Mercure Padang

Hotel
8,5
/10
Mengesankan
1.803 review

Kesan Menginap Tamu Lain

Keramahan Staff (20)
Kamar Tidur (20)
Ukuran Kamar (18)
Kamar Mandi (18)
Taufik H.
8,5
/ 10
Hotelnya sangat nyaman, dan pelayananmya juga ramah, recommend banget.
Mila J.
7,0
/ 10
Menyenangkan, kamar bersih, makanan enak.
Dwi Emanto Rahman Hajianto
8,5
/ 10
Terletak tidak jauh dari pantai Padang, makanan bervariasi.
Lili H.
9,7
/ 10
Kamar terbaik, hotel terbaik dan kami sangat puas.
benny sana putra
10,0
/ 10
Tempatnya nyaman dan bersih.
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jl Purus IV No 8 Padang, West Sumatra Indonesia, Padang Barat, Padang, Sumatra Barat, Indonesia, 25115

Fasilitas Utama

Selengkapnya
Kolam Renang
Resepsionis 24 Jam
Parkir
WiFi
Mercure Padang adalah hotel di lokasi yang baik, tepatnya berada di Padang Barat. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Mercure Padang

Temukan Tempat Lainnya
Jl Purus IV No 8 Padang, West Sumatra Indonesia, Padang Barat, Padang, Sumatra Barat, Indonesia, 25115
Lainnya Mercure Padang
Lainnya 2 Mercure Padang

Lebih Lanjut tentang Mercure Padang

Tentang Mercure Padang

Hotel Mercure Padang adalah hotel bintang 4 yang berada di Jalan Purus IV nomor 8, Padang, Sumatra Barat. Dengan fasilitas yang lengkap, desain arsitektur yang modern, serta pelayanan yang profesional, hotel ini adalah salah satu hotel yang direkomendasikan jika Anda ingin menginap di kota Padang. Lokasinya pun dekat dengan beberapa tempat rekreasi ternama di Padang.

Kenapa Harus Menginap di Mercure Padang?

Mercure Padang adalah salah satu hotel terbaik di kota Padang. Tak hanya lokasinya berdekatan dengan tempat rekreasi ternama seperti Pantai Padang dan Masjid Raya Sumatra Barat; fasilitas di hotel ini pun menjamin kenyamanan setiap tamu yang menginap.

Di hotel ini, tersedia kolam renang, penitipan anak, serta ruangan fungsional yang memiliki desain modern. Hotel ini juga menjamin kenyamanan setiap kamar agar momen menginap Anda semakin berkesan. Dapatkan juga pelayanan terbaik dari staf hotel Mercure Padang yang membuat hotel ini semakin istimewa.

Hotel Mercure Padang menyediakan fasilitas ballroom mewah bagi Anda yang membutuhkan ruangan fungsional untuk segala event—baik itu rapat bisnis, seminar, resepsi pernikahan, dsb. Ballroom yang bernama Andromeda Ballroom ini memiliki kapasitas besar hingga ribuan tamu. Selain itu, masih ada beberapa ruang lain yang ditawarkan sebagai meeting room dengan kapasitas yang lebih kecil.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Mercure Padang

Fasilitas di hotel ini mampu memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi setiap tamu yang menginap. Setiap kamarnya dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti meja, AC, pengering rambut, TV, dan pancuran.

Selain fasilitas kamar, tersedia juga fasilitas umum yang bisa digunakan seluruh tamu. Beberapa di antaranya adalah kolam renang, akses Wi-Fi gratis, serta area parkir yang luas. Tersedia layanan spa dan pusat kebugaran untuk Anda yang ingin tetap segar dan bugar selama menginap di hotel ini. 

Lokasi dan Aksesibilitas Hotel Mercure Padang

Hotel Mercure Padang berlokasi di kawasan Padang Barat, Padang, Sumatra Barat. Lokasi hotel ini cukup strategis karena hanya berjarak sekitar 2 km dari pusat kota. Menariknya, hotel ini dekat dengan Pantai Padang (1,2 km). Jika Anda turun di Stasiun Padang, jarak yang perlu ditempuh juga tidak jauh, yaitu sekitar 4 km. 

Dengan aksesibilitas yang baik ke berbagai tempat di kota Padang, hotel ini menjadi pilihan tepat bagi siapa pun yang menginap—baik turis ataupun tamu yang datang untuk keperluan bisnis. 

Jenis Kamar

Ada berbagai tipe kamar yang bisa Anda pilih di hotel Mercure Padang ini. Berikut adalah beberapa tipe kamar yang tersedia beserta penjelasannya.

