Tentang Hotel Omah Cepit
Berlokasi strategis di Bantul bagian Yogyakarta, Hotel Omah Cepit berada dekat dengan beragam atraksi dan kuliner yang menarik. Saat menginap di guest house ini, Anda bisa jalan-jalan pagi atau sore hari sambil menikmati suasana Jogja di beberapa taman terdekat seperti Taman Monumen Tiga Buta Lapangan Dwi Windu Bantul, Taman Bermain Anak Manunggal, dan Alun-Alun Bantul. Rasakan suasana hangat dan keramahan Yogyakarta yang tidak akan Anda temukan di kota-kota lain.
Kenapa Harus Menginap di Hotel Omah Cepit
Selain karena lokasinya yang strategis, dikelilingi berbagai tempat wisata budaya dan kuliner, hotel ini memiliki fasilitas lengkap yang menjanjikan.
Beberapa fasilitas menarik yang dimiliki Hotel Omah Cepit meliputi layanan pijat, bar di tepi kolam renang, teras rooftop, area bebas rokok, ruang merokok, kafe, dan layanan dry cleaning.
Staf di hotel juga akan dengan sigap dan ramah membantu Anda mengurus berbagai keperluan selama 24 jam.
Fasilitas Utama yang Ditawarkan Hotel Omah Cepit
Hotel Omah Cepit memiliki berbagai fasilitas menarik untuk staycation, liburan bersama keluarga, ataupun solo traveling.
Fasilitas yang dimiliki guest house ini sudah cukup lengkap. Mulai dari Wi-Fi gratis, penataan kamar yang apik, AC, TV, ruang tamu, shower, dan sarapan gratis.
Ada pula beragam fasilitas rekreasi seperti kafe, bar tepi kolam renang, restoran, teras rooftop, dan layanan pijat.
Jika Anda butuh kendaraan, guest house ini juga menyediakan berbagai layanan transportasi seperti layanan antar jemput berbayar dan persewaan sepeda. Anda bisa menjelajahi Kota Jogja dengan lebih nyaman dan mudah dengan layanan transportasi yang disediakan Hotel Omah Cepit. Selain itu, layanan penjemputan bandara juga tersedia berdasarkan permintaan.
Lokasi dan Aksesibilitas Hotel Omah Cepit
Hotel Omah Cepit terletak Jl. Cepit Tembi 46 Pendowoharjo, Sewon, Bantul , Sewon, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Karena lokasinya yang strategis, Anda bisa dengan mudah menjangkau berbagai tempat dalam waktu singkat, bahkan hanya dengan berjalan kaki.
Hotel Omah Cepit hanya berjarak sekitar 4,91 kilometer dari Terminal Palbapang dan berjarak 2,44 kilometer dari Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Jenis Kamar
Karena berkonsep guest house, kamar yang tersedia di Hotel Omah Cepit sama semua. Tentu saja ini membuat Anda jadi lebih mudah memesan akomodasi di sini. Berikut keterangan kamar yang tersedia di hotel ini:
Standard Family Double
Tipe kamar ini memiliki luas 36 meter persegi dengan 1 queen bed. Anda bisa menikmati berbagai fasilitas seperti AC, TV layar datar, free wifi, ruang tamu, sarapan gratis, shower,dan toiletries gratis.
Fasilitas Rekreasi di Hotel Omah Cepit
Menghabiskan waktu di Hotel Omah Cepit akan terasa lengkap dengan banyaknya fasilitas rekreasi. Berikut ini beberapa fasilitas yang dimiliki hotel ini:
Kolam Renang Outdoor
Selagi menginap di Hotel Omah Capit, Anda bisa tetap memanfaatkan fasilitas kolam renang atau bersantai di kolam renang outdoor-nya. Nikmati pemandangan taman yang indah dengan hamparan langit biru yang terbentang luas. Anda bisa juga bersantai di bar tepi kolam renang, sambil menikmati suasana hotel yang damai.
Bar
Setelah berenang, akan sangat sempurna jika Anda bisa menikmati berbagai minuman racikan bartender di bar hotel samping kolam renang. Nikmati suasana santai yang menyenangkan sambil mengobrol dengan orang tersayang atau sesama tamu hotel.
Layanan Pijat
Setelah puas berkeliling dan menjelajah kota Yogyakarta, Anda yang ingin merelaksasi tubuh dan pikiran, bisa memanfaatkan fasilitas pijat. Terapis guest house yang profesional akan membantu Anda melepaskan stress dan memulihkan kembali tubuh Anda yang lelah.
Restoran
Anda juga bisa menikmati berbagai hidangan terbaik yang telah disiapkan oleh chef hotel. Restoran Hotel Omah Capit akan selalu siap melayani kebutuhan sarapan, makan siang, dan makan malam Anda.
Tempat Wisata Dekat Hotel Omah Cepit
Selama menginap di Hotel Omah Cepit, Anda bisa meluangkan waktu mengunjungi berbagai destinasi wisata terdekat yang hanya butuh beberapa menit jarak tempuh:
Hutan Pinus
Tidak jauh dari Hotel Omah Cepit, Anda akan menemukan Hutan Pinus Imogiri yang mempesona, hamparan pohon pinus menjulang tinggi yang menciptakan suasana tenteram dan indah. Untuk Anda yang ingin menghirup udara segar dan menikmati ketenangan alam, bisa berjalan-jalan santai di Hutan Pinus Imogiri.
Alun-Alun Kidul
Tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Jogja tanpa berkunjung ke Alun-Alun Kidul. Selain menawarkan berbagai kuliner street food, Alun-Alun Jogja juga menawarkan berbagai permainan seru mulai dari sepeda tandem, rental skuter, permainan melewati dua beringin, dan permainan lain khas pasar malam.
Pasar Seni Gabusan
Sebagai kota kesenian, Yogyakarta memiliki banyak sekali pasar seni yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Pasar Seni Gabusan, pusat kerajinan yang menjual perhiasan, batik dan souvenir. Pasar seni ini juga menyediakan beragam wahana pekan raya dan kuliner kaki lima dengan harga merakyat.
Tempat Kuliner Dekat Hotel Omah Cepit
Kuliner sekitar Hotel Omah Cepit sangatlah beragam dan menggugah selera. Yang paling penting, Anda hanya perlu jalan kaki beberapa menit untuk dapat tiba di destinasi. Berikut ini beberapa tempat kuliner yang paling dekat dengan Hotel Omah Cepit.
Mangut Lele Mbok Marto
Untuk Anda yang menyukai kuliner otentik Jogja yang pedas dan menggugah selera, Mangut Lele Mbok Marto wajib dicoba. Mangut lele adalah menu lele asap yang dimasak dengan santan dan cabai yang banyak, sehingga memberikan cita rasa yang pedas gurih nendang! Selain rasanya yang enak, keunikan dari kuliner ini adalah Anda perlu masuk langsung ke dapurnya untuk mengambil sendiri aneka masakan yang telah disediakan. Untuk Anda yang tak bisa terlalu pedas, ada banyak juga menu lain yang tersedia di warung ini seperti: opor ayam, gudeg, aneka oseng sayur, dan masih banyak lagi.
Sate Kambing Sor Talok
Ingin mencoba kuliner kambing dengan cita rasa khas Jogja yang manis gurih mantap? Coba deh makan di warung Sate Kambing Sor Talok di Jl. Pramuka No.RT. 03, Area Sawah, Trirenggo, Bantul. Di warung makan ini, ada beragam menu olahan kambing yang bisa Anda coba seperti sate klatak, tongseng, gulai, tengkleng. Kelebihan menu kambing di waring ini adalah potongan dagingnya besar-besar, porsinya pas, dan harganya terjangkau.
Tips dan Trik Menginap di Hotel Omah Cepit
Untuk mendapatkan pengalaman menginap terbaik di Hotel Omah Cepit, Anda bisa lakukan beberapa tips di bawah ini:
Pilih Kamar Sesuai Kebutuhan
Pilihlah kamar sesuai selera dan kebutuhan. Saat hendak memilih kamar, jangan lupa untuk memperhatikan luas ruangan dan fasilitas apa saja yang ditawarkan. Perhatikan juga apakah harga yang ditawarkan sudah termasuk sarapan atau belum.
Cek Promo dan Penawaran Khusus
Anda bisa rajin mengecek promo dan penawaran khusus yang ada di Hotel Omah Cepit untuk mendapatkan penawaran menarik dan promo-promo. Anda bisa mengecek berbagai promo menarik, kupon diskon, atau cashback untuk dapat harga terbaik.
Gunakan Layanan Antar-Jemput
Jika Anda kebetulan tidak tinggal di Jogja, Anda bisa memanfaatkan fasilitas antar-jemput yang telah disediakan hotel. Fasilitas ini membantu Anda bepergian ke berbagai destinasi dengan lebih mudah, aman, dan nyaman.
Mengapa Booking Hotel Omah Cepit di Traveloka
Sebagai penyedia berbagai jenis akomodasi terbaik, Traveloka selalu memberikan berbagai diskon menarik. Selain itu, pemesanan tipe kamar di Traveloka memiliki fitur free cancelation sehingga Anda bisa dengan mudah mengganti jadwal atau membatalkan pemesanan tanpa dikenai biaya.