Jika Anda berada di Jambi, ajaklah teman-teman atau keluarga Anda untuk mengunjungi Kampoeng Radja Jambi themepark untuk bersenang-senag! Dengan total luas 8 ha, taman hiburan ini memiliki sebanyak 16 wahana dan aktivitas seru bagi segala usia yang dapat Anda lakukan.
Anda bisa bersantai di atas sepeda air, menantang teman-teman Anda di wahana bumper boat, atau menyejukkan diri di waterpark sebelum melakukan aktivitas-aktivitas yang lebih memacu adrenalin seperti flying fox dan paintball. Dengan beragam kegiatan menarik yang dapat Anda pilih, Anda tidak akan merasa bosan di Kampoeng Radja Jambi!