Superior

Dengan luas sekitar 25 meter persegi, kamar tipe Superior hadir dengan pilihan ranjang double (king size) atau twin. Anda bisa booking kamar tanpa sarapan maupun dengan sarapan. Di dalam kamar, tersedia fasilitas seperti AC, pancuran, pengering rambut, sofa, meja kerja, dan TV LED. 

Deluxe

Kamar seluas 26 meter persegi ini menawarkan tampilan kamar yang modern. Sama seperti tipe kamar Superior, tipe kamar Deluxe juga menyediakan opsi ranjang double (king size) atau twin sesuai kebutuhan Anda. Ketika booking, Anda bisa memilih kamar dengan atau tanpa sarapan.

Fasilitas yang tersedia di kamar Deluxe kurang lebih sama dengan fasilitas yang didapatkan di kamar Superior. Hanya saja, kamar Deluxe menawarkan pemandangan samudra langsung dari kaca jendela kamar Anda. 

Junior Suite with 1 King Size Bed

Tipe kamar Junior Suite with 1 King Size Bed adalah tipe kamar termahal di Mercure Padang. Tipe kamar dengan luas 39 meter persegi ini menawarkan kenyamanan lebih dibandingkan dua tipe kamar sebelumnya. Tak hanya luas, di kamar ini, Anda bisa menjumpai ruang duduk yang terpisah dari kamar tidur.

Tipe kamar ini mampu mengakomodasi dua tamu dewasa dan dua tamu anak-anak. Jika Anda yang membutuhkan kamar yang luas, menginap bersama keluarga di kamar Junior Suite ini adalah sebuah keputusan yang tepat. 

Restoran dan Tempat Makan di Mercure Padang

Di hotel ini, terdapat Atlantis Restaurant yang menyajikan beragam hidangan lokal untuk sarapan, makan siang, dan makan malam. Restoran ini juga menyediakan makanan ringan yang bisa Anda pesan langsung baik di restoran atau melalui layanan kamar. Selain itu, Mercure Padang juga memiliki bar mini—cocok untuk Anda yang ingin mencicipi mocktail, cocktail, maupun jenis minuman lainnya.

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Mercure Padang

Mercure Padang bukanlah sekadar hotel bintang empat dengan kamar yang nyaman untuk beristirahat. Untuk menambah pengalaman istimewa bagi tamu selama menginap, hotel ini juga menyediakan beberapa fasilitas rekreasi dan kesehatan. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.

Kolam Renang

Ingin berenang selama menginap di Mercure Padang? Hotel ini memiliki kolam renang dengan ukuran yang cukup luas. Di sekitar kolam renang, terdapat banyak sunbed yang bisa digunakan untuk bersantai. Jika Anda berkunjung bersama si buah hati, hotel ini juga menyediakan kolam renang anak. 

Mercure Padang juga menawarkan paket membership bulanan dengan harga terjangkau dan benefit yang menarik. Mulai Rp550 ribuan saja, Anda sudah bisa mendapatkan free access ke kolam renang dan pusat kebugaran hotel ini selama satu bulan. Anda juga bisa mengikuti kelas yoga dan RPM yang diadakan tiap Rabu dan Sabtu.

Paket lain tentu tak kalah menariknya. Mercure Padang menawarkan paket 3, 6, dan 12 bulan dengan biaya yang setara dengan benefit yang diperoleh. Menariknya, Anda bisa mendapatkan bermacam-macam voucher—seperti voucher menginap, spa, sauna, serta diskon besar untuk room maupun F&B.

Spa

Selain kolam renang, Mercure Padang juga memiliki Naiad Wellness Center—layanan spa 24 jam yang disediakan spesial untuk tamu Mercure Padang. Selain memberikan pelayanan langsung di kamar, Anda juga bisa mendapatkan layanan spa langsung di VIP Room yang terdapat di basement hotel. Hanya saja, VIP Room ini hanya tersedia dari pukul 09.00 hingga 23.00 WIB.

Lounge

Mercure Padang menyediakan Privilege Lounge bagi para tamu yang menginap. Tidak hanya bisa digunakan sebagai area tunggu, setiap Jumat dan Sabtu malam Anda bisa menikmati live music dengan penampilan band atau DJ di sini. Karena lokasinya yang berdekatan, Anda bisa memesan makanan dari Atlantis Restaurant dan menikmatinya sembari ditemani live music di lounge.

