35.7°C | Today, 21 Jun
Lihat Semua Foto

Phitsanulok

Asia

/

Thailand

/

Phitsanulok

Temukan berbagai inspirasi, informasi, tips dan tempat populer sebagai panduan anda untuk berwisata dan liburan anda ke Phitsanulok, Thailand. Mulai rencanakan destinasi perjalanan anda ke Phitsanulok, Thailand sekarang di Traveloka!

Kenali Phitsanulok

Kenali daya tariknya yang tak boleh terlewat

Nikmati Diskon hingga 68% di Traveloka EPIC Sale

Dapatkan diskon Traveloka EPIC Sale untuk tiket pesawat, tiket kereta, dan tiket atraksi wisata, dan masih banyak lagi

Tips Perjalanan ke Phitsanulok

Yang wajib Anda ketahui sebelum berkunjung

Cara Bepergian di Phitsanulok

Panduan berkeliling dengan transportasi setempat

Tuk-tuk
Ojek
Taksi

Kendaraan roda tiga yang ikonis ini banyak tersedia di stasiun kereta, terminal bus, dan pusat keramaian lainnya. Tuk-tuk dapat menampung hingga tiga orang dewasa. Moda transportasi ini cocok untuk perjalanan singkat di dalam kota, tetapi kamu juga bisa menyewanya untuk pergi ke luar kota seperti Sukhothai. Negosiasikan tarif dengan pengemudi untuk mendapatkan harga terbaik sebelum kamu memulai perjalanan.

Yang Sering Ditanyakan

Hal yang perlu disiapkan hingga cara terbaik berkunjung

Apa saja tempat wisata terbaik di Phitsanulok?

Kunjungi Wat Phra Si Rattana Mahathat (Wat Yai), yang terkenal dengan patung Buddha emasnya, Phra Buddha Chinnarat, yang dianggap sebagai salah satu patung Buddha terindah di Thailand. Tempat wisata utama lainnya adalah Chan Royal Palace, bekas kediaman Raja Naresuan dari Kerajaan Ayutthaya. Untuk merasakan budaya Thailand, jelajahi pasar malam yang ramai seperti Phitsanulok Railway Station Night Market dan Ratchaphruek Market.

Apa saja tempat terbaik untuk pencinta alam di Phitsanulok?

Jangan lewatkan Taman Nasional Phu Hin Rong Kla, yang terkenal dengan lanskap alamnya yang beragam, termasuk formasi batuan, hutan, dan air terjun. Tempat lain yang wajib dikunjungi adalah Namtok Kaeng Song (Air Terjun Kaeng Song), cocok untuk berenang dan menyegarkan diri. Jelajahi Taman Nasional Thung Salaeng Luang, yang memiliki sabana luas, air terjun menakjubkan, dan gua terpanjang di Thailand. Di sini, kamu juga bisa mendirikan kemah dan menikmati pemandangan sabana dari tendamu.

Bagaimana cara menuju Sukhothai dari Phitsanulok?

Untuk menuju Sukhothai dari Phitsanulok, kamu bisa naik bus dari Terminal Bus Phitsanulok 2 ke Terminal Bus Sukhothai selama sekitar 1 jam 30 menit. Dari sana, dibutuhkan waktu 15 menit berkendara menuju Sukhothai Historical Park. Namun, jika kamu ingin langsung sampai di Sukhothai Historical Park, naik taksi atau mobil rental dari Phitsanulok adalah pilihan yang lebih cepat. Seluruh perjalanan akan memakan waktu sekitar satu jam.

Apa saja makanan yang wajib dicoba di Phitsanulok?

Nikmati petualangan kuliner di salah satu pasar malam Phitsanulok. Di sini, kamu bisa mencicipi ikan bakar, sate daging, mie kuah, dan kari di kedai-kedai setempat. Bagi kamu yang menyukai makanan manis, jangan lewatkan khanom krok, panekuk mungil yang dibuat dari tepung beras, gula, dan santan, atau thong yip, hidangan penutup lezat berbahan dasar kuning telur.

Apa yang sebaiknya saya kenakan saat mengunjungi kuil di Phitsanulok?

Saat mengunjungi kuil di Phitsanulok, berpakaianlah sopan dengan menutupi bahu dan lutut. Hindari mengenakan pakaian ketat, terbuka, atau tembus pandang. Kamu bisa menyimpan syal atau sarung di dalam tas untuk menutup tubuhmu jika dibutuhkan. Kamu boleh memakai alas kaki apa saja, tetapi jangan lupa untuk melepasnya sebelum memasuki kuil.

Jelajahi Phitsanulok

Susun rencana liburan Anda dengan ide pilihan berikut

Selalu Ada Diskon Untukmu

Lihat kumpulan kode promo traveloka untuk liburan yang lebih hemat.
Lihat Semua Kode Promo
Isi Panduan

Kenali Phitsanulok

Tips Perjalanan ke Phitsanulok

Jelajahi Phitsanulok

Destinasi Terdekat dari Phitsanulok

Rekomendasi wisata & aktivitas seru lain di sekitarmu