Saya merasa kecewa dengan pelayanan kasir yang tidak transparan. Saya menanyakan list harga perawatan yang mereka miliki, tapi tidak diinfokan oleh mereka. Secara pelayanan sangatlah lama, saya hanya potong rambut dan meni pedi dari jam 19:00 sampai jam 21:30 karena saya dibiarkan menunggu kurang lebih 45 menit dari potong rambut ke perawatan meni pedi. Setelah semua selesai, kasir tidak memberikan struk perawatan yang telah saya lakukan dengan alasan akan diberikan ke Traveloka.