Cari
Xperience/Jepang/Hokkaido/Kamikawa/Shintoku-cho/JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket)

JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket)

Hokkaido, Japan
Lihat Peta
Lihat Semua Foto

9.8

Istimewa

Berdasarkan 4 review

Lihat Peta

Kamikawa
Mulai dari

Rp 942.538

Cari Voucher

Pengalaman yang Menunggumu

Kelilingi seluruh Hokkaido untuk menjelajahi beragam pemandangan dan kuliner menggunakan Hokkaido Rail Pass dengan pilihan mulai dari 5 hingga 10 hari
Kunjungi sumber air panas yang populer dan nikmati sushi segar serta manisan dengan Sapporo-Noboribetsu Area Pass
Kunjungi ladang bunga yang menakjubkan dan perbukitan subur di Furano dan Biei dengan Sapporo-Furano Area Pass
Nikmati penawaran yang lebih baik untuk tiket Anda jika Anda membeli sebelum kedatangan Anda di Jepang!
Dapatkan kuota sepuasnya untuk reservasi kursi di jalur konvensional (zairaisen) tanpa biaya tambahan!

Baik ini pertama kalinya Anda mengunjungi Hokkaido atau Anda kembali berkunjung, Hokkaido tidak pernah kehabisan pemandangan, suara, dan musim menarik untuk Anda jelajahi.

Dengan Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu Area Pass, dan Sapporo-Furano Area Pass, perjalanan Anda akan jauh lebih mudah dan mengurangi stres.

Pilih dari berbagai jenis kereta yang tercakup dalam tiket ini untuk memenuhi kebutuhan Anda. Pesan sekarang dengan Traveloka, dan jelajahi Hokkaido, Noboribetsu, atau Furano sesuai keinginan Anda.

Hokkaido Rail Pass selama 5, 7, dan 10 Hari

Berlaku selama 5, 7, atau 10 hari sejak hari penggunaan yang ditentukan. Berlaku untuk semua Jalur JR Hokkaido (tidak termasuk Hokkaido Shinkansen)
Kursi yang dipesan dan tidak dipesan di gerbong biasa kereta ekspres terbatas di Jalur JR Hokkaido
Kursi kereta cepat dan cepat khusus yang dipesan dan tidak dipesan di Jalur JR Hokkaido
Kereta lokal di Jalur JR Hokkaido
Kursi kereta sementara yang dipesan dan tidak dipesan (ekspres terbatas/cepat/lokal) di Jalur JR Hokkaido (Jika Anda ingin naik Kereta SL Fuyu-no-Shitsugen, silakan membeli tiket kursi yang dipesan)
Rail pass ini dapat digunakan untuk beberapa bus JR Hokkaido. Silakan lihat di sini untuk detailnya
Rail pass tidak dapat digunakan untuk Hokkaido Shinkansen, South Hokkaido Railway, trem, dan kereta bawah tanah

Tiket Masuk 4 Hari Area Sapporo-Noboribetsu

Berlaku selama 4 hari berturut-turut dan berlaku untuk kereta tujuan New Chitose Airport (CTS), Sapporo, Otaru dan Noboribetsu
Anda dapat mengambil kursi non-reservasi di kereta ekspres terbatas, cepat, dan lokal di area yang valid.
Untuk mengambil kursi yang dipesan, silakan mendaftar secara manual di loket stasiun. (Mungkin ada beberapa pembatasan pada kursi yang dipesan di kereta tertentu. Meskipun ada kursi yang kosong, kursi yang dipesan tidak dijamin). Set non-reservasi hanya tersedia untuk JR Pass
Jika Anda turun di luar area yang berlaku, Anda harus membayar tarif dasar normal dan mengenakan biaya untuk bagian tambahan
Rail pass tidak dapat digunakan untuk Bus JR Hokkaido, trem, dan kereta bawah tanah di Sapporo

Tiket Masuk 4 Hari Area Sapporo-Furano

Berlaku selama 4 hari berturut-turut dan berlaku untuk kereta tujuan New Chitose Airport (CTS), Sapporo, Otaru, Furano, Biei dan Asahikawa
Anda dapat mengambil kursi non-reservasi di kereta ekspres terbatas, cepat, dan lokal di area yang valid
Untuk mengambil kursi yang dipesan, silakan mendaftar secara manual di loket stasiun. (Mungkin ada beberapa pembatasan pada kursi yang dipesan di kereta tertentu. Meskipun ada kursi yang kosong, kursi yang dipesan tidak dijamin). Set non-reservasi hanya tersedia untuk JR Pass
Jika Anda turun di luar area yang berlaku, Anda harus membayar tarif standar dan mengenakan biaya untuk bagian tambahan
Rail pass tidak dapat digunakan untuk Bus JR Hokkaido, trem, dan kereta bawah tanah di Sapporo
Rail pass tidak dapat digunakan untuk Bus JR Hokkaido, trem, dan kereta bawah tanah di Sapporo

Pilih dari tiga tiket yang paling sesuai dengan rencana perjalanan Anda

Jelajahi berbagai tempat indah di Hokkaido

Kagumi pemandangan menakjubkan saat Anda pergi

Kontak, Fasilitas, Bahasa Layanan, dan Info Lainnya

Kesan Pengunjung Lain

Budi K.

10.0

/10
Redemption mudah, semua sesuai dgn keterangan.

Tiket yang Tersedia

Detail Lokasi

Hokkaido, Japan
Lihat Peta

Selengkapnya tentang JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket)

Baca Lebih Lanjut

Temukan informasi lengkap mengenai Hokkaido Rail Pass di artikel ini. Perjalanan liburan di luar negeri dalam waktu lama biasanya akan membuat Anda bepergian ke berbagai tempat. Berpindah dari satu lokasi ke tempat wisata lainnya, alangkah menyenangkan melakukannya menggunakan transportasi umum di negara tujuan. Jepang sebagai salah satu negara dengan transportasi umum terbaik, jelas memiliki layanan yang cocok digunakan wisatawan.

Pemerintah Jepang menawarkan Japan Rail Pass atau JR Pass yang dibuat khusus wisatawan untuk menikmati layanan transportasi umum. mulai dari kereta hingga bus, hingga ferry dan monorail, Anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan. Layanan ini pun bisa digunakan selama 24 jam selama transportasi beroperasi. Apabila Anda sedang berlibur ke Hokkaido, pilihlah JR Hokkaido atau Hokkaido Rail Pass untuk menyusuri kawasan dengan mudah.

Pulau Hokkaido menjadi tujuan favorit berbagai lokasi populer seperti Sapporo, Tomamu, serta Ashikawa yang akan membuat Anda terpukau dengan keindahan alamnya. Pilihlah Hokkaido Rail Pass untuk menjelajahi wilayah ini selama masa liburan Anda. 

Harga Tiket Hokkaido Rail Pass 2024 Terbaru

Terdapat berbagai paket yang bisa Anda pilih sesuai dengan masa kunjungan Anda. 

  • Harga Hokkaido Rail Pass - Five Days atau Lima Hari: Mulai dari Rp 2.092.636
  • Harga Hokkaido Rail Pass - Seven Days atau Tujuh Hari: Mulai dari Rp 2.720.461
  • Harga Hokkaido Rail Pass - Ten Days atau Sepuluh Hari: Mulai dari Rp 3.348.287

Sebagai pengingat, harga tiket Hokkaido Rail Pass bisa berubah sewaktu-waktu. Anda bisa mengetahui harga Hokkaido Rail Pass terbaru di aplikasi Traveloka. Bahkan, Anda bisa booking tiketnya melalui aplikasi sehingga tak perlu membuang waktu dan tenaga untuk antre di loket pembelian tiket, dan bisa langsung menukarkannya di lokasi tempat Anda berlibur.

Rute Hokkaido Rail Pass

Terdapat beberapa rute Hokkaido Rail Pass yang bisa Anda nikmati, seperti:

1. Jika Anda memilih menggunakan Sapporo-Noboribetsu Area Pass, maka Anda bisa berkeliling di wilayah meliputi New Chitose Airport, Sapporo, Otaru, serta Noboribetsu. Rute keretanya mencakup Noboribetsu-Shiraoi-Tomakomai-New Chitose Airport-Minami Chitose-Shiroishi-Imawizawa-Sapporo-Soen-Hokkaido Iryodaigaku-Otaru.

Anda bisa memaksimalkan empat hari tinggal di sana dengan mengunjungi Hot Springs yang terkenal dan bisa menambah pengalaman berlibur Anda. Dengan rute kereta dari Sapporo Station dan melewati Noboribetsu Station, Anda bisa berganti menggunakan bus untuk menuju Noboribetsu Hot Springs yang memakan waktu sekitar 20 menit.  

