Hotel ini adalah hotel di hari terakhir saya beserta suami menginap, seperti namanya hotel ini menyuguhkan suasana lain dalam dunia perhotelan. Adanya kesan mistik di setiap ornamen dan jalan menuju kamarnya, kebetulan kami menginap di kamar paling ujung, karena adanya suasana mistik yang terasa, Saya dengan suami pun tak ingin saling meninggalkan kamar, kami bercerita sepanjang malam dan kalian yang ke Bali wajib menginap di hotel ini untuk merasakan apa yang saya dan suami rasakan, enjoy.