Menginap pada pertengahan Juni ini. Lokasi hotel sangat strategis, sangat dekat dari stasiun Nishi-Kasai, jadi bila Anda menginap di hotel ini, akses kemana-mana sangat mudah. Bila Anda dari Tokyo Station, bisa menggunakan Tokyo Metro Tozai line untuk menuju ke hotel ini. Proses check in cukup cepat, staff juga cukup fasih berbahasa Inggris. Ukuran kamar standar kamar hotel bintang 3 namun cukup memuaskan. Menu sarapan juga cukup lengkap dan enak. Untuk cuci pakaian tersedia fasilitas coin laundry, sangat memudahkan traveler yang ingin mencuci pakaian dengan cepat, selain itu fasilitas mesin cuci juga sudah include dengan deterjen di dalamnya, sehingga tidak perlu beli lagi. Saya sangat merekomendasikan hotel ini untuk turis yang ingin menginap di sekitaran Tokyo. Walaupun lokasi ini agak sedikit ke pinggir Tokyo, namun aksesibilitas ke kota (dan juga ke Disneyland) sangat mudah dan cepat.