Pusat Kebugaran

Jaga tubuh tetap bugar selama berlibur dengan berolahraga di pusat kebugaran Mercure Padang. Dengan alat yang lengkap, Anda bisa berolahraga dengan nyaman tanpa perlu keluar dari kawasan hotel.

Tempat Wisata dekat Mercure Padang

Mercure Padang berlokasi di kawasan yang strategis, dekat dari pusat kota. Selain itu, hotel bintang 4 ini juga dekat dengan beberapa lokasi wisata dan pusat perbelanjaan. Berikut beberapa tujuan wisata alam maupun wisata belanja di sekitar hotel yang bisa Anda kunjungi selama menginap.

Pantai Padang

Pantai Padang adalah pantai di kawasan Rimbo Kaluang, Padang Barat, Padang. Dari Mercure Padang, jaraknya hanya sekitar 1,2 km. Dengan ombak yang cukup besar, Anda bisa berselancar di pantai ini. Selain itu, Anda bisa berjemur, berjalan-jalan menikmati pemandangan, berfoto ria, atau berenang di pantai yang buka 24 jam ini.

Basko Grand Mall

Berjarak sekitar 4,3 km dari Mercure Padang, Basko Grand Mall adalah salah satu pusat perbelanjaan yang menyediakan beragam produk. Anda dapat menjumpai berbagai toko dari brand lokal maupun internasional, restoran cepat saji, serta area bermain anak dalam gedung mal bernuansa modern.

Masjid Raya Sumatra Barat

Masjid Raya Sumatra Barat adalah ikon Sumatra Barat yang juga menjadi salah satu masjid terbesar di Indonesia. Masjid ini hadir dengan bentuknya yang unik, yaitu berbentuk menyerupai rumah minang. Lokasinya tidak begitu jauh dari Mercure Padang, kurang lebih hanya 4 km.

Tempat Kuliner dekat Hotel Mercure Padang

Selain tempat wisata dan mal, Anda juga bisa menemukan spot kuliner lezat di sekitar hotel Mercure Padang. Berikut beberapa rekomendasinya.

Restoran Sederhana

Lokasi restoran ini adalah di Jalan Rasuna Said nomor 81A, Padang. Di restoran ini, Anda bisa mencicipi masakan khas Padang yang rasanya jawara. Beberapa menu yang direkomendasikan adalah rendang, dendeng balado, ayam pop, gulai ikan, dan sate padang. 

Safari Garden Cafe & Restaurant

Safari Garden Cafe & Restaurant berlokasi di Jalan Nipah nomor 21, Padang. Restoran ini adalah restoran yang menyediakan western food. Beberapa menu yang bisa dipesan adalah steak, pasta, dan pizza. Ada juga masakan Indonesia seperti ayam bakar taliwang, nasi campur Bali, tongseng, dan sup buntut. 

Kuali Nyonya

Restoran yang berlokasi di Jalan Olo Ladang, Padang ini merupakan restoran dengan suasana yang nyaman. Selain menu masakan khas Indonesia, Anda juga bisa menjumpai menu western maupun asian food. Contoh menu yang disajikan adalah nasi ayam telur asin, smoked beef carbonara, salmon au gratin, dan Thai mango sticky rice.

Tips dan Trik Menginap di Hotel Mercure Padang

Jika Anda ingin menginap di hotel Mercure Padang dengan nyaman, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa Anda terapkan.

Booking Jauh-Jauh Hari

Mercure Padang adalah hotel yang terkenal di Padang dengan kamar yang nyaman dan fasilitas yang memadai. Karenanya, tidak heran jika hotel ini sering penuh (fully-booked). Jika Anda ingin menginap di hotel ini, pastikan untuk booking jauh-jauh hari untuk mendapatkan harga terbaik dan pilihan kamar yang tepat.

Pilih Kamar Hotel yang Pas

Mercure Padang hadir dengan beberapa pilihan kamar hotel. Pastikan untuk memilih kamar hotel yang sesuai dengan budget dan preferensi Anda. Pertimbangkan juga berapa jumlah orang yang menginap karena ada juga tipe kamar yang berkapasitas besar (>2 orang). Anda juga bisa memilih kamar hotel dengan pemandangan langsung lepas pantai seperti pada tipe Deluxe Ocean View.

Manfaatkan Fasilitas Hotel Sebaik-Baiknya

Alih-alih hanya rebahan dalam kamar, gunakan fasilitas gratis dari hotel seperti kolam renang atau pusat kebugaran. Jika tubuh pegal dan butuh pijatan, Anda dapat menghubungi layanan spa untuk merilekskan badan. Pastikan juga untuk tidak melewatkan hidangan kuliner yang tersaji di restoran hotel ini. 

Mengapa Booking Mercure Padang di Traveloka?

Booking hotel Mercure Padang dengan mudah dan paling menguntungkan, pastinya hanya di Traveloka! Temukan banyak promo dan potongan harga dengan booking melalui aplikasi Traveloka. Dapatkan juga poin dari setiap booking yang Anda lakukan. Poin ini dapat Anda tukarkan sebagai potongan harga ekstra pada pemesanan selanjutnya.

Semua Fasilitas di Mercure Padang

Lainnya Mercure Padang
Lainnya

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • WiFi di area umum

Servis Hotel

  • Concierge/layanan tamu
  • Resepsionis 24 jam

Anak-anak dan Hewan Peliharaan

  • Penitipan anak

Transportasi

  • Parkir bus/truk

Umum

  • Kolam renang

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Mercure Padang

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00
Hotel policy is not yet available.

Informasi Umum

Fasilitas Populer
Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Lantai yang tersedia di Mercure Padang
7
Fasilitas lainnya di Mercure Padang
Area parkir, WiFi di area umum, Concierge/layanan tamu, Resepsionis 24 jam, Penitipan anak

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Mercure Padang

Apakah Mercure Padang memiliki promo hari ini?
Ya, Mercure Padang saat ini sedang berpartisipasi dalam promo Traveloka! Kamu bisa mendapatkan diskon hingga 30% untuk pemesanan kamar. Booking sekarang biar tidak ketinggalan promonya! S&K berlaku.
Fasilitas apa saja yang tersedia di Mercure Padang?
Mercure Padang memiliki fasilitas terbaik seperti: Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Mercure Padang?
Waktu untuk check-in di Mercure Padang adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00

Review dari Tamu Lainnya di Mercure Padang

8,5
Mengesankan
Dari 1.803 review
Oleh traveler di
Kebersihan

8,7

Kenyamanan Kamar

8,6

Makanan

8,3

Lokasi

8,6

Pelayanan dan Fasilitas

8,5

Yang banyak dibahas tentang Mercure Padang
Semua
Jarak ke Pusat Kota (10)
Keramahan Staff (9)
Area Hotel (9)
Kamar Mandi (8)
Variasi (8)
Ramah Keluarga (7)
Suasana (7)
Ukuran Kamar (7)
Kamar Tidur (7)
Rasa (6)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Mercure Padang

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
A***s
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 3 minggu lalu
Menginap selama 2 hari tanpa air mineral. Setelah menelepon beberapa kali, mereka hanya mengirimkan 2 botol air mineral (2 hari, hanya 2 air mineral).
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
21 Apr 2025
Tamu yang Terhormat, Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi masukan Anda. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan selama Anda menginap. Kami berharap dapat segera menyambut Anda kembali ke hotel kami untuk memberikan layanan yang lebih baik. Hormat kami,
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
n***a
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 4 minggu lalu
Nyaman setiap ke Padang nginap di sini.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
21 Apr 2025
Tamu kami yang terhormat, Terima kasih Anda telah meluangkan waktu untuk membagi umpan balik Anda. Kami berharap akan segera menyambut Anda kembali di hotel kami.
Y***s
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 4 minggu lalu
Lokasi strategis dekat dengan pantai, kolam renang luas bikin anak-anak senang.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
21 Apr 2025
Tamu kami yang terhormat, Terima kasih Anda telah meluangkan waktu untuk membagi umpan balik Anda. Kami berharap akan segera menyambut Anda kembali di hotel kami.
s***a
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 6 minggu lalu
Great experience! Lokasi strategis
2 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
02 Apr 2025
Tamu yang terhormat, Terima kasih atas ulasan Anda tentang hotel kami. Kami senang Anda menikmati masa menginap Anda dan berharap dapat segera berjumpa dengan Anda lagi. Hormat kami,
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
N***a
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 7 minggu lalu
Proses check-in cepat dan tanpa hambatan. Kamar luas dan bersih. Respons cepat dari teknisi hotel jika ada keluhan tentang kamar.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
26 Mar 2025
Tamu yang terhormat, Terima kasih atas ulasan Anda tentang hotel kami. Kami senang Anda menikmati masa menginap Anda dan berharap dapat segera berjumpa dengan Anda lagi. Hormat kami,
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
M***a
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 8 minggu lalu
Ketika booking di Traveloka, saya request non smooking floor and non smooking room. Begitu check in dapat smooking floor and room. Langsung turun dan minta diganti. Staff bilang kamar penuh, sy minta dicari yg available. Tak lama dapat kamar yg bersih dari bau rokok dan tidur nyenyak, thank you.
2 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
14 Mar 2025
Tamu kami Yang Terhormat, terima kasih sudah meluangkan waktu anda untuk memberikan komentar, kami mohon maaf atas ketidak nyamanan yang terjadi diawal check in, kami berharap dapat menyambut anda kembali di Hotel Mercure Padang dalam waktu dekat. Hormat kami,
T***K
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 9 minggu lalu
Bagus kamar bersih dan rapi harga terjangkau
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
11 Mar 2025
Tamu kami Yang Terhormat, Terimakasih sudah meluangkan waktu anda untuk memberikan komentar, kami berharap dapat menyambut anda kembali di Hotel Mercure Padang dalam waktu dekat. Hormat kami,
Morgan M. S.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 11 minggu lalu
Senang bisa menginap lebih lama, menu sarapan banyak pilihan dan enak, kamar sangat bersih. Semua karyawan ramah, sangat membantu dan ramah. Pilihan sempurna untuk menginap dengan kenyang. Terima kasih
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
24 Feb 2025
Bapak Morgan m simarmata yang terhormat, Terima kasih atas ulasan Anda tentang hotel kami! Kami senang Anda menikmati masa menginap Anda dan berharap dapat segera berjumpa dengan Anda lagi. Hormat kami,
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Yunita R.
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 14 minggu lalu
Puas banget dengan service hotelnya
2 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
06 Feb 2025
Ibu Yunita Yang Terhormat. Terima kasih atas ulasan yang sangat positif tentang hotel kami. Kami senang bahwa Anda telah menikmati kunjungan Anda dan kami berharap akan segera berjumpa dengan Anda lagi. Salam Hangat.
Amelia A.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 15 minggu lalu
Meskipun saya tidak yakin berapa jumlah pastinya, saya selalu menikmati waktu saya di hotel ini. Saya menghargai kebersihannya, staf yang ramah, kualitas makanannya, dan lokasinya yang strategis di dekat Pantai Padang. Saya benar-benar menyukai hotel ini.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
06 Feb 2025
Ibu Amelia yang terhormat, Terima kasih atas ulasan Anda tentang hotel kami! Kami senang Anda menikmati masa menginap Anda dan berharap dapat segera berjumpa dengan Anda lagi. Hormat kami,
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
G***t
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 16 minggu lalu
masih bagus seperti waktu tahun 2012. Kamar nyaman dan tidak berisik.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
22 Jan 2025
Tamu Kami Yang Terhormat, terima kasih sudah meluangkan waktu untuk memberikan komentar, kami berharap dapat menyambut anda kembali di Hotel Mercure Padang dalam waktu dekat. Hormat kami,
D***i
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 17 minggu lalu
Ok mantap, rekomen buat yang jalan-jalan ke padang nginap di sini
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
12 Jan 2025
