Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Apartemen
8,2
/10
Mengesankan
22 review
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jalan Kaliurang No 72A KM 5,3, Kelurahan Catur Tunggal, Kecamatan Depok, Depok, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia, 55281

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Kolam Renang
Parkir
WiFi
Apartemen Uttara the Icon Ganesha adalah akomodasi di lokasi yang baik, tepatnya berada di Depok. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Temukan Tempat Lainnya
Jalan Kaliurang No 72A KM 5,3, Kelurahan Catur Tunggal, Kecamatan Depok, Depok, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia, 55281
Lobi Apartemen Uttara the Icon Ganesha
Lobi 2 Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Lebih Lanjut tentang Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Tentang Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Apartemen Uttara the Icon Ganesha adalah akomodasi modern dan nyaman di area Depok, Yogyakarta. Dekat dengan area wisata dan beragam restoran, akomodasi yang luas ini pas untuk berlibur bersama rombongan teman, keluarga, juga perjalanan bisnis di Yogyakarya. Pas juga untuk staycation singkat di tengah minggu untuk rehat dari kesibukan.  

Kenapa harus menginap di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Apartemen Uttara the Icon Ganesha siap menyambut Anda di Yogyakarta. Lokasi yang strategis, interior modern, dan fasilitas lengkap di apartemen ini memungkinkan Anda untuk berlibur nyaman di Yogyakarta. Dekat dengan Universitas Gadjah Mada membuat Apartemen Uttara the Icon Ganesha merupakan akomodasi terbaik bagi calon mahasiswa yang ingin menempuh pendidikan di salah satu universitas bergengsi Indonesia.

Transportasi dan Aksesibilitas Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Tak sulit menemukan akomodasi ini karena letaknya strategis di tepi jalan utama. Akomodasi ini juga dekat dengan pusat transportasi yaitu Terminal Jombor yang berjarak 2,54 km. Terminal ini merupakan tempat perhentian dan pemberangkatan bus-bus ke kota-kota di utara Jogja, seperti Semarang dan Magelang. Selain itu, akomodasi ini juga hanya berjarak 1,5 km dari Terminal Condongcatur. Terminal ini adalah pusat transportasi utama untuk angkutan kota di daerah utara Yogyakarta. Sebagai terminal pembantu, terminal ini dilalui oleh beberapa bus kota dari berbagai jurusan

Jenis dan Fasilitas Kamar

Apartemen Uttara the Icon Ganesha menawarkan berbagai pilihan kamar dengan luas yang berbeda-beda. Anda bisa langsung menghubungi pihak akomodasi untuk menanyakan availibity dari kamar-kamar yang ditawarkan. 

Jenis kamar dilengkapi teras atau balkon dengan pemandangan kota dan gunung. Selain itu, semua unit di akomodasi menyediakan AC, area tempat duduk, TV layar datar kabel, dan dapur. Tersedia juga kamar mandi pribadi lengkap dengan shower dan amenitas kamar mandi gratis.

Pastikan memilih kamar yang sesuai dengan selera dan juga budget Anda. Akomodasi ini juga jadi pilihan pas untuk tempat tinggal dalam waktu lama hingga berminggu-minggu dan berbulan-bulan.

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Selain fasilitas yang tersedia di kamar, saat menginap di Apartemen Uttara the Icon Ganesha, Anda juga bisa menikmati dan memanfaatkan aneka fasilitas umum yang tersedia, antara lain:

Area Parkir

Terdapat area parkir di Apartemen Uttara the Icon Ganesha dengan kapasitas yang cukup besar sehingga Anda yang datang dengan kendaraan pribadi bisa memarkirnya dengan aman.

Kolam Renang

Jangan lupa untuk memanfaatkan salah satu fasilitas kesehatan yang ada di akomodasi ini, yaitu kolam renang outdoor yang terletak di lantai atas dari apartemen. Berenang di sini sangat menyenangkan, karena Anda bisa melihat pemandangan kota Yogyakarta yang indah

Pusat Kebugaran

Tetap jaga stamina Anda dengan mengunjungi pusat kebugaran yang gratis disediakan untuk para tamu yang menginap. Pusat kebugaran ini dilengkapi fasilitas yang cukup lengkap seperti treadmill dan sepeda statis. 

Tempat Wisata dan Kuliner dekat Apartemen Uttara the Icon Ganesha 

Jangan lewatkan beberapa rekomendasi tempat wisata dan destinasi kuliner berupa restoran, cafe, dan rumah makan favorit di bawah ini, yang bisa Anda kunjungi saat menginap di Apartemen Uttara the Icon Ganesha:

Monumen Yogya Kembali (1.65 km dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha)

Monumen bersejarah ini dibangun untuk memperingati momen tentara Belanda ditarik dari Yogyakarta. Atraksi wisata ini gratis sehingga jadi pilihan yang tepat jika Anda berlibur dengan budget terbatas. Tidak hanya bentuk bangunan Museum Monumen Yogya Kembali yang unik dan menarik perhatian karena berbentuk kerucut seperti tumpeng, bangunan ini menyimpan cerita sejarah kemerdekaan Indonesia.

The House of Raminten (3.3 km dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha)

The House of Raminten sebenarnya adalah restoran tapi selain menawarkan makanan, tempat makan di Yogyakarta ini juga menawarkan atraksi. Ya, House of Raminten juga turut serta melestarikan budaya dengan menyuguhkan pertunjukan tari klasik.

Pasar Beringharjo (5.9 km dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha)

Bukan sembarangan pasar, Pasar Beringharjo adalah pasar tradisional yang juga menampilkan sekilas budaya Yogyakarta yang kental. Di sini, turis bisa membeli berbagai suvenir dan juga mencoba berbagai jajanan dan makanan lezat khas Yogyakarta.

Obie Coffee & Space (760 m dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha) 

Yogyakarta tak pernah kehabisan coffee shop estetik. Nah, tak jauh dari akomodasi ada Obie Coffee & Space, yang merupakan salah satu objek wisata kuliner di Jogja berupa coffee shop atau tempat nongkrong yang baru hits dan ramai dikunjungi para kaum muda.

Tempo Gelato Kaliurang (500 meter dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha)

Cukup berjalan kaki, Anda bisa menyambangi salah satu destinasi wisata kuliner populer yaitu Tempo Gelato Kaliurang. Di sini tersedia es krim gelato dengan banyak varian rasa yang harganya cukup terjangkau. Jangan lupa mencoba rasa-rasa uniknya seperti, Choco Mint, Lemon Ginger dan Passion Fruit.

Soto Daging Sapi Pak Ngadiran (1.1 km dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha)

Kedai soto legendaris yang banyak disukai mahasiswa UGM dan UNY ini patut Anda kunjungi. Tempat makannya cukup luas dengan banyak area duduk. Sotonya enak dan murah dengan kuah yang sangat kaya rasa. Tak heran jika kedai ini selalu ramai.

Lukisan Bumi Yogyakarta (4.4 km dari Apartemen Uttara the Icon Ganesha)

Restoran makan khas Indonesia ini menawarkan aneka menu khas Indonesia. Tempatnya estetik dengan ambience yang hangat dan dipenuhi pohon rindang. Cocok sekali sebagai tempat untuk dinner romantis atau makan bersama keluarga besar. 

Tips dan Trik Menginap di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Agar Anda dapat menikmati kenyamanan maksimal saat menginap di Apartemen Uttara the Icon Ganesha, coba terapkan beberapa tips dan trik berikut:

Memilih tipe kamar sesuai selera 

Tanyakan kepada staf tentang opsi tipe kamar dan fasilitas di dalamnya yang disesuaikan dengan jumlah tamu yang menginap. Tanyakan juga ketersediaan kamar yang berdekatan bila Anda ingin memesan lebih dari 1 kamar. Jika memungkinan, Anda juga bisa memilih kamar yang memiliki pemandangan terbaik.

Cek Tanggal Sebelum Menginap

Bila berkunjung ke Yogyakarta di akhir pekan atau selama musim liburan, tentu Anda bisa terjebak kepadatan pengunjung di sepanjang jalan dan di area wisata, maka cek dan ricek tanggal kunjungan ya agar lebih nyaman, juga agar tidak kehabisan kamar.

Mengapa Booking Apartemen Uttara the Icon Ganesha di Traveloka

Anda bisa mendapatkan jaminan harga terbaik saat booking kamar untuk menginap di Apartemen Uttara the Icon Ganesha melalui berbagai promo dan voucher khusus yang ditawarkan di aplikasi Traveloka. Anda juga bisa menikmati beberapa fasilitas seperti free cancelation, cicilan, dan pembayaran dengan PayLater.

Jadikan liburan Anda makin mudah dan hemat dengan pesan hotel sekaligus semua kebutuhan traveling Anda di Traveloka. Di Traveloka, ada banyak pilihan tipe akomodasi sesuai dengan kebutuhan Anda, mulai dari villa, resort, glamping, hotel budget, hingga bintang 5. Selain akomodasi, tersedia juga ragam pilihan transportasi seperti; Tiket Pesawat, Tiket Kereta Api, Tiket Bus and Shuttle, dan Travel Activities untuk memenuhi kebutuhan Anda. Supaya lebih hemat dan untung, pakai Promo Traveloka, Kode kupon traveloka, EPIC sale dan Traveloka Travel Fair.  

Semua Fasilitas di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Kolam Renang Apartemen Uttara the Icon Ganesha
Kolam Renang
Pusat Kebugaran Apartemen Uttara the Icon Ganesha
Pusat Kebugaran
Ruang untuk Umum Apartemen Uttara the Icon Ganesha
Ruang untuk Umum
Lobi Apartemen Uttara the Icon Ganesha
Lobi
Bangunan Apartemen Uttara the Icon Ganesha
Bangunan

Fasilitas Kamar

  • TV kabel
  • Meja
  • Dapur kecil
  • Lemari es
  • Pancuran
  • TV

Umum

  • AC
  • Alat pemanas
  • Area bebas asap rokok
  • Kolam renang
  • Teras

Konektivitas

  • Internet Kamar
  • WiFi gratis

Kegiatan Lainnya

  • Pusat kebugaran

Transportasi

  • Parkir berbiaya

Fasilitas Publik

  • WiFi di area umum

Olahraga & Rekreasi

  • Pusat kebugaran

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Catatan Penting
Berencana check-in di luar waktu check-in biasanya (seperti di pagi hari atau tengah malam)? Anda dapat mengatur waktu check-in secara langsung dengan properti ini.

