Lokasi hotel sangat strategis, tapi pintu masuknya agak membingungkan, pokoknya pelan-pelan aja lagi cari hotelnya pakai google maps. Untuk sistem kunci dan liftnya pakai smartlock yang mengharuskan kita untuk download dulu aplikasinya. Desain kamar dan hotelnya modern. Kamar bersih, kamar mandi juga bersih dan air hangat berfungsi baik. AC dan TV jg berfungsi baik. Untuk restonya variasinya ga begitu banyak, kayaknya lebih ke bakery karena banyak pilihan pastry. Oke lah yaa untuk staycation atau cari hotel yang tempatnya strategis dekat pusat perbelanjaan di Cihampelas.