Vietnam merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang cukup populer dikunjungi wisatawan. Negara ini menawarkan destinasi wisata yang cukup lengkap dan menawan. Mulai dari wisata pantai, pegunungan, hingga sungai. Vietnam juga memiliki beberapa wisata sejarah yang menarik untuk dikunjungi.
Salah satu kegiatan wisata yang tak boleh kamu lewatkan saat berkunjung ke Vietnam adalah island hopping. Istilah ini mungkin masih asing didengar, namun menjadi salah satu kegiatan favorit para wisatawan, terutama yang sedang berkunjung ke Vietnam. Berikut penjelasan singkat mengenai island hopping dan beberapa rekomendasi paket Vietnam island hopping yang bisa masuk ke daftar perjalananmu.
Island hopping menjadi salah satu tren wisata yang saat ini banyak dipilih oleh wisatawan. Seperti namanya, island hopping berarti meloncat dari satu pulau ke pulau yang lainnya. Biasanya, kegiatan ini dilakukan pada negara-negara yang memiliki beberapa pulau seperti Vietnam.
Dalam kegiatan island hopping, kamu nantinya akan berkunjung dari satu pulau ke pulau lain yang biasanya memiliki jarak yang tidak terlalu jauh. Dengan begitu, kamu bisa mengunjungi beberapa pulau dan menikmati pemandangan yang beragam dalam satu atau beberapa hari saja.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, Vietnam menjadi salah satu negara yang pas untuk melakukan kegiatan pariwisata berupa island hopping. Biasanya kegiatan ini dilakukan di Phu Quoc karena berdekatan dengan pulau-pulau yang lainnya. Namun, beberapa paket tur juga menawarkan pulau lain untuk dijelajahi. Berikut beberapa rekomendasi tur yang bisa kamu coba selama di Vietnam.
1. Nha Trang Island Hopping
Rekomendasi tur Vietnam island hopping yang pertama adalah Nha Trang Island Hopping. Nha Trang sendiri merupakan salah satu kota wisata di Vietnam yang cukup terkenal. Kota yang satu ini juga memiliki pantai dengan pemandangan yang menawan. Jangan lupa untuk mencoba hidangan lautnya yang lezat.
Dalam paket tur Nha Trang Island Hopping ini, kamu akan ikut tur selama satu hari sambil menikmati beberapa pulau dan kegiatan-kegiatan yang menarik. Penjemputan sendiri akan dilakukan di pagi hari dari kota Nha Trang.
Selama perjalanan island hopping di Nha Trang ini, kamu akan menggunakan speed boat dengan kapasitas kurang lebih 45 orang. Beragam kegiatan bisa kamu lakukan dalam satu hari ini.
Mulai dari bersnorkeling untuk menikmati keindahan taman laut terumbu karang, ikut pesta terapung, berkunjung ke desa nelayan untuk makan siang, bermain di Pantai Soi Paradise, dan masih banyak lagi.
Tur ini bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau. Kamu hanya perlu menyiapkan budget sekitar Rp383.757.
Nha Trang Island Hopping (Snorkeling & Floating Party) - Day Tour
9.5/10
Loc Tho ward
Lihat Harga
2. VIP Island Hopping Excursion in Nha Trang
Jika ingin menikmati perjalanan yang lebih premium di Nha Trang, kamu bisa ikut tur VIP Island Hopping Excursion in Nha Trang. Tur ini akan membawa mu ke dalam perjalanan yang berbeda dari paket tur sebelumnya. Ini karena kamu akan berkunjung ke MerPerle Hon Tam Resort dan menikmati beberapa kegiatan mewah di sana.
Perjalanan dimulai sekitar pukul 08:00 pagi waktu Vietnam dengan penjemputan di pusat kota Nha Trang. Kemudian perjalanan akan dilanjutkan dengan menggunakan speedboat ke beberapa destinasi wisata yang telah masuk dalam paket tur ini.
Kamu bisa menikmati pemandangan bawah laut di Con Se Tre Tourist atau Coral Bay, hingga mencoba berbagai aktivitas laut yang cukup ekstrim seperti bermain jet ski dan terjun payung. Nikmati berbagai menu makan siang lezat yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera.
Sesampainya di MerPerle Hon Tam Resort, kamu bisa memilih dari dua paket aktivitas yang disediakan, yaitu mandi lumpur atau menjelajahi resor dengan akses ke kolam renang seluas 2.400 meter persegi.
Paket tur mewah di Nha Trang ini bisa kamu nikmati dengan harga tiket mulai dari Rp 479.697. Pastikan untuk memesan tiket sehari sebelum jadwal keberangkatan, ya.
VIP Island Hopping Excursion in Nha Trang (Snorkeling, Mudbath, Seafood Lunch) - Day Tour
8.9/10
Tan Lap Ward
Rp 479.496
Rp 479.500
3. Two Islands Hopping in Phu Quoc
Ingin bersantai sambil melihat pemandangan laut Vietnam atau menikmati pantai dengan melakukan berbagai aktivitas laut? Kamu bisa melakukan keduanya di Phu Quoc. memiliki keindahan pasir putih dan warna air lautnya yang biru kehijauan, Phu Quoc menjadi tujuan wisata banyak orang.
Agar perjalananmu lebih mudah dan semakin menyenangkan, kamu bisa ikut paket tur dari Two Islands Hopping in Phu Quoc. Tur dengan durasi 7 jam 30 menit ini dimulai sejak pukul 09:30 pagi waktu setempat dengan adanya penjemputan.
Kemudian, kamu akan langsung menuju Pulau Mong Tay dan Pulau May Rut Trong. Di pulau kedua pulau ini ada berbagai macam kegiatan yang bisa kamu lakukan, seperti memancing, berenang, snorkeling, hingga sekedar menjelajahi pulau.
Open tour di Phu Quoc ini dibanderol dengan harga Rp319.798. Harga tersebut sudah termasuk dengan 1 pemandu, makan siang, jasa penjemputan dan pengantaran, hingga alat snorkeling dan alat pancing.
Two Islands Hopping in Phu Quoc - Day Tour
6.2/10
tt. Duong Dong
Rp 319.664
Rp 312.000
4. 4 Island Hopping Day Tour by Speedboat
Paket perjalanan island hopping yang satu ini bisa dibilang merupakan paket lengkap. Dengan harga mulai dari Rp 1.087.344, kamu akan menjelajahi 4 pulau hingga mencoba kereta gantung terpanjang di dunia!
Dengan paket 4 Island Hopping Day Tour By Speedboat ini, kamu akan diberikan banyak kesempatan dengan waktu yang cukup untuk menikmati pulau-pulau di Vietnam. Mulai dari Phu Quoc, Fingernail Island, May Rut Island, hingga Buom Island. Di setiap pulaunya, kamu bisa menghabiskan waktu dengan menjelajah pulau, berenang, snorkeling, dan masih banyak lagi.
Setelah seharian menikmati keindahan pulau, kamu dapat menikmati makanan lezat di sore hari. Tentunya kamu perlu mencoba beberapa hidangan yang menjadi favorit penduduk lokal di sana. Jangan lewatkan juga pengalaman menaiki kereta gantung terpanjang di dunia dan nikmati keindahan pulau-pulau di Vietnam ini dari ketinggian!
4 Island Hopping Day Tour by Speedboat with Cable Car and Aquatopia Water Park Experience in Phu Quoc
tt. Duong Dong
Lihat Harga
5. Tai & Bay Canh Island Hopping Speedboat Tour
Pulau Bay Canh dan Pulau Tai yang berada di kepulauan Con Dao ini bisa menjadi salah satu alternatif tujuan wisata saat kamu berkunjung ke Vietnam. Pulau ini terbilang masih cukup tenang karena belum terlalu dikenal oleh wisatawan. Sehingga, cocok untuk kamu yang ingin mencari ketenangan.
Paket Tai & Bay Canh Island Hopping Speedboat Tour, ini tentunya mengajak kamu untuk menikmati petualangan tripis dengan speedboat.
Mulai dari berenang dan menyaksikan keindahan terumbu karang di bawah laut, menjelajahi gunung karang bawah laut Con Dao, hingga mempelajari tentang prosedur konservasi penyu bisa kamu lakukan dengan ikut paket tur ini.
Nikmati perjalanan ini dengan beli tiket paket tour seharga Rp682.070 ini. Paket tersebut sudah termasuk tiket masuk, pemandu perjalanan, minuman, alat snorkeling, speedboat, hingga snack. Untuk ikut melepaskan penyu pada bulan April hingga Oktober, kamu akan dikenakan biaya tambahan.
Itulah beberapa rekomendasi paket Vietnam Island Hopping yang bisa kamu coba saat berkunjung ke negara ini. Kamu bisa membeli paket tur tersebut melalui Traveloka Xperience, ya. Harga tiketnya masih bisa berubah-ubah setiap waktu, pastikan kamu download aplikasi Traveloka untuk mendapatkan update harganya.
Kamu juga bisa dapet cuan tambahan dengan join Traveloka Affiliate dan share link tiket wisata ke Vietnam ke keluarga atau teman kamu! Kamu akan mendapatkan komisi up to 3% per transaksi yang berhasil terjual dalam bentuk Traveloka Points! Seneng-seneng bareng keluarga tapi bisa dapet cuan juga. Yuk, daftar Traveloka Affiliate sekarang juga!