PrimeBiz Hotel Kuta

Hotel
Preferred Partner Plus
8,7
/10
Mengesankan
3.059 ulasan

Kesan Menginap Tamu Lain

Keramahan Staff (98)
Kamar Tidur (92)
Akses (89)
Suasana (84)
d***a
8,5
/ 10
Staf hotel ramah dan melayani. Pesan kamar connecting, nyaman sekali. Sarapan cukup bervariasi dan enak. Mencari makanan dekat dari hotel, ada restoran cepat saji di sebelah hotel buka 24 jam. Akses ke bandara cepat, nggak sampai 10 menit. Terima kasih
Asep
8,5
/ 10
Kamar mandinya bersih, air panasnya cepat, pelayanannya cepat dan ramah, yang paling saya suka adalah kolam renangnya juga ada tempat fitnessnya.
TEJA MARUF
8,5
/ 10
Akses strategis. Bandara, tol, kuta, pusat oleh-oleh.
Ina i.
8,5
/ 10
Area hotel dekat ke mana-mana, ditambah ada fasilitas swimming poolnya, karyawannya ramah-ramah
Jane N. n.
8,5
/ 10
Kamar bagus, bersih, pelayanannya baik dan ramah.
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jl. Raya Kuta 66 Banjar Anyar Kuta, Kuta, Badung, Bali, Indonesia, 80361

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Kolam Renang
Resepsionis 24 Jam
Parkir
Lift
WiFi
Keunggulan Properti
Selengkapnya
Sebagai Preferred Partner Plus, hotel ini selalu menjaga performa terbaik yang secara rutin diverifikasi Traveloka.
Great value in its class
High-quality service
PrimeBiz Hotel Kuta adalah hotel di lokasi yang baik, tepatnya berada di Kuta. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar PrimeBiz Hotel Kuta

Jl. Raya Kuta 66 Banjar Anyar Kuta, Kuta, Badung, Bali, Indonesia, 80361
Temukan Tempat Lainnya
Lobi PrimeBiz Hotel Kuta
Lobi 2 PrimeBiz Hotel Kuta

Lebih Lanjut tentang PrimeBiz Hotel Kuta

Tentang PrimeBiz Hotel Kuta

PrimeBiz Hotel Kuta merupakan hotel bintang 3 yang menawarkan penginapan trendi dengan kemudahan akses di jantung Kuta. Hotel yang pernah menyabet penghargaan di Kuta untuk kategori bisnis dan liburan ini hanya 11 menit berkendara dari Bandara Internasional i Gusti Ngurah Rai. 

Kenapa Harus Menginap di PrimeBiz Hotel Kuta

Menginap di PrimeBiz Hotel Kuta adalah pilihan cerdas untuk Anda yang ingin berlibur dan menjelajahi Kuta dan sekitarnya. Hotel ini berada di tepi Jalan Raya Kuta dekat dengan area pertokoan dan restoran yang ramai.

PrimeBiz Hotel Kuta menawarkan 143 kamar tamu dan suite dengan banyak pilihan jenis. Tersedia kamar khusus transit untuk Anda yang perlu beristirahat sejenak. Ada juga kamar superior dengan pintu penghubung untuk Anda yang datang bersama keluarga. Ruang pertemuan tersedia untuk berbagai acara seperti seminar, rapat perusahaan, atau pelatihan di Bali.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan PrimeBiz Hotel Kuta

PrimeBiz Hotel Kuta menyediakan 143 kamar tamu dan suite dengan desain kontemporer. Setiap kamar dan suite modern, bersih serta memiliki fasilitas memadai seperti AC, WiFi gratis, TV LED 32 inci dengan saluran TV kabel/satelit, minibar, kulkas, dsb. Layanan kebersihan harian tersedia untuk memastikan kamar tetap bersih dan rapi.

Hotel ini memiliki 4 ruang pertemuan dengan berbagai ukuran serta 1 ruang rapat. Dilengkapi dengan fasilitas penunjang termasuk peralatan rapat dengan teknologi mutakhir.