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
14:00 - 22:00
Check-out:
11:00 - 12:00

Menghubungi Akomodasi Sebelum Tanggal Check-in

Tamu wajib menghubungi hotel 1 hari sebelum kedatangan.

Petunjuk Umum Check-in

Guests should contact PIC at least 1 day(s) prior to arrival Please contact the PIC before arrival to inform your specific check-in time, so the PIC can give you the key in the lobby when you arrived. Deposit required upon check-in Max check-in is at 22:00 WIB Please contact by whatsap before check in 081919240188
Baca Selengkapnya

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Kolam Renang, Parkir, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
14:00 - 22:00 - 11:00 - 12:00
Kamar yang tersedia di Apartemen Uttara the Icon Ganesha
1
Lantai yang tersedia di Apartemen Uttara the Icon Ganesha
1
Fasilitas lainnya di Apartemen Uttara the Icon Ganesha
TV kabel, Meja, Dapur kecil, Lemari es, Pancuran

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Fasilitas apa saja yang tersedia di Apartemen Uttara the Icon Ganesha?
Apartemen Uttara the Icon Ganesha memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Kolam Renang, Parkir, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Apartemen Uttara the Icon Ganesha?
Waktu untuk check-in di Apartemen Uttara the Icon Ganesha adalah mulai dari pukul 14:00 - 22:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul 11:00 - 12:00

Review dari Tamu Lainnya di Apartemen Uttara the Icon Ganesha

8,2
Mengesankan
Dari 22 review
Oleh traveler di
Kebersihan

8,7

Kenyamanan Kamar

8,8

Makanan

8,5

Lokasi

8,8

Pelayanan dan Fasilitas

8,7

Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
Syahputra
icon-origin-TRAVELOKA
6,0
/10
Diulas 181 minggu lalu
Sangat kecewa! Pengelola sangat tidak bertanggung jawab dan sangat selow respond. Sudah pesan jauh-jauh hari ketika check in malah tidak bisa (dadakan) dan disuruh relokasi ke unit apartemen yang berbeda. Dengan alasan lainnya.
Apakah review ini membantu?
Willy B.
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 186 minggu lalu
Bagus banget pelayanan dari Icon Ganesha. Fasilitas di kamar juga bagus. Bisa Netflix and chill.
Apakah review ini membantu?
Zulfani Saidatul Farkhah
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 187 minggu lalu
Tempatnya yang bersih dan nyaman bisa netflix ann enak banget mantap.
Apakah review ini membantu?
Ni Luh P. S. L. D.
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 228 minggu lalu
Kemana2 deket (UGM, UNY, Gejayan, Ring Road, Jakal) tempat nya sangat bersih, lengkap banget dari tv kabel, wifi, kompor, rice cooker, bahkan beras disediakan oleh host. Harga sangat bersahabat untuk ukuran apartemen 2 room (bed room + living dining kitchen). Lain kali kalau ke jogja lagi pasti nginep sini deh. host juga super friendly.
Read More
4 orang merasa terbantu
rusdi j.
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 247 minggu lalu
Senang banget menginap disini, isi apartemennya komplet banget, mulai dari alat masak lengkap, ada indihomenya juga jadi tidak bosan, Viewnya juga bagus ke gunung merapi, lokasinya juga strategis banget, dekat dari minimarket dan tempat-tempat makan, Top deh mudah-mudahan kalau ke jogja bisa menginap disini lagi.
2 orang merasa terbantu
Ferdinand W. S.
icon-Liburan Keluarga
Liburan Keluarga
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 301 minggu lalu
Nyaman ditempati, ruang tidur, sofa dan bath roomnya bersih, WiFi lancar jaya. view dari balkonnya bagus. alat memasak lengkap.
4 orang merasa terbantu
Profile Picture
Sella w. y. p.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 301 minggu lalu
Saya suka fasilitas gymnya, lokasi dekat minimart, tempat makan and mudah ditemukan, bersih, good view dan pelayanan ramah banget. Worth it banget buat harga segini dengan harga segini.
5 orang merasa terbantu
Muthia I.
icon-Liburan Keluarga
Liburan Keluarga
icon-origin-TRAVELOKA
9,1
/10
Diulas 359 minggu lalu
Berlokasi strategis, pengukuran keamanan bangunan teratas, pemandangan menakjubkan ke arah Yogyakarta di atap. Input dua sen untuk unit ini adalah untuk tambahkan penyimpanan yang lebih baik untuk peralatan kebersihan Anda serta untuk membangun satu set dapur. Secara keseluruhan itu tetap bagus bernilai uang yang dihabiskan.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
1 orang merasa terbantu
Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Lobi 4 Apartemen Uttara the Icon Ganesha

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.