Pesan Travel Daytrans Pasteur - Bintaro Plaza Jaya & Info Harga

Pesan Travel Daytrans Pasteur - Bintaro Plaza Jaya & Info Harga
Travel Bestie
22 Sep 2025 - Waktu baca 4 menit

Ingin melakukan perjalanan dari Bandung - Tangerang Selatan? Kamu bisa menggunakan Daytrans Travel yang memiliki banyak armada dan jadwal keberangkatan. Kamu bisa memilih rute Daytrans Pasteur - Bintaro Plaza. 

Fasilitas armada dilengkapi dengan kursi reclining dan legrest yang nyaman, personal charger atau port USB, pendingin udara (AC) di dalam kabin, CCTV untuk keamanan, serta ruang bagasi ekstra. Untuk harga Daytrans dengan rute Pasteur - Bintaro Plaza ini mulai dari Rp80.000 - 180.000 tergantung jenis armada dan jam keberangkatan. 

Kamu bisa pesan tiket Daytrans dengan rute ini di Traveloka untuk lebih cepat dan mudah. Kamu bisa memilih tempat duduk, waktu keberangkatan, serta pembayaran yang fleksibel. 

Rute Perjalanan Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya

Rute Perjalanan Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya

Titik keberangkatan untuk rute ini berada di Pool Daytrans Pasteur, Jl. Dr. Djunjunan No. 55B, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat.

Titik kedatangan berada di Pool Daytrans Bintaro Plaza, tepatnya di Plaza Bintaro Jaya, Jl. Bintaro Utama 3A No. Sektor 3A Lantai 1 Paviliun, Pd. Karya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Jarak tempuh: 158 KM
Waktu tempuh: Sekitar 2 jam 30 menit dalam keadaan normal
Rute perjalanan: Pool Daytrans Pasteur → Tol Purbaleunyi → Tol Cipularang menuju Tol Jakarta-Cikampek → Jalan Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed ke Tol Lkr. Luar Jkt→ Jalan RC. Veteran Raya ke Tangerang Selatan → Pool Daytrans Bintaro Plaza Jaya.

Perkiraan waktu tempuh bisa berubah, tergantung dengan kondisi serta keadaan lalu lintas yang dilewati. 

Opsi Operator Bus/ Travel Pasteur ke Tangerang Selatan Lainnya

Jika kamu kehabisan tiket perjalanan untuk rute Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya, kamu bisa mencoba mencari tiket dari armada lainnya untuk perjalanan dari Pasteur ke Tangerang Selatan:

1. Baraya Travel

Tidak jauh berbeda, Baraya Travel juga jadi pilihan ideal bagi kamu yang menginginkan perjalanan murah rute Pasteur ke Bintaro atau Tangerang Selatan. Mulai dari Rp90.000 saja (perubahan harga bisa terjadi sewaktu-waktu), Baraya Travel menawarkan armada dengan 14 kursi di dalamnya yang ditambah dengan keunggulan kursi recliner hingga ekstra bagasi. Bahkan tersedia pilihan easy reschedule untuk rute ini di Traveloka.

2. Jackal Holidays

Sama dengan Baraya, Jackal Holidays juga menyediakan pilihan reschedule jika kamu ada perubahan jadwal untuk perjalananmu. Selain itu, harga tiket yang terjangkau mulai dari Rp125.000, kamu akan mendapatkan fasilitas yang tak jauh beda dengan travel pada umumnya. Lokasi pool Jackal Holidays juga strategis sehingga lebih memudahkanmu dalam mencari titik keberangkatan. 

3. Aragon Transport

Beroperasi di area Bandung, Jabodetabek, dan Jawa Tengah, Aragon Transport menyediakan armada ±30 unit Toyota Hiace Commuter dan memiliki 5 outlet strategis. Aragon Transport juga menyediakan reservasi online, yang salah satunya bisa kamu lakukan lewat platform terpercaya Traveloka. Satu hal yang kamu perlu ingat. 

Aragon Transport memiliki kebijakan bagasi bahwa penumpang hanya boleh membawa barang yang muat dalam kabin atau bagasi. Sedang, untuk barang yang berlebihan dari kuota bagasi akan dikirim di keberangkatan selanjutnya. Jadi, atur lagi bagasimu sebelum berangkat, ya!

Landmark Terkenal & Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Bintaro

Landmark Terkenal & Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Bintaro

Bintaro terkenal dengan daerah yang modern namun masih cukup tenang, belum terlalu padat dan bising. Jika kamu sudah sampai di sini, jangan lewatkan untuk mampir ke tempat-tempat berikut ini:

1. Aviary Park Bintaro

Aviary Park Bintaro merupakan destinasi wisata yang menghadirkan konsep taman burung sekaligus mini zoo dengan pendekatan yang edukatif dan konservatif. Terletak di kawasan strategis Bintaro Creative District, lokasi Aviary Park Bintaro mudah dijangkau, yakni hanya sekitar 5 menit jalan kaki dari Stasiun KRL Pondok Ranji. Aviary Park menghadirkan lima zona ekosistem dengan satwa khas dan suasana alami, yakni Desert, Savanna, Rainforest dan Lake & Swamp, yang masing-masing menawarkan suasana alami dan habitat satwa yang khas. Kalau ada waktu lebih, kamu bisa mencoba wahana boat ride di zona Lake & Swamp.