2. Jika Anda menggunakan Sapporo-Furano Area Pass, selain meng-cover wilayah New Chitose Airport, Sapporo, serta Otaru, Anda bisa lanjut bepergian ke Furano, Biei dan Asahikawa. Rute keretanya mencakup New Chitose Airport-Minami Chitose-Shiroishi-Sapporo-Soen-Otaru-Takikawa-Fukugawa-Asahikawa-Biei-Furano.

Selama berada di wilayah ini, Anda wajib mendatangi tempat wisata yang terkenal dengan taman bunga dan pemandangan perbukitan. Anda bisa mulai dari Sapporo Station dan menuju Furano. Setelahnya, Anda bisa melanjutkan perjalan ke Biei atau ke Asahiyama Zoo yang bisa dikunjungi menggunakan bus dari Stasiun Asahikawa.

3. Jika Anda memilih Hokkaido Rail Pass, tentunya kesempatan Anda berkeliling Pulau Hokkaido semakin terbuka. Tanpa batasan wilayah seperti dua tiket sebelumnya, Anda bisa berhenti sesuka di hati di tempat yang menjadi tujuan utama Anda.

Dengan tiket ini, Anda bisa menggunakannya di seluruh rute JR Hokkaido Lines, kecuali Hokkaido Shinkansen. Bagi Anda yang baru pertama berkunjung ke sini, sangat disarankan untuk memilih tiket ini demi memudahkan perjalanan Anda.

Tentunya setiap tiket yang dipilih memiliki keuntungan masing-masing. Pemilihan tiket area khusus bisa membuat Anda fokus mengeksplor wilayah terkait sesuai dengan keinginan Anda. Sementara, tiket Hokkaido Rail Pass jelas akan membawa keuntungan bagi wisatawan yang ingin mengelilingi pulau dengan durasi berlibur yang lebih lama dan bisa bolak-balik ke masing-masing wilayah tanpa kesulitan.

Pilihlah tiket yang paling Anda butuhkan sesuai dengan tujuan wisata Anda. Durasi dan wilayah cakupan juga harus Anda perhatikan agar tidak terjadi kesalahan saat akan memesan tiket JR Hokkaido ini. 

Kelebihan Hokkaido Rail Pass

Hokkaido dikenal dengan udaranya yang bersih, langitnya yang biru, serta keindahan alam yang luar biasa. Untuk menikmatinya, menggunakan fasilitas publik bisa membuat Anda lebih dekat mengenal wilayah ini. Dari kereta atau bus, pemandangan sepanjang perjalanan ke lokasi tujuan akan membuat Anda merasa senang. 

Penggunaan Hokkaido Rail Pass juga cocok bagi Anda yang berencana singgah di banyak tempat di Hokkaido. Dengan tiket terusan ini, Anda tidak perlu membeli tiket baru setiap akan menaiki kereta ke tempat tujuan. Ini akan mempersingkat waktu perjalanan sekaligus membuat Anda bisa mengeksplor lebih banyak area.

Layanan JR Hokkaido ini termasuk kereta limited express, special rapid dan rapid train, kereta lokal, seluruh temporary train di jalur Hokkaido, serta beberapa rute bus lokal ke area terkenal di Hokkaido. Hal ini akan membuat Anda mendapat pelayanan maksimal jika ingin mengunjungi berbagai area seperti Sapporo, Otaru, Furano, Abashiri, hingga Nemuro.

Kelebihan lain dengan memesan tiket ini adalah Anda tidak perlu mencetak tiket yang sudah dipesan secara fisik. Dengan e-tiket yang ada di aplikasi, Anda bisa menukarkannya di beberapa lokasi stasiun, terutama di New Chitose Airport, Sapporo Station, Noboribetsu Station, hingga Asahikawa Station. Setelah menukar e-tiket, Anda akan menerima tiket fisik yang bisa digunakan untuk masuk peron dan melewati automatic ticket gate. Ingat untuk mengambil kembali tiketnya agar bisa terus melanjutkan perjalanan!

Cara Beli Hokkaido Rail Pass & Redeem Tiket

Anda yang ingin memesan tiket dengan mudah, pastikan menggunakan aplikasi Traveloka. Pergi ke bagian Xperience, ketik Hokkaido Rail Pass di kolom pencarian. Setelahnya, Anda akan menemukan berbagai pilihan paket mulai dari tiket wilayah tertentu, serta Hokkaido Rail Pass untuk durasi waktu tertentu.

Pilih tiket yang ingin Anda beli, dan tentukan tanggal dan berapa tiket yang dibutuhkan. Kemudian, Anda akan diarahkan untuk memastikan pemesanan, dan Anda bisa menyelesaikan pembayaran sesuai dengan pilihan nanti. Jika pembayaran sudah berhasil, Anda akan mendapat e-tiket yang nanti ditukarkan dengan tiket fisik di tempat tujuan Anda.

E-tiket yang sudah Anda pesan bisa Anda tukarkan langsung di lokasi tanpa perlu melakukan reservasi terlebih dahulu. Jangan lupa pastikan tanggal penukaran sesuai dengan tanggal pemesanan tiket Anda. Anda dapat mengakses e-tiket di aplikasi, untuk kemudian ditunjukkan kepada staf di pintu masuk stasiun penukaran. Masa berlaku tiket akan dimulai sejak hari pertama Anda menggunakannya.

Anda harus memastikan nama yang ada di e-tiket sesuai dengan nama yang tertera di paspor. Petugas bisa menanyakan dan memastikan hal ini sehingga Anda benar-benar perlu memperhatikannya.

Penukaran tiket hanya bisa dilakukan di jam kerja yang berbeda-beda di setiap stasiun. Stasiun Sapporo dan New Chitose Airport melayani penukaran mulai pukul 8.30 hingga pukul 19.00, Stasiun Shin-Hakodate-Hakuto serta Obihiro mulai pukul 9.00, sementara Stasiun Asahikawa membuka pelayanan pukul 9.30 hingga 17.30.

Di stasiun lainnya yang melayani lebih siang, Anda bisa menukar tiket di Stasiun Kushiro dan Hakodate yang mulai pukul 10.00. Sementara, stasiun paling pagi yang bisa menjadi lokasi penukaran tiket terletak di Stasiun Abashiri yang beroperasi sejak pukul 5.50, serta Stasiun Noboribetsu yang mulai pukul 7.00.

Penukaran e-tiket menjadi tiket fisik juga memerlukan beberapa waktu. Terdapat formulir yang akan diminta untuk diisi untuk barang-barang tertentu, sehingga Anda bisa menyediakan waktu khusus agar terhindar dari kejadian tidak diinginkan seperti ketinggalan kereta. 

Sebagai peringatan, Anda dilarang untuk memberikan tiket kepada orang lain. Hal ini melanggar aturan yang ada dan berpotensi membuat Anda berada dalam masalah di negara yang seharusnya menjadi tempat Anda bersenang-senang. Pastikan Anda menyimpannya dengan baik dan hanya menggunakannya untuk keperluan pribadi, karena tiket yang hilang juga tidak bisa menerima ganti rugi.

Jika Anda kebingungan, Anda bisa mengunjungi Information Desk yang terletak di Stasiun Sapporo dan Stasiun New Chitose Airport. Pelayanan ini bisa Anda akses mulai pukul 8.30 hingga 19.00, dengan staf yang bisa membantu menggunakan tiga bahasa yakni Bahasa Inggris, China, serta Korea.

Hal-hal di atas perlu menjadi perhatian bagi Anda yang akan pergi ke Hokkaido dan menggunakan layanan Hokkaido Rail Pass. Tentunya, Anda akan mendapat kemudahan dengan memesan sebelum pergi melalui aplikasi Traveloka. Diskon dan penawaran khusus juga tersedia sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Jalan-jalan akan jauh lebih mudah dan hemat dengan Traveloka, booking Hokkaido Rail Pass sekarang!

Frequently Asked Questions

Berapa harga tiket JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket)?
Harga tiket untuk JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket) mulai dari Rp 942.538. Kunjungi halaman ini JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket) untuk melihat informasi lengkap mengenai harga JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket).
Dimana detail lokasi JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket)?
Detail lokasi JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket) berada di Hokkaido, Japan. Kunjungi halaman ini JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket) untuk panduan cara menuju ke JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket).
Apa saja tempat serupa seperti JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket) yang bisa ditemukan di Kamikawa?
Tempat serupa seperti JR PASS: Hokkaido Rail Pass, Sapporo-Noboribetsu or Sapporo-Furano Area Pass (E-Ticket) yang bisa ditemukan di Kamikawa antara lain Hokkaido Mount Usu Ropeway, Hokkaido Sapporo-Noboribetsu Area Pass, dan Japan JR Tohoku/South Hokkaido Rail Pass|Pickup in Thailand City Central.