Amarelo Hotel Solo

Hotel
Jl Gatot Subroto No 89 - 103 Singosaren, Solo, Serengan, Solo, Jawa Tengah, Indonesia, 57151
Lihat Peta

Tentang Akomodasi

Selengkapnya
Amarelo Hotel Solo berada di Jalan Gatot Subroto No 89 - 103.Hotel bintang 3 ini menawarkan beragam tipe kamar yang dilengkapi fasilitas, seperti AC, TV, hingga akses WiFi.Ada beberapa fasilitas pendukung yang bisa digunakan, yakni ruang serbaguna, restoran, hingga layanan spa.Museum Radya Pustaka, Serabi Notosuman, dan Singosaren Plaza adalah beberapa atraksi terdekat dari Amarelo Hotel Solo.
Online Check-In Tersedia

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Resepsionis 24 Jam
Parkir
Lift
WiFi

Kesan Menginap Tamu Lain

Lihat Semua Review
Pelayanan Lokasi Strategis (2)
Pelayanan Petugas Ramah (3)
Harga Wajar (4)
Lokasi Lokasi Strategis (2)
8.5
/ 10
Rory R.
Lokasi strategis dekat ke ps klewer, keraton, masjid besar dan beberapa kuliner legendaris solo. Ruangan bersih dan rapi. Mantap.

Info Lokasi di sekitar Amarelo Hotel Solo

Temukan Tempat Lainnya
Jl Gatot Subroto No 89 - 103 Singosaren, Solo, Serengan, Solo, Jawa Tengah, Indonesia, 57151
Lobi Amarelo Hotel Solo
Lobi 2 Amarelo Hotel Solo

Lebih Lanjut tentang Amarelo Hotel Solo


Amarelo Hotel Solo merupakan penginapan yang memadukan suasana modern berbalut pesona keramahan Kota Solo yang khas. Berada di Jalan Gatot Subroto No 89 – 103 Singosaren, akomodasi bintang 3 ini berdiri di tengah-tengah sentra bisnis Kota Solo sehingga sangat cocok dijadikan tempat menginap ketika berlibur maupun kunjungan bisnis.

Sebanyak 94 kamar yang terbagi menjadi 3 tipe tersedia di akomodasi ini. Ketiga tipe tersebut yaitu Superior Room, Deluxe Room, dan Executive Suite. Setiap kamar didesain dengan konsep modern yang berpadu dengan gaya elegan. Wallpaper bermotif batik menghiasi salah satu sisi dinding kamar—menampilkan unsur Jawa yang kental.

Sebuah jendela berukuran sedang menampilkan pemandangan lanskap Kota Solo yang ramah. Setiap kamar juga dilengkapi balkon yang luas untuk bersantai. Tak hanya di kamar, kemewahan dan kesan elegan juga bisa dirasakan dari kamar mandi dengan dinding berlapis keramik marmer.

Bosan di dalam kamar, kini saatnya Anda menjajal aneka fasilitas di luar ruangan yang ada di Hotel Amarelo Solo. Di lantai tertinggi bangunan, terdapat Sky Lounge yang menawarkan aneka minuman segar, wine, cocktail, dan makanan ringan. Dari sini, para tamu akan disuguhi dengan pemandangan Kota Solo yang luas. Hampir setiap malam ada pertunjukan musik yang akan memanjakan para tamu.

Untuk urusan bersantap, akomodasi ini memiliki sebuah restoran bergaya klasik yang menyajikan berbagai sajian khas nusantara dan menu-menu Eropa. Semua menu diolah dari bahan-bahan berkualitas dan dimasak oleh para koki andal dan berpengalaman. Jika ingin bersantap sembari menikmati udara segar, Anda bisa duduk di sisi balkon restoran.

Sebagai pendukung kesehatan dan kebugaran tubuh para tamu, Amarelo Hotel Solo menyediakan fasilitas Leaf Spa yang ada di SUNSET Roofbar, tepatnya di lantai 5. Leaf Spa menggunakan bahan-bahan aromaterapi alami khas Jawa yang akan menjadikan tubuh dan pikiran kembali segar setelah lelah beraktivitas.