Sebagai pemenang penghargaan, PrimeBiz Hotel Kuta menawarkan berbagai fasilitas olahraga dan rekreasi. Kolam renang rooftop dengan pemandangan kota yang indah, mini gym dengan peralatan modern, area playground yang aman dan nyaman untuk anak, Escape Spa untuk mengembalikan kesegaran tubuh, serta restoran dengan menu hidangan lokal dan internasional yang lezat.

Area parkir yang luas mampu menampung berbagai kendaraan termasuk bus rombongan. Dilengkapi dengan keamanan 24 jam dan CCTV di seluruh area publik hotel.

Resepsionis 24 jam siap membantu proses check-in dan check-out tanpa perlu mengantri lama. Seluruh staf multibahasa dan siap membantu untuk layanan concierge, penitipan bagasi, serta laundry. Tersedia juga jasa tur dan layanan antar jemput bandara dengan tambahan biaya.

Lokasi dan Aksesibilitas PrimeBiz Hotel Kuta

PrimeBiz Hotel Kuta berlokasi di Jl. Raya Kuta No.66, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Terletak strategis di antara pertokoan dan restoran ramai di Jalan Raya Kuta, PrimeBiz Hotel Kuta sangat mudah diakses dengan berbagai kendaraan. Dari Pantai Kuta hanya perlu 11 menit berkendara sejauh 2,9 km melewati Jalan Raya Kuta.

Dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai hanya perlu 11 menit berkendara sejauh 3 km melewati Jalan Kediri.

Jenis Kamar

PrimeBiz Hotel Kuta menawarkan 143 kamar tamu dan suite dengan desain kontemporer. DIlengkapi dengan fasilitas modern, kamar-kamar di hotel ini terbagi ke dalam 5 jenis, di antaranya yaitu:

Superior Room - Transit 12 Hour Usage

Kamar superior berukuran 22 meter persegi ini disediakan khusus untuk transit dengan durasi penggunaan selama 12 jam. Kamar ini memiliki pilihan 1 tempat tidur Queen atau 2 tempat tidur Single. Dilengkapi dengan fasilitas seperti AC, TV LCD, WiFi gratis, kulkas, meja kerja, brankas, dan pembuat kopi atau teh. Kamar mandi pribadi tersedia lengkap dengan shower dan hair dryer

Superior Double Or Twin

Kamar berukuran 22 meter persegi ini terletak di lantai 1 hingga 4 dengan pemandangan atrium. Terdapat tempat tidur Queen atau 2 tempat tidur Single yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Dilengkapi dengan sejumlah fasilitas seperti AC, TV LCD 32 inci, minibar, WIFi gratis, pembuat kopi atau teh, kulkas, meja kerja, dan brankas. Kamar mandi pribadi lengkap dengan air panas, shower, hair dryer, dan toiletries.

Deluxe Double Or Twin

Kamar dengan ukuran 22 meter persegi ini terletak di setiap lantai dengan pemandangan kota. Terdapat pilihan tempat tidur Queen atau 2 tempat tidur Single dengan desain kontemporer. Dilengkapi dengan fasilitas seperti AC, WiFi gratis, TV LCD 32 inci, kulkas, pembuat kopi atau teh, minibar, dan brankas. Kamar mandi pribadi tersedia dengan air panas, shower, hair dryer, dan toiletries.

Bizness Suite

Kamar suite berukuran 22 meter persegi memiliki pilihan tempat tidur Queen atau 2 tempat tidur Single. Kamar dengan pemandangan kota ini memiliki ruang tamu terpisah dengan sofa yang nyaman. Dilengkapi dengan fasilitas AC, WiFi gratis, TV LCD, lemari pakaian, kulkas, brankas, dan pembuat kopi atau teh. Kamar mandi tersedia dengan air panas, hair dryer, shower, dan toiletries.

Family 2 Superior

Family 2 Superior terdiri dari 2 kamar superior yang saling terhubung, yaitu Superior Twin dan Superior Double. kapasitas maksimal kamar ini adalah 4 tamu dewasa dan 2 anak-anak. Setiap kamar dilengkapi dengan WiFi gratis, AC, TV layar datar, kulkas, pembuat kopi atau teh, dsb. Kamar mandi tersedia dengan air panas, shower, hair dryer, dan toiletries.

Restoran dan Tempat Makan di PrimeBiz Hotel Kuta

Flavours Restaurant merupakan salah satu fasilitas unggulan di PrimeBiz Hotel Kuta. Restoran ini menyediakan aneka menu hidangan tradisional Indonesia dengan cita rasa otentik, serta hidangan Asia dan Internasional. Sarapan prasmanan tersedia setiap pagi. Tersedia juga menu a la carte untuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

Tidak hanya menu utama, restoran ini juga menjadi tempat yang nyaman untuk bersantai dengan banyak pilihan menu kopi. Anda dapat memesan kopi espresso, latte, cappuccino, atau moka. Tersedia hidangan penutup, kue kering, serta minuman segar lainnya. 

Mangrove View Lounge yang terletak di lantai 4 dengan area terbuka jadi tempat sempurna untuk bersantai dan menikmati kopi atau minuman lainnya di sore hari. Layanan kamar tersedia hingga jam 11 malam untuk Anda yang ingin memesan dan bersantap di dalam kamar. Flavours Restaurant dibuka mulai pukul 06.30 hingga 23.00.

Fasilitas Olahraga dan Rekreasi di PrimeBiz Hotel Kuta

PrimeBiz Hotel Kuta menyediakan sejumlah fasilitas olahraga dan hiburan untuk dewasa dan anak-anak, di antaranya sebagai berikut:

Kolam Renang Rooftop

Kolam renang rooftop jadi tempat sempurna untuk berenang di pagi hari sambil menikmati sarapan di bawah sinar matahari pagi yang menyehatkan. Anda juga bisa mengembalikan kesegaran tubuh dengan berenang dan bersantai di sore hari sambil menikmati matahari terbenam.

Terdapat kursi berjemur di tepi kolam untuk bersantai. Anda bisa memesan makanan dan minuman segar yang akan diantar dari Flavours Restaurant. Kolam renang dengan panjang 20 meter dan kedalaman 1,2 meter ini dibuka setiap hari mulai pukul 07.00 - 21.00 untuk semua tamu yang menginap.

Bizzy Bee Kids Corner

Terletak di area Lobby hotel, area bermain anak ini dilengkapi dengan wahana permainan seperti rumah-rumahan, kuda-kudaan, set meja dan kursi gambar lengkap dengan peralatan mewarnai, serta televisi dengan saluran khusus anak-anak. Kids Corner ini buka mulai pukul 07.00 hingga 22.00.

Pusat Kebugaran

Berada di lantai 5 hotel pusat kebugaran mini ini menyediakan beberapa alat kebugaran untuk menjaga tubuh tetap fit dan bugar selama liburan. Beberapa peralatan yang tersedia seperti exercise bike, elliptical machine, serta bench and dumbbells. Anda dapat berolahraga dengan nyaman sambil menikmati pemandangan kolam renang dan kota.

ESCAPE Spa

Rasakan terapi pijat tradisional ala Bali dari terapis profesional di ESCAPE Spa. Tersedia 2 ruang perawatan dengan dekorasi dan lampu redup untuk meningkatkan relaksasi. Beberapa paket perawatan yang tersedia di antaranya seperti Massage Treatment, Facial Treatment, Body Scrub, dan Spa Package dengan durasi waktu mulai dari 90 hingga 120 menit.

Tempat Wisata dekat PrimeBiz Hotel Kuta

PrimeBiz Hotel Kuta berada dekat dengan sejumlah tempat wisata populer di Bali, beberapa di antaranya yaitu:

Park 23 Mall

Hanya berjarak 600 meter dari hotel, pusat perbelanjaan sekaligus creative hub ini menjadi tempat transit, meeting point, serta tempat hangout dekat dengan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Rama Krisna Oleh Oleh Bali 24 Jam

Sesuai dengan namanya, pusat oleh-oleh yang berjarak 800 meter dari hotel ini buka 24 jam. Dengan area parkir yang luas, Anda dapat menemukan berbagai oleh-oleh khas Bali seperti fashion, kuliner, kerajinan tangan, dsb.