2. BX Sea (BXC Aquarium)

BXSea adalah oceanarium pertama yang dibangun dalam kawasan Tangerang Selatan, tepatnya berada di Bintaro Jaya Xchange Mall 2 (lantai B1–B2). Menjadi destinasi edutainment yang mengombinasikan edukasi dan hiburan, BXSea hadir dengan tagline “Xtraordinary Xperience at Sea and Forest”. 

BXSea sendiri dilengkapi dengan terowongan kaca (tunnel) selebar 2,8 m, tinggi 2,4 m, sepanjang 35 m, salah satu yang terbesar di Asia Tenggara. Pastinya kamu harus selfie di sini, kan? Menariknya lagi. BXSea juga memiliki dome dan amphitheater panel yang juga diklaim sebagai yang terbesar di Indonesia. Keren, ya!

3. Taman Wisata Situ Gintung

Taman Wisata Situ Gintung dikenal sebagai oase kota dengan udara segar, pemandangan danau nan asri, serta teduh dengan pepohonan rindang. Tempat ini cocok untuk healing, wisata keluarga, maupun kegiatan lembaga. 

Di sini kamu bisa puas bermain air karena tersedia waterpark dan kolam renang baik untuk dewasa maupun anak. Dari mulai waterpark dengan seluncur, ember tumpah, hingga kolam dangkal yang cocok untuk keluarga, semuanya sama serunya. Bagi kamu yang suka aktivitas yang menguji adrenalin, bisa mencoba wahana flying fox, jembatan gantung, panjat tebing kecil, halang-rintang, dan masih banyak lagi.

Tips Pesan Tiket Travel Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya

Meski tergolong praktis, saat membeli tiket di platform online ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Berikut ini adalah diantaranya:

1. Pesan Tiket Jauh-jauh Waktu

Pilih jadwal dan nomor kursi sesuai kebutuhanmu. Jika kamu melakukan perjalanan pada akhir pekan atau musim liburan, pesanlah jauh-jauh waktu agar masih bisa memilih tempat duduk, rute dan waktu keberangkatan yang beragam.

2. Gunakan Voucher dan Promo

Cek kode promo dari media sosial resmi atau banner di aplikasi. Gunakan fitur “Promo Hari Ini” atau “Last Minute Deal” jika ada. Manfaatkan diskon tambahan via metode pembayaran tertentu (OVO, GoPay, kartu kredit, dll).

3. Cek Ulasan dan Rating

Sebelum beli tiket, baca terlebih dulu ulasan pengguna dan nilai bintang dari pemesanan terbaru. Perhatikan komentar tentang kebersihan, kenyamanan, keamanan berkendara dan layanan. Pastikan juga PO bus atau travel yang kamu pilih punya reputasi baik.

4. Belilah Tiket Hanya Melalui Platform Resmi dan Terpercaya

Gunakan aplikasi yang sudah dikenal dan punya reputasi baik, seperti Traveloka.  Hindari klik tautan dari pesan WA, SMS atau email mencurigakan. Jangan salah, modus penipuan kini semakin beragam. Jadi, ada baiknya kamu lebih waspada.

Pesan Tiket Travel Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya

Pesan Tiket Travel Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya

Sekarang, pesan tiket Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya bisa dilakukan dengan mudah melalui Traveloka. Hanya dalam beberapa klik saja, kamu bisa membeli tiket sembari menambahkan layanan yang dibutuhkan seperti antar-jemput atau taksi online..

Selain itu, membeli tiket bus dan shuttle di Traveloka juga bisa dilakukan dengan berbagai metode pembayaran seperti transfer antar bank, kartu debit, kartu kredit, e-wallet atau layanan pay later. 

Traveloka juga sering menghadirkan berbagai promo menarik yang sayang jika dilewatkan. Mulai dari diskon pada momen tertentu, hingga potongan harga melalui penggunaan kode kupon. Semuanya bisa kamu manfaatkan demi menghemat biaya perjalanan. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, pesan tiketmu untuk perjalanan Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya sekarang juga!

Dalam Artikel Ini

• Rute Perjalanan Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya
• Opsi Operator Bus/ Travel Pasteur ke Tangerang Selatan Lainnya
• 1. Baraya Travel
• 2. Jackal Holidays
• 3. Aragon Transport
• Landmark Terkenal & Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Bintaro
• 1. Aviary Park Bintaro
• 2. BX Sea (BXC Aquarium)
• 3. Taman Wisata Situ Gintung
• Tips Pesan Tiket Travel Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya
• 1. Pesan Tiket Jauh-jauh Waktu
• 2. Gunakan Voucher dan Promo
• 3. Cek Ulasan dan Rating
• 4. Belilah Tiket Hanya Melalui Platform Resmi dan Terpercaya
• Pesan Tiket Travel Daytrans Pasteur-Bintaro Plaza Jaya
Hotel
Tiket Pesawat
Things to Do
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan