket kereta dan tiket pesawat ataupun bus travel hingga rental mobil untuk moda transportasi mudik, ataupun booking hotel dan penginapan lainnya untuk akomodasi semuanya bisa kamu dapatkan dengan penawaran harga terbaik di Traveloka!

Untuk kamu yang tak bisa mudik, ada banyak juga hal yang bisa kamu lakukan di dalam kota. Mulai dari booking apartemen atau hotel dalam kota untuk staycation, ataupun temukan penawaran-penawaran di Traveloka Eats untuk kulineran dan berbagai atraksi seru dalam kota di Traveloka Xperience! Apapun rencanamu untuk libur Lebaran kali ini, temukan semua kebutuhanmu di Traveloka!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan