Pijat & Spa di Tanjung Priok
10 Rekomendasi Spa dan Pijat Tanjung Priok yang Hidden Gems
Kalau menyinggung soal Tanjung Priok, Jakarta Utara, Anda pastinya akan teringat dengan daerah pelabuhan. Pastinya, banyak truk container di sana. Namun sebenarnya, daerah ini memiliki sejumlah hidden gems kuliner dan juga tempat perawatan tubuh. Terutama spa dan pijat Tanjung Priok.
Spa sendiri adalah salah satu metode perawatan tubuh dari ujung rambut hingga ujung kaki alias head to toe. Itu sebabnya, Anda perlu meluangkan waktu agak banyak untuk melakukan hal tersebut. Spa dan pijat Tanjung Priok ini sebenarnya bisa membuat Anda bersemangat menjalankan kembali aktivitas dan juga rutinitas.
Berikut ini beberapa rekomendasi spa dan pijat Tanjung Priok yang hidden gems. Namun, Anda dapat mendatangi dan mencoba layanannya. Silakan cek daftarnya berikut ini.
1. Five Star Reflexology
Sweet escape pastinya dibutuhkan untuk Anda yang sudah sepekan bekerja keras. Pastinya, badan terasa pegal-pegal dan kepala seperti penuh dengan banyak hal. Itu sebabnya, Anda perlu healing tips dengan pergi ke tempat spa dan pijat Tanjung Priok. Salah satunya adalah Five Star Reflexology.
Tempat treatment tubuh ini berlokasi di Ruko Sunter Garden, Jalan Sunter Permai Raya Blok B7 No. 1 A-E, RT.5/RW.18, Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Apa saja perawatan tubuh di Five Star Reflexology? Anda bisa mencoba beberapa, seperti gold massage, body scrub, reflexologi, dan face pressure.
2. The Art of Spa
Terkadang, Anda ingin melakukan perawatan lengkap mulai dari pijat hingga tata rias. Tenang, saja semua hal tersebut dapat Anda lakukan di The Art of Spa. Rumah kecantikan tersebut berlokasi di Altira Business Park Lantai 2 Blok E No. 1, RT 002/RW 011, Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung. Priok, Jakarta Utara.
The Art of Spa memiliki banyak pilihan treatment yang bisa Anda coba. Misalnya, pijat tradisional, lulur, hingga menyambungkan bulu mata. Kalau Anda sedang hamil, juga bisa mencoba paket khusus untuk bumil. Tentunya, ini menjadi one stop beauty yang worth it.
3. NEST Family Reflexology
NEST Family Reflexology bisa menjadi pilihan Anda ketika mulai mengalami pegal-pegal di seluruh bagian tubuh. Mengapa demikian? Hal tersebut karena tempat spa dan pijat tersebut memiliki sejumlah pilihan perawatan tubuh. Misalnya, spa refleksi, pijat, lulur, dan lainnya.
Bahkan, Anda bisa mencoba metode pijat Bali dan Jawa yang ampuh meredakan ketegangan otot. Tenang saja, semuanya dilakukan oleh terapis yang profesional. NEST Family Reflexology ini berlokasi di daerah Sunter, Raya, Jalan Danau Sunter Utara, RT005/RW018, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
4. Mom n Jo
Hal yang membuat sulit ketika menjadi Ibu hamil adalah seringnya merasa pegal-pegal di bagian kaki dan punggung. Hal ini karena bumil mulai bertambah beratnya karena ada si kecil di dalam perut. Untuk itu, Anda perlu sesuatu untuk relaksasi, seperti pijat di Mom n Jo.