Tamu Kami Yang Terhormat, terima kasih sudah meluangkan waktu untuk memberikan komentar, kami berharap dapat menyambut anda kembali di Hotel Mercure Padang dalam waktu dekat. Hormat kami,
Arfan A.
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 18 minggu lalu
Lokasinya bagus, dekat dengan pantai. Berbagai restoran lokal menawarkan banyak hidangan lezat.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
06 Jan 2025
Bapak Arfan yang terhormat, Terima kasih atas ulasan yang baik tentang hotel kami! Kami senang Anda menikmati masa menginap Anda dan berharap dapat segera berjumpa dengan Anda lagi. Hormat kami,
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
R***i
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 18 minggu lalu
Staff sangat-sangat ramah mulai dari pelayanan resto, staff kebersihan, dan staff resepsionis. Sayangnya untuk ukuran kamar delux belum ada balkonnya.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
06 Jan 2025
Tamu Kami Yang Terhormat, Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk memberikan komentar, kami berharap dapat menyambut anda kembali di Hotel Mercure Padang dalam waktu dekat. Hormat kami,
Cindy Z. A.
icon-origin-TRAVELOKA
6,6
/10
Diulas 27 minggu lalu
Saya dateng menginap karena diklat disni, dan juga menyewa kamar sendiri. Semuanya bagus kecuali Manager atau siapanya ya itu yang pake batik. Staff datang 2x menegur anak batita saya yang sedang berenang ditemani pengasuhnya karena menggunakan popok. Pengasuh anak saya sudah menyampaikan bahwa popok yang digunakan adalah popok khusus renang dan memperlihatkan bungkus/kemasan popok renang tersebut. Lalu staff dateng kembali meminta tolong agar anak-anak saya pakai celana dengan mengatakan bossnya tidak mau tau, jadi pengasuh anak saya membawa anak-anak saya masuk ke kamar padahal mereka masih ingin bermain. Anak saya tidak berenang menggunakan celana karena kulit mereka sensitif sehingga saya memilih memakai popok khusus renang. Sangat disayangkan sekali pelayanan manager/boss siapanyalah itu yang tidak mau tau. Buruk sekali, saya tidak merasa anak-anak saya melanggar ketentuan apapun tapi malah kami sebagau customer yang dirugikan haknya karena tidak bisa bebas menggunakan fasilitas. Menyedihkan. Kolam renang memang bagus di sini karena ada yang rendah untuk batita, tapi saya lebih suka pelayanan dan keramahan di Hotel Santika atau kalo cari opsi yang lebih murah dan kamar luas juga bisa memilih Pangeran Beach karena ada bathtub di kamar supaya anak-anak bisa bernain.
Read More
2 orang merasa terbantu
F***e
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
6,4
/10
Diulas 32 minggu lalu
Hotel Accor Group dengan pelayanan bobrok dan jauh dari standard kelasnya. Staff front desk yang bertugas pada hari minggu tanggal 29 September 2024 tidak baik. Kamar tidak ready pada jam 15.30 lantai ketika saya akan melakukan check-in. Staff dengan entengnya menawarkan kamar dengan kelas yang lebih rendah daripada yang saya pesan, sangat kurang ajar dan tidak berpendidikan. Bell boy tidak ada niat membantu membawakan barang bawaan. Mohon diperbaiki pelayanan staff anda. Terima kasih.
Read More
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
05 Oct 2024
Bapak Yang Terhormat Terima kasih telah memilih Mercure Padang sebagai tempat akomodasi selama Anda di kota Padang. Kami sangat menyesal dengan pengalaman kurang baik yang Anda alami di hotel kami. Di Mercure, kami berusaha memberikan layanan yang lebih baik kepada setiap tamu; oleh karena itu, komentar seperti ini sangat penting bagi kami. Kami akan melakukan investigasi kepada Tim dan melalukan perbaikan segera Kami harap kami mendapat kesempatan untuk memberikan pelayanan lebih baik lagi. Hormat Kami,
A***A
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 40 minggu lalu
Hotel dekat dengan pantai dan dekat juga dengan kota, pelayanan ramah, kamar lega dan dapat kamar yang menghadap laut.
2 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
07 Aug 2024
Tamu Kami Yang Terhormat. Terima kasih atas ulasan yang sangat positif tentang hotel kami. Kami senang bahwa Anda telah menikmati kunjungan Anda dan kami berharap akan segera berjumpa dengan Anda lagi. Salam Hangat,
D***y
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 45 minggu lalu
Area pool harus dipasang regulasi untuk pengunjung, saya menciduk tamu membuang ingus anak nya ke dalam kolam, hi tamu dari daerah banyak yang jorok soalnya. Ada juga yang pake pampers dibiarkan oleh pengawas kolam, kan parah tuh, kebersihan kolam yang harus ditingkatkan.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
03 Jul 2024
Pengunjung yang terhormat, Terima kasih Anda telah meluangkan waktu untuk membagi umpan balik Anda.Kami akan memberitahu komentar Anda untuk di tindak lanjut agar kedepannya tidak terjadi hal yang serupa. Semoga kami mendapat kesempatan untuk melayani Anda lagi saat berkunjung ke kota Padang Dengan hormat,
R***d
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 46 minggu lalu
Kamar keadaan rapi dan bersih, untuk ruangan enak AC bisa diatur sampai ke 30 agar hangat.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
28 Jun 2024
Tamu kami yang terhormat, Terima kasih Anda telah meluangkan waktu untuk membagi umpan balik Anda. Kami berharap akan segera menyambut Anda kembali di hotel kami. Dengan hormat,
Y***a
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 48 minggu lalu
Pelayanan kurang memuaskan.
2 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
07 Jun 2024
Pengunjung yang terhormat, Terima kasih Anda telah meluangkan waktu untuk membagi umpan balik Anda. Kami berharap akan segera menyambut Anda kembali di hotel kami. Salam Hangat,
Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Lainnya 4 Mercure Padang

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.