Pertama kali masuk kamar pengap dan agak bau, apalagi kamar mandinya bau tanah becek karena di pojok kamar mandi sebenarnya ada tanah yang tidak dilapisi semen jadi baunya menyengat banget, terpaksa segera beli parfum di minimarket terdekat. Kamarnya tidak kedap udara sama sekali, selain kamarnya kebetulan banyak mahasiswa yang staycation. Karena temboknya hanya terbuat dari kayu, jadi berisik sekali. Pada jam 2 malam kami dibangunkan oleh kecoa yang masuk ke dalam makanan kami. Mungkin karena lingkungan dan tempatnya kotor serta terdapat celah pada dinding sehingga kecoa dan serangga bisa masuk. Untuk kamarnya cukup sempit dan tidak terawat, namun kamar mandinya sangat luas dengan bathtub juga.