Menginap di Ujung Rimba Camp saat anda sedang berada di Cisarua adalah sebuah pilihan cerdas.
Selengkapnya







Ujung Rimba Camp merupakan akomodasi yang direkomendasikan untuk para backpacker yang mengutamakan kenyamanan dengan bujet minimal. Jika Anda menginginkan liburan yang damai dan jauh dari keramaian, tempat ini adalah pilihan yang tepat. Fasilitas dan kualitas pelayanan yang cukup baik membuat Anda akan merasa betah menginap di sini.
Ujung Rimba Camp berlokasi di kawasan perbukitan yang memiliki udara sejuk, sehingga cocok untuk Anda yang ingin mengadakan gathering, camping, atau hanya sekadar ingin bercengkerama dengan alam. Dari Ujung Rimba Camp, Anda dapat menyaksikan pemandangan kota Bogor yang cukup indah, terlebih saat malam.
Terdapat berbagai jenis camp di Ujung Rimba Camp, tidak hanya tenda tetapi juga terdapat rumah bambu bergaya eskimo yang unik dan paling banyak diminati para tamu.
Jika umumnya di perkemahan tidak diizinkan untuk membawa hewan peliharaan, tetapi berbeda dengan Ujung Rimba Camp yang memperbolehkan tamu membawa hewan peliharan dengan kebijakan khusus. Jadi Anda tidak perlu meninggalkan hewan peliharaan di rumah sendirian.
Demi kenyamanan para tamunya, Ujung Rimba Camp menyediakan sejumlah fasilitas menarik yang bisa membuat Anda betah.
Terdapat fasilitas renang yang bisa dimanfaatkan sebagai sarana bermain air bersama anak atau mungkin berendam sambil menikmati sinat matahari dan udara yang sejuk.
Tersedia juga aula yang cukup luas bagi Anda yang ingin mengadakan acara kantor atau sekolah di dalam ruangan.
Ujung Rimba Camp merupakan tempat berkemah yang berlokasi di JL. Sultan Hasanuddin Batulayang Cisarua - Bogor, Cisarua, Puncak, Jawa Barat.
Lokasi yang mudah diakses dari sejumlah tempat membuat akomodasi ini banyak diminati, terutama bagi mereka yang ingin merasakan sensasi menginap dekat dengan alam.
Salah satu destinasi wisata yang dekat dengan Ujung Rimba Camp adalah Air Terjun Cilember yang jaraknya sekitar 3,7 km. Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi untuk sampai ke wisata air terjun ini dengan waktu tempuh 14 menit melalui Jl. Padat Karya.
Selain itu, perkemahan ini juga dekat dengan Perkebunan Teh Puncak yang jaraknya sekitar 11,1 km dari lokasi perkemahan. Anda bisa naik kendaraan pribadi melewati Jl. Raya Ciawi-Cianjur dengan menempuh waktu sekitar 24 menit.
Meski berupa perkemahan, tetapi di Ujung Rimba Camp tidak hanya tersedia tenda. Ada juga jenis kamar lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet Anda. Berikut ini daftarnya.
Tipe Eskimo Utama merupakan rumah kayu bergaya eskimo yang dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap. Dalam tipe kamar ini terdapat 2 kamar tidur yang berisi 1 tempat tidur besar dan 1 single bed yang nyaman untuk beristirahat. Ada juga ruang keluarga yang dilengkapi dengan televisi.
Tidak hanya itu, tipe kamar ini juga menyediakan dapur dengan peralatan lengkap dan ruang makan yang dilengkapi dengan kulkas dan dispenser. Terdapat 2 toilet bersih dan waterheater yang memungkinkan Anda untuk mandi air hangat selama menginap di sana.
Barak Aceh
Jika ingin staycation ramai-ramai bersama teman-teman kantor atau sekolah, Anda bisa menginap di Barak Aceh yang memiliki 2 lantai dan bisa menampung sekitar 100 orang. Terdapat 2 dapur yang lengkap dengan alat memasak dan alat makan. Ada juga 2 toilet bersih yang bisa digunakan bersama-sama. Area lapangan di Barak Aceh pun cukup luas, sehingga Anda bisa mengadakan acara di sekitar rumah.
