0

Markus Yohannes

05 Jan 2021 - 5 min read

Menjelajahi Pulau-Pulau Terindah di Dunia

Pulau Terindah di Dunia

Pulau Terindah di Dunia - Setiap traveler pasti punya mimpi untuk bisa mengunjungi negara-negara dengan alam yang indah. Salah satu yang menjadi daya tarik untuk mengunjungi suatu negara adalah keindahan pulau yang menakjubkan. Kalau kamu berencana berlibur ke pulau, berikut rekomendasi pulau terindah di dunia ini yang wajib kamu masukkan ke dalam bucket list destinasi liburan:

Pulau Terindah di Dunia

1. Pulau Komodo

Labuan Bajo - Pulau Komodo

Siapa tidak kenal dengan pulau Komodo? Pulau terindah di dunia satu ini adalah habitat asli dari spesies reptil purba endemik terakhir yang ada di bumi dan menjadi kadal terbesar di dunia pada saat ini. Tidak hanya dikenal dengan Komodo, pulau yang berada di Nusa Tenggara Timur ini menawarkan banyak pesona alam.

Untuk mencapai ke Pulau Komodo, kamu perlu terbang ke Labuan Bajo dan dilanjutkan dengan perjalanan laut. Dari Labuan Bajo kamu bisa melihat banyak pulau-pulau kecil dengan keindahannya masing-masing. Mulai dari Pulau Padar dan Pulau Rinca hingga melewati manta point di mana kamubisa snorkeling dan melihat keindahan dari ikan pari manta.

Pulau Komodo memang sempat ditutup pada awal Januari 2020 untuk melestarikan habitatnya, namun pada bulan Agustus 2020 telah kembali dibuka. Setelah ini rencananya akan dilakukan penataan Labuan Bajo sebagai Kawasan Strategis Pariwasata Nasional untuk memudahkan kamu yang inginke destinasi wisata pulau terindah di dunia ini.

Hotel & Penginapan di Komodo

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan di Komodo dengan penawaran harga terbaik di Traveloka

2. Milos, Yunani

Pulau Milos

Pulau Milos

Untuk sampai ke Pulau Milos di Yunani dibutuhkan waktu 40 menit dengan perjalanan udara dan 6-7 jam dengan perjalanan laut. Bangunan tua yang didominasi warna putih, hamparan laut yang biru menyejukkan akan menjadi daya tarik yang memanjakan mata di destinasi pulau terindah di dunia satu ini.

Banyak turis yang datang untuk dapat melihat sunrise dan sunset yang begitu mempesona. Pulau vulkanik yang berada di ujung barat daya Yunani ini adalah hidden gem yang sangat terkenal dengan patung Venus de Milo. Patung dewi cinta ini sangat legendaris karena dibuat pada tahun 130-30 SM. Nggak hanya pemandangan alam yang menakjubkan, pulau yang indah ini memiliki empat desa cantik, yaitu desa Plaka, desa Adamantas, desa Tripiti, dan desa Klima.

3. Bartolome, Ekuador

Pulau Bartolome - Pulau Terindah di Dunia

Pulau Bartolome

Dari 21 pulau yang ada di kepulauan Galapagos, salah satu yang menarik adalah pulau vulkanik yang bernama Bartolome. Pulau indah dengan aliran lava batu bara hitam dan lautan yang berwarna biru kehijauan ini adalah tempat bermukimnya fauna seperti penguin Galapagos, kepiting rajungan, dan iguana laut.

Salah satu pulau terindah di dunia ini selalu menjadi destinasi yang menarik untuk para traveler yang ingin menikmati pemandangan eksotis bersama dengan sahabat atau pasangan. Beberapa kegiatan seru yang bisa dilakukan di pulau ini antara lain snorkeling, diving, dan jangan lewatkan kesempatan untuk berenang bersama penguin Galapagos.

