Kiaracondong merupakan salah satu kecamatan di Kota Bandung, Jawa Barat. Daerah ini berada di tengah kota berjulukan Paris van Java tersebut, sehingga secara lokasi sangat strategis. Tidak hanya menawarkan keindahan gedung-gedung bernuansa Eropa zaman dulu, Kiaracondong juga menawarkan sejuta pesona lainnya. Mulai dari wisata alam hingga kuliner yang menggugah selera.
Didukung dengan akses transportasi yang mudah menuju Kiaracondong, wisatawan lokal maupun mancanegara jadi semakin ramai mengunjungi daerah ini. Seiring dengan hal itu pula, berbagai akomodasi semakin mudah ditemukan di Kiaracondong. Jadi, Anda tidak perlu khawatir akan merasa bosan dan kesulitan beraktivitas selama menghabiskan waktu di daerah tersebut.
Siapa yang tidak jatuh cinta dengan cuaca di Bandung – yang mana Kiaracondong termasuk di dalamnya. Kiaracondong memiliki temperatur udara yang rata-rata terasa sejuk. Bahkan maksimal hanya mencapai 29 derajat Celcius ketika musim kemarau tiba. Padahal, daerah-daerah lain bisa mencapai lebih dari 38 derajat Celcius.
Meskipun demikian, jika Anda membutuhkan rekomendasi musim yang paling baik untuk berkunjung ke Bandung, jawabannya adalah periode Oktober – Januari di mana merupakan waktu peralihan dari musim kemarau ke hujan. Cuacanya relatif cerah dan sejuk dari pagi – sore hari, kemudian bisa mendadak hujan saat pagi – malam hari. Pas untuk menjelajah Kiaracondong.
Belum ke Bandung rasanya jika tidak menyusuri Jalan Braga yang cukup dekat dengan Stasiun Kiaracondong. Sepanjang jalanan ini dipenuhi dengan bangunan-bangunan lawas berarsitektur Eropa peninggalan zaman kolonial. Jalan Braga ibarat Kota Tua-nya Jakarta dan Kota Lama-nya Semarang. Jalan Braga berada tepat 6,9km saja dari Stasiun Kiaracondong.
Destinasi wisata yang terbuka 24 jam untuk dieksplorasi oleh wisatawan domestik maupun internasional ini juga mudah dicapai menggunakan transportasi umum. Hanya butuh waktu tempuh 15 menit dari stasiun untuk sampai di sini. Selain menawarkan banyak spot foto estetik, di Jalan Braga, Anda juga dapat berwisata kuliner sepuasnya berkat banyaknya penjual.
Kiaracondong juga masih memiliki destinasi wisata gratis selain Jalan Braga yang tidak kalah unik dan menarik, yaitu Taman Superhero. Di ruang publik yang terbuka selama 24 jam ini, Anda tidak perlu membayar tiket masuk sepeser pun. Namun, kenapa dinamakan Taman Superhero? Tidak lain karena banyak patung karakter pahlawan super di sana.
Mulai dari Iron Man hingga patung Gundam menghiasi sekeliling taman. Bukan hanya menyenangkan untuk para penggila karakter pahlawan fiksi, tapi taman ini juga sangat ramah pada anak-anak. Tersedia playground dengan jungkat-jungkit dan ayunan yang dapat mereka mainkan secara gratis juga. Taman Superhero selalu padat saat akhir pekan atau liburan sekolah.
Menyukai taman hiburan modern? Anda tentu tidak boleh melewatkan Trans Studio Bandung untuk dieksplorasi. Jaraknya hanya 4 km saja dari Stasiun Kiaracondong yang dapat ditempuh dalam waktu 10 menit memakai kendaraan bermotor. Di Trans Studio Bandung, terdapat banyak sekali pilihan wahana permainan, pusat perbelanjaan, hingga pusat kuliner.
Deskripsi satu tempat untuk semua kebutuhan tidak berlebihan. Tiket masuk ke taman hiburan ini sebesar Rp200.000,- saat hari kerja dan Rp300.000 ketika akhir pekan. Anda dapat menikmati semua wahana tanpa biaya tambahan dengan membayar tiket tersebut. Jika ingin belanja oleh-oleh atau mengisi perut juga tidak perlu berpindah tempat.
Menggebu-gebu untuk mengeksplorasi pesona wisata di Kiaracondong? Anda bisa mempertimbangkan beberapa villa terbaik berikut sebagai pilihan menginap:
Lokasi villa ini ada di Jalan Bukit Cemara Indah No. 42 Resort Dago Pakar, Dago, Bandung. Jaraknya hanya 6,9km dari Stasiun Kiaracondong.
Kolam renang, area merokok, teras, dapur kecil, microwave, dan lemari es.
Resepsionis 24 jam.
Mountain View Golf Club (597m), Selasar Sunaryo Art Space (1,71km), Curug Dago Pakar (2,42km), Taman Djuanda (2,43km), dan Rumah Sakit Khusus Ginjal Ny. RA. Habibie (4,28km).
Liburan bersama teman
Review oleh Clara A, 5 Oktober.
Sangat memuaskan, villa bersih, lingkungan aman dan nyaman, staff ramah, kebersihkan oke, fasilitas lengkap.
7 BR Mountain View Villa dapat Anda temukan di Jalan Bukit Kencana No. 30, Resor Dago Pakar, Dago Atas, Bandung. Jaraknya hanya 6,1km dari Stasiun Kiaracondong.
Kolam renang outdoor, taman, garasi, WiFi gratis, area merokok dan bebas asap rokok, dan teras.
Resepsionis 24 jam, keamanan 24 jam, bellboy, layanan tamu, dan penitipan bagasi.
Politeknik Manufaktur Bandung (983m), Jawa Barat Culture Park (1,20km), Rumah Sakit Khusus Ginjal Ny. RA. Habibie (1,63km), Curug Dago Pakar (1,65km), Cititrans Dipatiukur (2,36km), dan Institut Teknologi Bandung (2,81km).
Liburan bersama keluarga
Review oleh Valentinus R, 19 Juni.
Sepertinya baru kali ini menginap di villa sekitar Dago yang pelayanannya super seperti ini. Villa nya terawatt sekali, bersih, semua alat makan lengkap. Bahkan sampai handuk khusus berenang juga disediakan. Staff dari holiday vila Dago sangat ramah baik saat check in dan check out. Untuk snack dan minuman yang disediakan juga dijual dengan harga yang wajar. Kami pergi 7 keluarga dan semuanya happy dengan fasilitas villa ini. Terima kasih.
Indah1 Mountain View Villa Dago Infinity Pool merupakan akomodasi berupa villa dengan 4 kamar tidur. Lokasinya ada di Jalan Bukit Cemara Indah 32, Resor Dago Pakar, Dago, Bandung.
Taman, kolam renang outdoor, penyewaan sepeda, penitipan sepeda, sewa mobil, area merokok dan bebas asap rokok, dan teras.
Antar jemput bandara berbiaya, resepsionis dan keamanan 24 jam, bellboy, layanan tamu dan penitipan bagasi.
Mountain View Golf Club (594m), Selasar Sunaryo Art Space (1,73km), Curug Dago Pakar (2,43km), dan Taman Djuanda (2,45km).
Staycation bersama Keluarga
Review oleh Edward A.I, 25 Januari.
Tempatnya luas dan super bersih. Cocok untuk family staycation. Kolam renangnya semi indoor jadi gak kuatir hujan atau panas bisa tetap berenang. Highly recommended villa.
Selain akomodasi berupa villa, di Kiaracondong juga terdapat beberapa resort. Daftar rekomendasi berikut mungkin dapat membantu Anda:
Dago Highland Resort beralamat di Jalan Bukit Pakar Timur IV No. 88 Dago Pakar, Dago Atas, Bandung. Jaraknya 12 km dari Stasiun Kiaracondong.
Restoran, kafe, kolam renang, area bermain anak, kursi berjemur, aula, area merokok, area parkir, dan fasilitas bisnis.
Antar jemput bandara berbiaya, resepsionis, keamanan, dan layanan kamar 24 jam.
Selasar Sunaryo Art Space (391m), Curug Dago Pakar (929m), dan Rumah Sakit Khusus Ginjal Ny. R.A Habibie (3,25km).
Liburan bersama Keluarga.
Review oleh Faizal M, 19 Juli.
Pertama kali nyoba nginep di sini. Pelayanan yang ramah, tempat nyaman dan punya spot pemandangan yang bagus-bagus. Saya pasti akan ke sini lagi.
Resort ini berjarak 18 km dari Kiaracondong. Tepatnya, Horison Green Forest Bandung berada di Jalan Sersan Bajuri No. 102, Sersan Bajuri, Bandung.
Restoran, kafe, bar kolam renang, area bermain dan hiburan anak, taman, spa, kursi berjemur, penyewaan sepeda, area bebas asap rokok, teras, dan fasilitas bisnis.