Pantai Jerman

Berjarak 2 km dari hotel, pantai yang berada dekat dari Bandara ini jadi spot favorit menyaksikan matahari terbenam dengan pesawat berlalu-lalang di langitnya. Pantai ini buka 24 jam dan tidak ada tiket masuk alias gratis.

Tempat Kuliner dekat PrimeBiz Hotel Kuta

Rekomendasi tempat kuliner dekat dari PrimeBiz Hotel Kuta, di antaranya sebagai berikut:

Ayam Betutu Khas Gilimanuk

Berjarak 600 meter dari hotel, restoran ini memiliki menu utama ayam betutu khas Gilimanuk yang disajikan dengan sambal spesial. Tersedia area makan yang luas dan nyaman untuk bersantap di restoran.

Sunda Kelapa

Berjarak 750 meter dari hotel, restoran ini menyajikan aneka hidangan khas Betawi dengan harga terjangkau. Beberapa menu populer seperti soto betawi, soto babat, aneka nasi goreng, dsb.

Warung Laota Tuban

Hanya berjarak 230 meter dari hotel, restoran ini menyajikan aneka hidangan chinese food yang lezat dan otentik. Beberapa menu favorit di restoran ini seperti nasi Hainam, aneka bubur khas Tiongkok, dsb.

Tips dan Trik Menginap di PrimeBiz Hotel Kuta

Beberapa tips dan trik menginap berikut ini bisa Anda coba agar liburan lebih seru maksimal:

Periksa Fasilitas Kamar

Akomodasi ini memiliki banyak jenis kamar dengan fasilitas berbeda. Jika ingin menginap nyaman di kamar yang lebih luas, kamar jenis suite bisa jadi pilihan tepat.

Manfaatkan Diskon Untuk Dapat Harga Murah

Anda bisa menghemat bujet liburan dengan memanfaatkan diskon yang tersedia di aplikasi. Pesan kamar dengan tambahan diskon membantu Anda mendapat harga lebih murah.

Manfaatkan Fasilitas Hotel

PrimeBiz Hotel Kuta memiliki fasilitas bisnis dan hiburan yang lengkap. TIdak perlu keluar hotel, Anda dapat bersantap di restoran dengan nyaman atau berenang di kolam renang rooftop. Anda juga bisa menggunakan layanan antar jemput bandara agar lebih praktis dan efisien.

Mengapa Booking PrimeBiz Hotel Kuta di Traveloka

Temukan berbagai penawaran menarik dengan menggunakan Traveloka. Pesan kamar hotel secara online lebih praktis dengan banyak cara pembayaran tersedia. Sejumlah diskon hingga cashback yang ditawarkan membantu Anda mendapatkan harga kamar jauh lebih murah dari biasanya.

Terjebak macet dan belum sampai di hotel tepat waktu? Fitur “Check-in Online” membantu Anda check-in lebih awal sebelum tiba di hotel tujuan. Anda juga bisa membatalkan pesanan atau ubah jadwal inap gratis dengan menggunakan layanan Free Cancellation. Segera download aplikasi Traveloka untuk momen liburan seru di Bali.

Semua Fasilitas di PrimeBiz Hotel Kuta

Bar, Kafe, dan Lounge PrimeBiz Hotel Kuta
Bar, Kafe, dan Lounge
Kolam Renang PrimeBiz Hotel Kuta
Kolam Renang
Fasilitas Hiburan PrimeBiz Hotel Kuta
Fasilitas Hiburan
Pusat Kebugaran PrimeBiz Hotel Kuta
Pusat Kebugaran
Ruangan Fungsional PrimeBiz Hotel Kuta
Ruangan Fungsional

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • Kafe
  • Lift
  • Layanan kamar 24 jam
  • Restoran
  • Restoran untuk sarapan
  • Restoran untuk makan malam
  • Restoran untuk makan siang
  • WiFi di area umum

Fasilitas Kamar

  • TV kabel
  • Meja
  • Pengering rambut
  • Brankas kamar
  • Lemari es
  • Pancuran
  • TV