Mom n Jo Ini adalah tempat pijat dan spa khusus untuk ibu hamil, pasca melahirkan, bayi, serta balita. Untuk itu, terapisnya pun dipilih yang sudah berpengalaman. Anda bisa melakukan body massage, body spa. Bisa juga ajak si kecil untuk pijat. Tempat ini berlokasi di Jalan Griya Utama Sunter Agung Kemayoran Komplek Puri Mutiara, Blok Bd No.3, RT.2/RW.5, Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
5. Giat Kurnia Sport Massage
Pijat atau perawatan tubuh juga biasanya dilakukan ketika Anda mengalami cidera akibat berolahraga yang salah. Tentunya, Anda tidak boleh sembarangan menanganinya. Salah satu caranya adalah dengan mendatangi Giat Kurnia Sport Massage. Lokasinya berada di Blok A 36 D No. 47 Jalan Agung Utara Raya, RT.11/RW.9, Sunter Agung,Giat Kurnia Sport Massage, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Giat Kurnia Sport Massage tersebut fokus terhadap Pemanasan satu jam sebelum berolahraga agar lentur, relaksasi otot, dan mengatasi masalah cidera otot. Itu sebabnya, sebelum memulai perawatan, Anda akan diminta untuk berkonsultasi terlebih dulu. Hal ini untuk menentukan treatment yang dilakukan.
6. Yesaya Reflexology Sunter
Spa dan pijat Tanjung Priok berikut ini punya nuansa Jepang, lho. Apalagi ketika Anda memasuki bagian lobinya. Pasti akan melihat hiasan bambu dan pohon yang didekorasi seperti taman zen. Anda hanya perlu datang ke Yesaya Reflexology Sunter di Graha Sentra, Jalan Agung Perkasa 9 No.26-27 Blok K-1, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Di Yesaya Reflexology ini, Anda melakukan sejumlah perawatan pijat yang tampaknya memuaskan. Mulai ada hot stone therapy, refleksi, massage therapy, lulur dan lainnya. Anda juga bisa mengikuti paket couple bersama pasangan. Asyiknya lagi, semua perawatan di sini terjangkau.
7. Nakamura The Holistic Therapy
Satu lagi tempat spa dan pijat Tanjung Priok yang bernuansa Jepang, Nakamura The Holistic Therapy. Dari namanya saja, sudah pasti ini merupakan perawatan tubuh secara herbal. Anda dapat segera booking dan mendatangi lokasinya di Jalan Danau Sunter Utara No.17 Blok G7, Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Di Nakamura The Holistic Therapy, Anda wajib mencoba metode terapi Nakamura Seitai. Teknik ini sebenarnya merupakan fokus tekanan di titik akupuntur. Metode tersebut sudah bisa digunakan sejak anak berusia 5 tahun hingga lansia. Pastinya, aman, ya.
8. Bersih Sehat
Tampaknya, Bersih Sehat salah satu tempat pijat dan spa yang buka beberapa cabang di Jakarta. Bahkan, di Jabodetabek. Kabarnya, rumah pijat tersebut sudah ada sejak tahun 1983. Mengapa masih relate hingga saat ini? Hal tersebut karena tempat ini mempertahankan kualitas pijatan oleh para terapisnya.
Bersih Sehat kali ini berlokasi di Komplek Gading Bukit Indah, Jalan Raya Gading Kirana Blok F-10, Kelapa Gading Barat, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Di berhasil sini, Anda bisa memilih sejumlah treatment, seperti refleksi, pijat tradisional, dan juga lulur tubuh.
9. PARADISE Family Reflexology & Spa
PARADISE Family Reflexology & Spa hadir dengan konsep down to earth yang memberi kesan nyaman. Ini bisa dilihat dari tiap sudut dindingnya dipasangkan bambu. Tempat perawatan tubuh tersebut berada di Jalan Boulevard Raya No.01 Blok QA 05, Kelapa Gading Barat, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Di sana, Anda dapat melakukan sejumlah treatment. Mulai dari pijat hingga perawatan kulit. Anda juga dapat mengambil paket keluarga ataupun couple yang punya harga terjangkau.
Itu tadi beberapa rekomendasi spa dan pijat Tanjung Priok, Jakarta Utara yang menjadi favorit. Segera tentukan waktu dan jenis perawatan tubuh Anda selama berada di Jakarta. Jangan lupa untuk membeli tiket pesawat, hotel, atraksi wisata, paket tour, atau voucher spa dan salon hanya di Traveloka. Nikmati pula berbagai promo menarik untuk liburan yang lebih hemat.