Akomodasi ini juga dilengkapi dengan 4 tipe ruang pertemuan untuk menunjang segala aktivitas bisnis dan pribadi para tamu. Ruang pertemuan ini bisa didesain sesuai jenis kegiatan yang akan dilangsungkan. Jasmine Room merupakan ruangan terbesar yang mampu menampung hingga 70 orang.

Hotel Amarelo Solo menjadi akomodasi yang sangat diminati sebagai tempat singgah karena terletak di lokasi yang dekat dengan berbagai destinasi wisata yang menarik, salah satunya adalah Museum Radya Pustaka. Museum ini dibangun pada tahun 1890 dan merupakan museum tertua di Indonesia. Di museum ini ada berbagai benda peninggalan bersejarah, mulai dari berbagai jenis wayang hingga benda-benda purbakala pada masa prasejarah.

Usai mengunjungi Museum Radya Pustaka, para tamu bisa beribadah sambil berwisata religi dengan mengunjungi Masjid Agung Surakarta. Masjid yang dahulu bernama Masjid Ageng Keraton Hadiningrat ini dibangun pada tahun 1749.

Ada pula Singosaren Plaza yang lokasinya hanya 5 menit berjalan kaki dari Hotel Amarelo Hotel. Pusat perbelanjaan ini tergabung menjadi satu dengan Pasar Singosaren. Jadi selain melihat-lihat berbagai produk berkelas, Anda juga bisa membeli aneka barang dengan harga yang amat terjangkau.

Puas berjalan-jalan di Kota Solo, jangan lupa membeli buah tangan untuk keluarga di rumah. Salah satu kuliner yang paling terkenal di kota ini adalah Serabi Notosuman. Dari akomodasi, pusat jajanan enak ini hanya berjarak sekitar 500 meter.

Hotel Amarelo Hotel Solo merupakan tempat menginap paling pas di tengah kota yang berbalut nuansa keramahan khas keraton.

Semua Fasilitas di Amarelo Hotel Solo

Bar, Kafe, dan Lounge Amarelo Hotel Solo
Bar, Kafe, dan Lounge
Lobi Amarelo Hotel Solo
Lobi
CleanAccommodation Amarelo Hotel Solo
CleanAccommodation
Bangunan Amarelo Hotel Solo
Bangunan
Restoran Amarelo Hotel Solo
Restoran

Servis Hotel

  • Bellboy
  • Minuman sambutan
  • Concierge/layanan tamu
  • Penjaga pintu
  • Check-in ekspress
  • Check-out ekspress
  • Resepsionis
  • Keamanan 24 jam
  • Laundry
  • Penitipan bagasi
  • Staff multibahasa
  • Surat kabar di lobby
  • Surat kabar
  • Resepsionis 24 jam

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • Lift
  • Restoran
  • Restoran untuk sarapan
  • Restoran untuk makan malam
  • Restoran untuk makan siang
  • Layanan kamar
  • Brankas
  • WiFi di area umum

