Pertama datang saya kira sesuai dengan gambar tapi ternyata jauh berbeda dengan ekspektasi. Saya sangat kecewa sekali, dengan kondisi tempat tidur kotor, bau, tenda bocor dan tidak terawat. Pokoknya dengan harga yang ditawarkan sangat tidak sesuai. Sudah tidak layak untuk dijadikan tempat menginap. Padahal saya perjalanan jauh dari Bogor untuk bisa merasakan suasana glamping di pinggir danau dan pada akhirnya pun tidak jadi untuk menginap di sana karena kondisi yang tidak layak tersebut. Sangat mengecewakan sekali.