Rumah Eskimo
Selain Rumah Eskimo Utama yang tadi disebutkan, ada pula tipe Rumah Eskimo yang lebih minimalis. Memiliki kapasitas untuk 5 orang, kamar ini dilengkapi dengan TV dan 1 toilet bersih serta dapur yang sudah dilengkapi dengan peralatan memasak dan peralatan makan.
Barak 2
Ada juga tipe rumah Barak 2 yang memiliki kapasitas untuk 20 orang. Terdapat sejumlah fasilitas yang bisa digunakan ramai-ramai agar para tamu merasa lebih nyaman. Di antaranya seperti coffee maker, TV, balkon atau teras, kamar mandi bersama, dan shower.
Saung Pancing Gurame
Berbeda dari tipe rumah lainnya, Saung Pancing Gurame berdiri di atas kolam ikan yang jernih. Fasilitasnya pun cukup lengkap, terdapat TV, dapur yang lengkap dengan alat memasak dan alat makan, serta toilet bersih yang digunakan bersama.
Rumah Puyuh
Ada juga tipe Rumah Puyuh yang berisi 1 tempat tidur besar dengan 1 dapur yang lengkap dengan peralatan memasak dan alat makan, serta 1 toilet bersih. Tersedia balkon yang bisa Anda gunakan untuk bersantai sambil menikmati pemandangan di sekitar perkemahan.
Saung Barak
Hampir mirip seperti Barak Aceh, tetapi Saung Barak memiliki kapasitas yang lebih kecil, yakni bisa menampung 50 orang. Dengan bangunan 2 lantai, rumah ini dilengkapi dengan fasilitas 2 dapur yang lengkap dengan alat memasak dan alat makan.
Selain itu, ada 2 toilet bersih yang bisa digunakan bersama-sama. Area lapangan di Barak Aceh juga cukup luas, sehingga Anda bisa mengadakan acara di sekitar rumah.
Di Ujung Rimba Camp terdapat sejumlah fasilitas rekreasi yang bisa digunakan beramai-ramai jika Anda mengadakan gathering atau kegiatan outbond di sini. Berikut ini daftarnya.
Kolam renang dengan air yang jernih akan membuat Anda tergoda untuk berenang, terlebih saat siang hari. Fasilitas ini bisa digunakan untuk permainan air yang diadakan saat kegiatan outbond atau gathering. Tentu saja akan sangat menyenangkan bisa bermain air bersama dengan teman sekantor atau teman sekolah.
Di Ujung Rimba Camp juga tersedia fasilitas lapangan luas yang bisa digunakan sebagai tempat outbond kantor atau sekolah. Berapa pun jumlah peserta outbond bisa ditampung di lapangan ini.
Di setiap tipe kamar tersedia televisi sebagai media hiburan yang siap menemani Anda bersantai setelah lelah berkegiatan seharian. Layar TV yang disediakan juga cukup besar sehingga Anda bisa menonton TV beramai-ramai. Jadi lebih seru, kan.
Beberapa tempat wisata dekat Ujung Rimba Camp bisa Anda kunjungi saat senggang atau di akhir pekan. Berikut ini daftarnya.
Air Terjun Cilember merupakan salah satu destinasi wisata alam yang berjarak 1,63 km dari Ujung Rimba Camp. Di tempat ini Anda tidak hanya bisa menikmati keindahan air terjun dengan air yang jernih, tapi juga bisa menikmati udara sejuk yang tidak akan ditemukan di kota-kota besar.
Di tempat ini ada banyak kegiatan yang bisa Anda lakukan, seperti camping, berkeliling hutan pinus, dan taman kupu-kupu. Jika ingin menikmati suasana damai ini lebih lama, Anda bisa bermalam di rumah kepompong dan villa yang tersedia di sekitar Air Terjun Cilember.
Jika Anda ingin healing ke tempat yang damai dan jauh dari kesibukan kota besar, bisa berkunjung ke Gunung Mas Agro yang jaraknya sekitar 3,81 km dari Ujung Rimba Camp. Di sini, Anda dapat menikmati perkebunan teh yang terhampar luas dan menyejukkan mata.
Tidak hanya itu, ada banyak aktivitas yang bisa Anda lakukan di Gunung Mas Agro, di antaranya seperti berswafoto di tea bridge, glamping, fun off-road, piknik, dan berkemah di tepi sungai.
Taman Wisata Matahari Bogor merupakan tempat rekreasi keluaga terbesar dan terlengkap di kawasan Puncak, Bogor. Di sini terdapat wahana yang menarik, seperti wahana wisata air, wahana permainan, wahana petualangan, dan wahana wisata edukasi.
Tempat ini ditumbuhi pepohonan sehingga udara di sana cukup sejuk dan segar. Jika Anda tertarik datang ke sini, taman wisata ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
Selain tempat wisata, di dekat Ujung Rimba Camp terdapat banyak tempat kuliner enak yang bisa memanjakan perut Anda.
Jaraknya hanya sekitar 5 km dari Ujung Rimba Camp, Breeve Hills Resto & Cafe merupakan tempat makan yang menyajikan makanan lezat sekaligus pemandangan perbukitan yang cantik. Lokasinya mudah dijangkau karena berada di pinggir jalan raya, tepatnya ada di Jl. Raya Puncak Gadog No.81, RT.01/RW.02, Leuwimalang, Cisarua, Bogor, Jawa Barat.
Bagi Anda pencinta masakan olahan mie, bisa mengunjungi Bakmi Golek Puncak Bogor yang berlokasi di Jalan Leuwimalang No.Km. 77, Cilember, Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Di sini tidak hanya terdapat menu olahan mie, tapi juga ada menu lainnya seperti bakso, bihun, ikan, ayam, dan olahan nasi.
Jika Anda mencari makanan khas Sunda, bisa datang ke Warung Sunda Malayang yang berlokasi di Jalan Raya Puncak KM. 79 No. 478, RT.01/RW.02, Leuwimalang, Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Tempat ini tidak hanya menyediakan menu masakan Sunda yang lezat, tapi juga menawarkan indahnya pemandangan alam yang membuat suasana makan semakin menyenangkan.
Dengan menerapkan tips dan tris berikut ini, Anda akan mendapatkan pengalaman mengesankan saat menginap di Ujung Rimba Camp.
Ada banyak orang yang ingin staycation di penginapan yang dekat dengan alam seperti Ujung Rimba Camp, karena itu sebaiknya Anda melakukan pemesanan kamar jauh-jauh hari agar tidak kehabisan kamar.
Di Ujung Rimba Camp terdapat fasilitas kolam renang yang dapat Anda manfaatkan untuk bermain bersama anak. Dengan begitu, putra/putri Anda tidak akan merasa bosan saat liburan ke kawasan Puncak.
Agar pengalaman menginap di Ujung Rimba Camp lebih berkesan, sebaiknya Anda mempersiapkan beberapa starter pack dari rumah untuk menunjang kenyamanan selama liburan di Puncak, yakni membawa jaket, pakaian hangat, kaus kaki, sarung tangan, obat-obatan, camilan, makanan instan, dan jas hujan.
Traveloka memiliki segala informasi mengenai akomodasi terkait, mulai dari alamat, fasilitas, lokasi, dan juga review dari tamu sebelumnya. Karena itu, Anda akan terhindar dari kesalahan memilih kamar.
Tidak hanya itu, Traveloka pun menyediakan fitur paylater yang memungkinkan Anda untuk berangkat liburan sekarang dan bayar belakangan. Pembayarannya bisa Anda bayarkan setiap bulan melalui cicilan online atau kredit online.
Fasilitas Populer | |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - 20:00 - sampai 07:00 - 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, hotel memiliki kamar yang menyediakan sarapan |
Kamar yang tersedia di Ujung Rimba Camp | 30 |
Lantai yang tersedia di Ujung Rimba Camp | 3 |
Fasilitas lainnya di Ujung Rimba Camp | Sarapan |