Umum

  • AC
  • Banquet
  • Kamar dengan pintu penghubung
  • Area bebas asap rokok
  • Kolam renang
  • Area merokok

Servis Hotel

  • Concierge/layanan tamu
  • Resepsionis 24 jam
  • Keamanan 24 jam
  • Laundry
  • Penitipan bagasi
  • Surat kabar di lobby

Fasilitas Terdekat

  • ATM/Bank
  • Salon kecantikan
  • Toko oleh-oleh
  • Salon rambut
  • Toko
  • Supermarket

Makanan dan Minuman

  • Makan malam dari menu
  • Makan siang dari menu
  • Restoran ber-AC
  • Bar
  • Sarapan prasmanan

Fasilitas Bisnis

  • Fasilitas bisnis
  • Fasilitas rapat
  • Fotocopy
  • Proyektor

Kegiatan Lainnya

  • Layanan pijat
  • Kolam renang outdoor
  • Spa

Fasilitas Ramah Keluarga

  • Kolam renang anak

Transportasi

  • Antar-jemput bandara

Konektivitas

  • Internet Kamar

Kebersihan Terjamin, Menginap Jadi Lebih Nyaman

Nikmati perjalananmu dengan tenang karena kesehatan dan keamananmu terjamin melalui standar protokol berikut.
CleanAccommodation
Akomodasi dengan sertifikat CHSE yang memenuhi protokol kebersihan dari Kemenparekraf.Pelajari selengkapnya
Desinfeksi Secara Berkala
Staf Terlatih untuk Protokol Kesehatan
Pemeriksaan Suhu untuk Staf & Tamu

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di PrimeBiz Hotel Kuta

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Petunjuk Umum Check-in

Waktu check in mulai pukul 14.00 dan check out pukul 12.00. Pada saat check-in diperlukan tanda pengenal dengan foto yang resmi, dan kartu kredit atau deposit tunai untuk menutup biaya tak terduga. br /Pemenuhan permintaan khusus bergantung pada ketersediaan sewaktu check-in dan mungkin menimbulkan biaya tambahan. Permintaan khusus tidak dijamin akan terpenuhi. Anak - anak umur diatas 5th akan dikenakan charge IDR 50.000/anak

Sarapan Tambahan

Sarapan tambahan dikenakan biaya IDR 100,000/tamu.
Baca Selengkapnya

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - sampai 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, hotel memiliki kamar yang menyediakan sarapan
Kamar yang tersedia di PrimeBiz Hotel Kuta
143
Lantai yang tersedia di PrimeBiz Hotel Kuta
5
Fasilitas lainnya di PrimeBiz Hotel Kuta
Area parkir, Kafe, Layanan kamar 24 jam, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam

Pertanyaan yang sering ditanyakan di PrimeBiz Hotel Kuta

PrimeBiz Hotel Kuta bintang berapa?
PrimeBiz Hotel Kuta adalah hotel bintang 3 yang berlokasi di Kuta, Badung yang menawarkan berbagai tipe kamar sesuai kebutuhan kamu.
Berapa jumlah kamar yang tersedia di PrimeBiz Hotel Kuta?
Ada 143 kamar yang tersedia di PrimeBiz Hotel Kuta.
Fasilitas apa saja yang tersedia di PrimeBiz Hotel Kuta?
PrimeBiz Hotel Kuta memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di PrimeBiz Hotel Kuta?
Waktu untuk check-in di PrimeBiz Hotel Kuta adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah PrimeBiz Hotel Kuta menyediakan sarapan?
Iya, PrimeBiz Hotel Kuta menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.
Lihat Semua

Review dari Tamu Lainnya di PrimeBiz Hotel Kuta

Traveloka (3.012)
Sumber lain (47)
8,7
Mengesankan
Dari 3.012 review
Oleh traveler di
Kebersihan