4. Fregate, Seychelles

Pulau Fregate - Pulau Terindah di dunia

Pulau Fregate

Pulau Fregate adalah sebuah pulau kecil di Republik Seychelles, Afrika. Destinasi pulau terindah di dunia selanjutnya ini adalah surganya pulau tropis dan memiliki alamnya yang asri. Keragaman fauna yang mirip sekali dengan fauna yang ada di kepulauan Galapagos, jadi salah satu daya tarik pulau pribadi ini.

Pulau pribadi ini bisa disewa, dengan merogoh kocek sebanyak 4000 Euro atau sekitar 69 juta Rupiah per malam, belum termasuk pajak yang tergantung musim. Gimana, tertarik menyewa pulau pribadi ini untuk liburan?

5. Senja Island, Norway

Pulau Senja - Pulau Terindah di Dunia

Pulau Senja

Berbeda dengan senja yang dimaksud oleh anak indie, Senja di Norwegia bukan pemandangan golden hour melainkan pulau yang dikenal dengan pemandangan Aurora. Kamu bisa melihat semburat aurora yang menakjubkan secara jelas.

Di pulau terindah di dunia satu ini, membentang pegunungan dan perbukitan yang hampir setiap tahunnya ditutupi oleh salju. Kamu juga bisa menemukan puncak berbatu di Taman Nasional Anderdalen dan pemandangan teluk yang berasal dari lelehan gletser.

6. Moorea, Polinesia Prancis

Pulau Moorea - Pulau Terindah di Dunia

Pulau Moorea

Destinasi wisata pulau paling indah di dunia selanjutnya adalah bagian dari Polinesia Prancis yang terletak 19 km di barat laut dari Pulau Tahiti, yakni Pulau Moorea. Pulau vulkanik ini adalah surga bagi kamu yang suka dengan pemandangan pegunungan yang hijau ditambah dengan pantai berpasir emas yang sangat indah.

Keindahan pulau ini sering dibandingkan dengan pulau tetangga yaitu Pulau Bora-Bora, namun dengan harga yang cenderung lebih murah. Untuk kamu yang suka berpetualang, di pegunungannya juga telah tersedia trek untuk hiking dan untuk lautannya banyak titik yang dapat dijadikan kegiatan snorkeling maupun diving. Uniknya lagi, kamu bisa berenang dengan ikan paus bungkuk, lho.

7. Palawan, Filipina

Pulau Palawan - Pulau Terindah di Dunia

Pulau Palawan

Pulau Palawan di Filipina bisa menjadi short escape bagi kamu yang ingin menikmati keindahan laut. Pulau terindah di dunia satu ini ini memiliki pesona pasir pantai yang sangat putih dan bersih hingga air laut yang jernih sehingga kamu bisa melihat kehidupan di dalamnya.

Kehidupan alam liarnya juga belum tercemar dan kehangatan para penduduk desa yang masih sangat tradisional bisa membuatmu nyaman saat berada di sini. Saat berkunjung, jangan lupa untuk menyambangi hidden island di El Nido, menyusuri indahnya Sungai Puerto Princesa yang terletak di Taman Nasional Subterranean yang dinobatkan menjadi situs warisan dunia dari UNESCO, hingga melihat kunang-kunang yang ada di sekitar daerah Sungai Iwahig.

Saat matahari sudah terbenam, kamu juga bisa mengeksplorasi pulau terindah di dunia satu ini menggunakan perahu untuk melihat fauna yang dapat menyala pada malam hari. Tentunya hal ini akan menjadi pengalaman liburan yang tidak terlupakan.

Hotel & Penginapan Terbaik di Pulau Palawan

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan di Pulau Palawan dengan penawaran harga terbaik di Traveloka

Itu tadi informasi mengenai tujuh pulau terindah di dunia. Pulau manakah yang paling ingin kamu kunjungi?

Yuk, eksplor lebih banyak keindahan dunia dengan pesan tiket pesawatnya di Traveloka! Tak cuma tiket pesawat, berbagai kebutuhan traveling mulai dari booking hotel atau villa hingga berbagai penawaran menarik dari Traveloka Eats dan Traveloka Xperience siap buat liburanmu semakin menyenangkan!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan