Sebuah hotel yang berlokasi di Jalan Bandar Pulau Karam, Padang. Letaknya tidak begitu jauh dari Jembatan Siti Nurbaya dan kawasan Muaro. Menginap di sini, mesti meninggalkan deposit kala cek in. Saat aku berkesempatan menginap di sini, aku tidak mengambil layanan sarapannya. Jadi aku tidak tahu, seperti apa layanan sarapannya. Di kamar tersedia kulkas mini. Untuk kamar mandinya, terdapat kran untuk wudu. Sayangnya aku tidak menemukan penunjuk kiblat di dalam kamar. Suasana dan perkakas hotel terasa jadul dan klasik. Mungkin lantaran hotel ini sudah berdiri sejak tahun '90-an. Manajemen hotel perlu memperhatikan kualitas kebersihan kamar, khususnya kamar mandi.