8,8

Kenyamanan Kamar

8,7

Makanan

8,4

Lokasi

8,9

Pelayanan dan Fasilitas

8,8

Yang banyak dibahas tentang PrimeBiz Hotel Kuta
Semua
Keramahan Staff (73)
Kamar Tidur (72)
Kamar Mandi (66)
Akses (65)
Suasana (64)
Area Hotel (61)
Lingkungan Sekitar (57)
Ukuran Kamar (57)
Jarak ke Pusat Kota (48)
Ramah Keluarga (47)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler PrimeBiz Hotel Kuta

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
INDIRAH D. F. G. H.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
9,1
/10
Diulas 2 hari lalu
Lokasinya juara bangettt, dekat dari Joger, Serimpi, Pink Tempong, Krisna, dll. Puas bangettt
Apakah review ini membantu?
Dina A. k. d.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 1 minggu lalu
sangat rekomen dan lokasi dekat bandara , breakfast sangat baik , kebersihan terjaga , pelayanan baik , sangat mudah menemukan staff
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
17 Oct 2025
Yang Terhormat Dina A. k. d., Bringing Happiness to life… "Terima kasih banyak atas waktu yang Anda luangkan untuk menulis ulasan dan membagikan photo-photo selama menginap selama di Bali. . Saya sangat senang melihat bahwa Anda benar- benar puas selama menginap dan juga atas keramahtamahan yang dirasakan selama menginap. Dan kami semua berharap dapat segera menyambut Anda dan keluarga kembali untuk kunjungan selanjutnya. Salam, Nona Intan Ecommerce
Profile Picture
Sony P.
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 2 minggu lalu
Bahagia, karena saat sampai Hotel Pukul 12.35, alias belum waktunya cek in, tapi saya diperbolehkan cek in awal. yeay, seneng banget 💚
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
07 Oct 2025
Yang Terhormat Sony P., Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan telah meluangkan waktu untuk menulis ulasan pengalaman yang menyenangkan selama kunjungannya di PrimeBiz Hotel Kuta. Saya benar-benar senang mendengar betapa Anda menikmati dengan semua layanan dan fasilitas kami. Semoga Anda akan kembali menginap di masa masa akan mendatang." Salam, Nona Intan Ecommerce
T***s
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 4 minggu lalu
Next time balik lagi kalau ke Bali, insyaallah 🫶
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
01 Oct 2025
Yang Terhormat T***s, Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan telah meluangkan waktu untuk menulis ulasan pengalaman yang menyenangkan selama kunjungannya di PrimeBiz Hotel Kuta. Saya benar-benar senang mendengar betapa Anda menikmati dengan semua layanan dan fasilitas kami. Semoga Anda akan kembali menginap di masa masa akan mendatang." Salam, Nona Intan Ecommerce
d***y
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 4 minggu lalu
Sangat dekat ke bandara, tidak perlu jalan memutar.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
24 Sep 2025
Yang Terhormat d***y, Bringing Happiness to life… "Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih atas tanggapan Anda. Membuat tamu merasa seperti di rumah sendiri dengan pelayanan yang baik dan penuh perhatian adalah prioritas utama kami. Kami sangat bangga atas kenangan indah selama kunjungan Ibu dan keluarga disini. Kami sangat menantikan kedatangan Anda dan keluarga kembali pada kunjungan-kunjungan selanjutnya. Salam, Nona Intan Ecommerce
Putri I.
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 5 minggu lalu
Staff-nya ramah dan pelayanan-nya bagus
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
24 Sep 2025
Yang Terhormat Putri I., Bringing Happiness to life… "Terima kasih banyak atas waktu yang Anda luangkan untuk menulis ulasan dan membagikan photo-photo selama menginap selama di Bali. . Saya sangat senang melihat bahwa Anda benar- benar puas selama menginap dan juga atas keramahtamahan yang dirasakan selama menginap. Dan kami semua berharap dapat segera menyambut Anda dan keluarga kembali untuk kunjungan selanjutnya. Salam, Nona Intan Ecommerce
I***m
icon-origin-TRAVELOKA
8,2
/10
Diulas 5 minggu lalu
Hotel yang bagus dan nyaman, direkomendasikan
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
17 Sep 2025