Resepsionis dan keamanan 24 jam, bellboy, layanan tamu, laundry, penitipan bagasi, staf multibahasa, dan porter.
Jendela Alam (377m), Vihara Vipassana Graha (1,17km), dan Farm House Lembang (1,45km).
Staycation bersama Keluarga.
Review oleh eko s. p, 24 Maret.
Suasana untuk staycation sangat menyenangkan dan kualitas makanan juga sangat beragam, two thumbs untuk kopi yang disajikan di menu breakfast, pengunjung bisa memilih beragam jenis roast kopi dan dipandu penjelasan singkat terkait perbedaan rasa antar kopi.
Berjarak 17 km dari Stasiun Kiaracondong, Kastuba Resort berlokasi di Jalan Bukit Maribaya, Kampung Sindangwangi, RT. 01, RW. 09 Lembang, Bandung.
Area bermain anak, taman, perpustakaan, fasilitas bisnis, sewa mobil, area bebas asap rokok, restoran, area olahraga, dan teras.
Resepsionis 24 jam, laundry, dan layanan kamar.
Air Terjun Maribaya (753m), Tebing Keraton (1,52km), Taman Begonia (1,56km) dan Gunung Batu (1,60km).
Liburan bersama Keluarga
Review oleh Yessi O, 5 Januari.
Menyenangkan. Cocok untuk keluarga dan anak-anak kecil. Ada taman bermain, bisa hiking dipagi dan sore hari.
Ingin tetap bugar selama menginap untuk liburan atau perjalanan bisnis Anda? Ada pilihan villa yang dilengkapi fasilitas pusat kebugaran untuk Anda:
Kuldesak Villas Bandung terletak di Jalan Cipedes Tengah No. 138, Sukajadi, Bandung. Jaraknya 7,7 km saja dari Stasiun Kiaracondong.
Pusat kebugaran, Jacuzzi, kolam renang, sewa mobil, restoran, kafe, dan area parkir.
Resepsionis dan keamanan 24 jam, laundry, layanan kamar, dan porter.
Taman Air Karang Setra (673m), TK & SD Giki (738m), Paris van Java Mall (908m), Institut Teknologi Bandung (2,35km), dan Bandara Internasional Husein Sastranegara Bandung (2,45km).
Staycation bersama Teman
Review oleh Maria V, 23 Oktober.
Bagus banget & worth it, akses jalan bagus, pokoknya gak ada kendala, 1 aja sih untuk yang kurang, rice cooker nya harus nyewa & harganya 100k. sabun cuci piring pun gak ada busa karena kebanyakan air. Al hasil cuciannya kurang bersih.
Akomodasi ini berada di Jalan Dago Asri No. 15, Dago, Bandung. Jarak dari Stasiun Kiaracondong bisa ditempuh dalam waktu 15 menit atau hanya 6,3km saja.
Pusat kebugaran, kolam renang, taman, area bebas asap rokok dan khusus merokok, teras, dan fasilitas bisnis.
Antar jemput bandara berbiaya, resepsionis & keamanan 24 jam, laundry, bellboy, dan penitipan bagasi.
Politeknik Manufaktur Bandung (588m), Jawa Barat Culture Park (823m), dan Rumah Sakit Paru Dr. H. A. Rotinsulu (1,03km).
Liburan bersama keluarga
Review oleh Dian E. R, 14 Februari.
Super recommended untuk menginap bersama keluarga, kamar bersih, kamar mandi bersih, lokasi strategis di tengah kota, pokoknya puas banget nginep di sini.
Villa Dago Resort yang satu ini beralamat di Jalan Resor Dago Pakar Raya No. 41 Dago, Bandung. Jaraknya hanya 6.9km saja dari Kiaracondong.
Pusat kebugaran, kolam renang, taman, barbeque, dan rooftop.
Resepsionis 24 jam, laundry, penitipan bagasi, penyewaan sepeda dan mobil.
Mountain View Golf Club (137m) dan Curug Dago Pakar (1,89km).
-
Pesan lewat Traveloka, Anda memiliki opsi membayar menggunakan Traveloka paylater, berikut redeem points yang berlaku untuk semua transaksi yang dilakukan oleh konsumen. Akomodasi di Traveloka juga menyediakan harga murah – bahkan dbandingkan dengan pemesanan langsung di hotel. Yuk, coba pesan hotel Anda sekarang dan buktikan promosi menariknya!
Total Villa | 201 Properties |
Villa Populer | Wallts House - 4 Bed Rooms, PS 4 & Private Pool in Bandung Timur |