Fasilitas Kamar

  • TV kabel
  • Meja
  • Pengering rambut
  • Kulkas
  • Pancuran
  • TV

Makanan dan Minuman

  • Restoran ber-AC
  • Bar
  • Sarapan
  • Sarapan prasmanan
  • Kafe

Umum

  • AC
  • Banquet
  • Area bebas asap rokok
  • Teras rooftop
  • Area merokok

Fasilitas Terdekat

  • ATM/Bank
  • Salon kecantikan
  • Salon rambut
  • Toko
  • Supermarket

Fasilitas Bisnis

  • Ruang rapat
  • Fasilitas rapat
  • Proyektor

Transportasi

  • Parkir berjaga
  • Parkir valet

Olahraga & Rekreasi

  • Bilyar
  • Darts

Kegiatan Lainnya

  • Karaoke
  • Spa

Aksesibilitas

  • Aksesibel bagi penyandang disabilitas

Konektivitas

  • WiFi gratis

Jasa Antar Jemput

  • Antar-jemput bandara berbiaya

Kebersihan Terjamin, Menginap Jadi Lebih Nyaman

Nikmati perjalananmu dengan tenang karena kesehatan dan keamananmu terjamin melalui standar protokol berikut.
CleanAccommodation
Akomodasi dengan sertifikat CHSE yang memenuhi protokol kebersihan dari Kemenparekraf.Pelajari selengkapnya
Desinfeksi Secara Berkala
Staf Terlatih untuk Protokol Kesehatan
Pemeriksaan Suhu untuk Staf & Tamu

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Amarelo Hotel Solo

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Gala Dinner

Harga kamar Anda sudah termasuk biaya gala dinner (Amarelo last night party) on 31-12-2023 - 31-12-2023

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Amarelo Hotel Solo

Fasilitas apa saja yang tersedia di Amarelo Hotel Solo?
Amarelo Hotel Solo memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Amarelo Hotel Solo?
Waktu untuk check-in di Amarelo Hotel Solo adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah Amarelo Hotel Solo menyediakan sarapan?
Iya, Amarelo Hotel Solo menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Amarelo Hotel Solo

Rating & Review

Dari 4.728 review tamu yang terverifikasi
8.5
Mengesankan
Fantastis
1.403
Sangat Bagus
2.557
Memuaskan
242
Biasa
526
Buruk
0
Kebersihan
Kenyamanan
Makanan
Lokasi
Pelayanan

Tampilkan ulasan yang menyebutkan ...

All
pelayanan lokasi strategis (2)
pelayanan petugas ramah (3)
harga wajar (4)
lokasi lokasi strategis (2)
kamar luas (82)
ac dingin (18)
sarapan enak (18)
lokasi strategis (219)
fasilitas lengkap (2)
makanan enak (23)
Lihat Lainnya 10
Sortir
Paling Membantu
Kategori
Semua
Bahasa
Bahasa Inggris
Tampilkan Ulasan dengan Foto
G
Guest
9.7
/ 10
14 Jun 2024
Typical old-hotel yang masih terawat. Kamar bersih, ada beberapa kendala tapi staff langsung respond, keren👍 Lokasi depan pasar singosaren, walking distance dari nasi liwet wongso lemu, dan kuliner malam lainnya. Breakfastnya enak, dan cukup variatif. Ada meja billiard di lantai 5 free main dengan pesan makan minum di cafe yang harganya pun terjangkau dan rasanya OK.
Selengkapnya
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo dari Guest
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 2 dari Guest

Apakah Anda menyukai review ini?

Pongky Y. H.
8.8
/ 10
10 Jun 2024
Untuk room 208, colokannya perlu ditambah lagi. Minimal di deket kasur, jadi tamu tidak harus nunduk di colokan kulkas/nyolok di kamar mandi.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
13 Jun 2024
Selamat sore, terima kasih untuk ulasan anda, kami sangat senang mendapatkan masukan dari anda dan tentuny kami akan selalu berusaha lebih baik untuk pelayanannya demi kepuasan tamu. Terima kasih sehat selalu. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
h***n
Ini adalah pengguna tamu.
Urusan Medis
10
/ 10
10 Jun 2024
Hotel di minim budget, pelayanan oke. Breakfast oke.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
10 Jun 2024
Selamat sore, terima kasih telah memilih Amarelo hotel sebagai tempat menginap, semoga anda mendapatkan pengalaman yang baik saat bersama kami. Dan tentunya kami tunggu kedatangannya kembali di Amarelo Hotel Solo. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
f***a
Ini adalah pengguna tamu.
8.8
/ 10
09 Jun 2024
Saya menginap di kamar dengan queen bed dan twin bed, kamar agak smpit, tp bersih, ac dingin, hot water lancar hy wastafel airnya kecil dan blower kamar mandi mati. Wallpaper ad yang mngelupas. Sarapan pagi lumayan enak, hy snackny kurang recommended. Dekat dengan tempat makan dan tempat belanja. Bisa djadikn pilihan menginap.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
13 Jun 2024
Selamat sore, terima kasih untuk ulasan anda, kami sangat senang mendapatkan masukan dari anda dan tentuny kami akan selalu berusaha lebih baik untuk pelayanannya demi kepuasan tamu. Terima kasih sehat selalu. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
N***g
Ini adalah pengguna tamu.
10
/ 10
09 Jun 2024
Lokasi strategis, kamar bersih dan nyaman, staf ramah. Perfect.
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo dari N***g

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
12 Jun 2024
Selamat sore, terima kasih telah memberikan ulasan positif anda saat bersama kami dan kami sangat senang mendengar anda puas dengan pelayanan kami, karena kepuasan tamu adalah tujuan utama kami. Tentunya kami tunggu kedatangannya kembali di Amarelo Hotel Solo. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
R***I
Ini adalah pengguna tamu.
Liburan Santai
8.5
/ 10
07 Jun 2024
Lokasi hotel cukup strategis, pelayanan baik, sempat komplain terkait AC yang tidak dingin. Untuk saran mungkin diperlukan renovasi terkait interior kamar karena dibeberapa bagian wallpaper sudah mengelupas dan tembok menghitam, jadi terkesan kurang bersih dan service atau peremajaan AC karena tidak dingin sehingga kurang nyaman.
Selengkapnya
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo dari R***i
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 2 dari R***i
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 3 dari R***i
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 4 dari R***i
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 5 dari R***i
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 6 dari R***i

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
10 Jun 2024
Selamat sore, terima kasih untuk masukan dan saran anda, tentunya akan kami sampaikan dengan management. Semoga hal ini tidak menjadikan pengalaman buruk anda, Kami akan berusaha meningkatkan pelayanan demi kepuasan tamu. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
Dm
Dani m. s.
8.5
/ 10
28 May 2024
Tidak sesuai pesanan yang queen bed.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
29 May 2024
Selamat siang, terima kasih telah memberikan ulasan anda saat bersama kami, tentunya kami akan selalu berusaha meningkatkan pelayanan demi kepuasan tamu. Semoga hal ini tidak menjadi pengalaman terburuk anda. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
S***o
Ini adalah pengguna tamu.
10
/ 10
27 May 2024
Lokasi strategis, nyaman, sarapan enak.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
28 May 2024
Selamat pagi, terima kasih telah memberikan ulasan positif anda saat bersama kami, tentunya kami akan selalu meningkatkan pelayanan demi kepuasan tamu. Kami tunggu kedatangannya kembali di Amarelo Hotel. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
v***y
Ini adalah pengguna tamu.
Liburan Santai
10
/ 10
24 May 2024
Lokasi sangat strategis di tengah kota dan pusat kuliner. Staff ramah dan hotelnya bagus. Harganya juga murah. Recommend banget di sini. Kamarnya juga gede dan bersih.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
28 May 2024
Selamat pagi, terima kasih telah memilih Amarelo Hotel sebagai tempat menginap dan sudah memberikan ulasan positif. Kenyamanan dan kepuasan tamu adalah tujuan utama kami. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
RV
Ronald V.
Liburan Santai
10
/ 10
20 May 2024
Lokasi, pricing, pelayanan, akses & kenyamanan OK. Gk bisa kasi info detil, soalnya ortu sy yg liburan. 🙏🏻
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo dari Ronald V.
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 2 dari Ronald V.
Ulasan foto dari Amarelo Hotel Solo 3 dari Ronald V.

Apakah Anda menyukai review ini?

Balasan Akomodasi
28 May 2024
Selamat pagi, terima kasih telah memilih Amarelo Hotel sebagai tempat menginap, semoga anda mendapatkan pengalaman yang baik saat bersama kami. Tentunya kami tunggu kedatangannya kembali di Amarelo Hotel. Warm Regards, Management Amarelo Hotel Solo.
An icon button
1
2
3
...
177
An icon button

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Lobi 4 Amarelo Hotel Solo

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.