Kepada Yth. I*m, Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan meluangkan waktu untuk menulis ulasan. Saya sangat senang mendengar betapa Anda menikmati masa inap Anda dan menghargai layanan yang diberikan oleh staf kami. Membuat tamu kami merasa seperti di rumah sendiri dengan sambutan hangat dan layanan yang ramah dan penuh perhatian adalah hal yang kami sukai. Saya harap Anda memiliki kenangan indah di PrimeBiz Hotel Kuta, tempat kisah Bali Anda dimulai. Kami semua berharap dapat menyambut Anda kembali dalam waktu dekat untuk pengalaman luar biasa lainnya. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Profile Picture
Anita N. L. D. S.
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 6 minggu lalu
Hotel ini secara keseluruhan sangat bagus! 👍🏻 Namun, jika penerbangan Anda tiba pagi-pagi sekali, saya sarankan untuk memesan kamar sehari sebelum kedatangan. Kami seharusnya check-in pukul 14.00, tetapi kami tiba pukul 05.00 dan meminta check-in lebih awal. Biaya check-in lebih awal adalah Rp399.000, yang bahkan lebih mahal dari tarif kamar awal Rp320.000. Jadi, pasti lebih hemat biaya untuk memesan kamar mulai hari sebelumnya jika Anda tiba lebih awal. Selebihnya, semuanya luar biasa!
Read More
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
17 Sep 2025
Anita dan L. D. S. yang terhormat, Membawa Kebahagiaan ke dalam hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
R***l
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 7 minggu lalu
Langganan kalau di Bali. Tidak pernah menyesal.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
12 Sep 2025
Yang Terhormat R***l, Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan telah meluangkan waktu untuk menulis ulasan pengalaman yang menyenangkan selama kunjungannya di PrimeBiz Hotel Kuta. Saya benar-benar senang mendengar betapa Anda menikmati dengan semua layanan dan fasilitas kami. Semoga Anda akan kembali menginap di masa masa akan mendatang." Salam, Nona Intan Ecommerce
X***i
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
8,8
/10
Diulas 11 minggu lalu
Hotel favorit saya sepanjang saya tiba di Bali.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
12 Aug 2025
Kepada Yth. X*I, Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan meluangkan waktu untuk menulis ulasan. Saya sangat senang mendengar betapa Anda menikmati masa inap Anda dan mengapresiasi layanan yang diberikan oleh staf kami. Membuat tamu kami merasa seperti di rumah sendiri dengan sambutan hangat dan layanan yang ramah dan penuh perhatian adalah hal yang kami sukai. Saya harap Anda memiliki kenangan indah di PrimeBiz Hotel Kuta, tempat kisah Bali Anda dimulai. Kami semua menantikan untuk menyambut Anda kembali dalam waktu dekat untuk pengalaman luar biasa lainnya. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Profile Picture
JEFFRY E.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 12 minggu lalu
Lokasinya dekat bandara, kamarnya nyaman dan bersih. Hotel dekat bandara yang direkomendasikan.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
12 Aug 2025
Kepada Jeffry E. yang terhormat, Membawa Kebahagiaan ke dalam hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
d***a
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 12 minggu lalu
Staf hotel ramah dan melayani. Pesan kamar connecting, nyaman sekali. Sarapan cukup bervariasi dan enak. Mencari makanan dekat dari hotel, ada restoran cepat saji di sebelah hotel buka 24 jam. Akses ke bandara cepat, nggak sampai 10 menit. Terima kasih
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
12 Aug 2025
Yang Terhormat d***a, Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan telah meluangkan waktu untuk menulis ulasan pengalaman yang menyenangkan selama kunjungannya di PrimeBiz Hotel Kuta. Saya benar-benar senang mendengar betapa Anda menikmati dengan semua layanan dan fasilitas kami. Semoga Anda akan kembali menginap di masa masa akan mendatang." Salam, Nona Intan Ecommerce
Yani Z.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 12 minggu lalu
Saya senang bermalam di hotel ini, tidak mengecewakan. Kenyamanan, kebersihan, rasa makanan, keramahan, dan pelayanan 👍. Di lain waktu ingin mengulang kembali di hotel ini ☺️
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
01 Aug 2025
Yang Terhormat Ibu Yani Z., Bringing Happiness to life… "Terima kasih banyak atas waktu yang Anda luangkan untuk menulis ulasan dan membagikan photo-photo selama menginap selama di Bali. . Saya sangat senang melihat bahwa Anda benar- benar puas selama menginap dan juga atas keramahtamahan yang dirasakan selama menginap. Dan kami semua berharap dapat segera menyambut Anda dan keluarga kembali untuk kunjungan selanjutnya. Salam, Nona Intan Ecommerce
L***a
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
8,8
/10
Diulas 14 minggu lalu
Hotelnya terawat baik, bersih, dan stafnya ramah.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
23 Jul 2025
L*a yang terhormat, Membawa Kebahagiaan ke dalam hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
DEWI F.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 14 minggu lalu
Lokasinya bagus, pelayanannya bagus.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
18 Jul 2025
Kepada Dewi F., Membawa Kebahagiaan dalam Hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
ULFAH A.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 14 minggu lalu
Aku ga ambil foto tapi video ini dapat ss ya.. Rekomendasi menginap di sini, soalnya dekat ke mana-mana, hotel bersih cuma kamar mandi kecil saja, lengkap juga, wifi ok makanan ok, harga ramah ya..
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
18 Jul 2025
Kepada elfah a., Membawa Kebahagiaan dalam hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
m***a
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 15 minggu lalu
staff hotel ramah dan sangat membantu. lokasi juga sangat strategis. sukses PrimeBiz Hotel 🙏🙏
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
18 Jul 2025
Kepada ibu yang terhormat, Membawa Kebahagiaan ke dalam hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Dian P.
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 15 minggu lalu
Hotel nya bagus , sarapannnya enak , staff nya ramah 😇😇
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
18 Jul 2025
Kepada Dian P., Membawa Kebahagiaan dalam hidup…. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman Anda. Saya senang mengetahui bahwa Anda menikmati masa inap Anda bersama kami dan terima kasih atas komentar baik Anda mengenai layanan kami yang memenuhi harapan Anda. Kami bangga dapat memberikan layanan yang luar biasa. Saya menantikan kedatangan Anda kembali! Terima kasih telah menginap bersama kami. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Profile Picture
Devy C.
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
8,8
/10
Diulas 15 minggu lalu
Cocok untuk baru datang atau pulang ke bandara untuk transit, hotel dekat dengan pusat oleh-oleh di Bali.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
18 Jul 2025
Kepada Devy C., Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan meluangkan waktu untuk menulis ulasan. Saya sangat senang mendengar betapa Anda menikmati masa inap Anda dan menghargai layanan yang diberikan oleh staf kami. Membuat tamu kami merasa seperti di rumah sendiri dengan sambutan hangat dan layanan yang ramah dan penuh perhatian adalah hal yang kami sukai. Saya harap Anda memiliki kenangan indah di PrimeBiz Hotel Kuta, tempat kisah Bali Anda dimulai. Kami semua berharap dapat menyambut Anda kembali dalam waktu dekat untuk pengalaman luar biasa lainnya. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
D***n
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 16 minggu lalu
Hotel nya bagus , ada gair dryer nya wkwkwkw sangat membantu buat aku yg berambut panjang 😁
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
18 Jul 2025
Kepada D*and, Terima kasih telah memilih PrimeBiz Hotel Kuta dan meluangkan waktu untuk menulis ulasan. Saya sangat senang mendengar betapa Anda menikmati masa inap Anda dan menghargai layanan yang diberikan oleh staf kami. Membuat tamu kami merasa seperti di rumah sendiri dengan sambutan hangat dan layanan yang ramah dan penuh perhatian adalah hal yang kami sukai. Saya harap Anda memiliki kenangan indah di PrimeBiz Hotel Kuta, tempat kisah Bali Anda dimulai. Kami semua berharap dapat menyambut Anda kembali dalam waktu dekat untuk pengalaman luar biasa lainnya. Salam hangat, Intan - eCommerce.
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Lobi 4 PrimeBiz Hotel Kuta

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.