0

Xperience Team

30 Apr 2024 - 3 min read

Jenis Highlight Rambut & Cara Perawatan Terbaik

Sedang terpikir untuk mencoba teknik highlight rambut? Baca artikel ini sampai tuntas, yuk. Mewarnai rambut menjadi salah satu cara yang digunakan oleh banyak orang untuk memberikan kesan yang segar dan baru pada penampilan mereka. Namun, mewarnai rambut secara keseluruhan memiliki banyak resiko yang sering kali dihindari. Mewarnai rambut dengan metode highlight menjadi solusi yang tepat untuk meminimalisir resiko tersebut.

Terdapat berbagai jenis highlight rambut yang memiliki teknik pewarnaan yang berbeda. Masing-masing teknik ini tentu saja dapat kamu pilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan style rambut kamu. Simak detailnya di bawah ini untuk jenis highlight rambut dan cara perawatannya!

Jenis Highlight Rambut

1. Curlights

Bagi kamu pemilik rambut ikal dapat mencoba highlight rambut dengan metode curlights. Highlight rambut curlights dapat memberikan kesan rambut yang bervolume. Penempatan highlight rambut dapat disesuaikan dengan keinginan kamu. Mulai dari efek sun-kissed yang lebih sederhana hingga highlight tebal yang lebih menonjol.

2. Sun-kissed Highlight

Sun-kissed highlight fokus pada permainan warna atau shade dari warna rambut yang sama seperti coklat gelap dan coklat terang. Pemberian warna terang para beberapa bagian rambut dapat memberikan efek terkena sinar matahari yang cantik dan berkilau. Jenis highlight ini juga cocok untuk memberikan kesan cerah pada wajah.

3. Wispy Babylights

Wispy babylight menjadi salah satu jenis highlight rambut yang cukup tipis dan natural. Jenis highlight rambut ini cocok untuk kamu yang memiliki rambut dengan warna kecoklatan. Pemberian efek highlight yang kecil pada beberapa bagian rambut dapat mengurangi efek pekat dan datar pada rambut.

4. Reverse Balayage

Reverse balayage merupakan teknik yang fokus pada peningkatan dimensi rambut dengan menggunakan permainan warna yang lebih gelap. Memberikan efek highlight rambut yang natural, reverse balayage memberikan efek warna yang lebih gelap pada bagian akar rambut dengan gradasi yang sangat tipis dan tidak drastis.

5. Highlight Ombre

Jika reverse balayage memberikan efek yang lebih berdimensi melalui gradasinya, jenis highlight rambut ombre fokus untuk menghasilkan perbedaan warna rambut yang lebih drastis. Teknik ini umumnya memadukan tiga warna, warna gelap pada akar, warna medium pada bagian tengah, dan warna paling terang pada bagian ujung rambut. Perbedaan warna yang drastis ini akan menghasilkan kesan rambut yang lebih dinamis.

6. Playground Highlight

Playground highlight memiliki efek yang hampir mirip dengan sun-kissed highlight. Hanya saja, teknik ini memberikan area rambut gelap pada bagian akar rambut yang lebih sempit. Teknik ini meniru warna rambut natural anak-anak yang cenderung berbeda pada bagian akar dan ujungnya. Efek warna yang dihasilkan akan menyerupai warna rambut yang sudah terpapar matahari untuk waktu yang lama.

7. Money Piece Highlight

Highlight rambut dengan teknik money piece ini fokus pada pemberian warna highlight pada rambut di sekitar wajah saja. Pemberian warna terang yang diberikan membentuk garis dengan kontras warna gelap pada bagian rambut di area lain.

Contoh dari warna money piece highlight adalah penggunaan warna rambut pink di area sekitar wajah dan hitam di area lainnya. Highlight rambut ini cocok untuk kamu yang ingin memberikan kesan ceria dan unik pada penampilan rambut kamu.

8. Splashlight

Bagi kamu yang menginginkan penampilan yang unik dan tidak biasa splashlight dapat menjadi pilihannya. Highlight rambut ini membiarkan warna rambut bagian atas dan ujung dengan warna gelap yang sama namun mengaplikasikan highlight pada bagian tengan secara horizontal.

Umumnya highlight rambut dengan teknik splashlight menggunakan warna-warna yang terang seperti blonde, pink, hijau, biru, dan lain sebagainya. Gaya rambut ini cocok untuk kamu yang ingin tampil beda.

9. Face-Framing Highlight

Bagi kamu yang memiliki rambut yang tergolong tipis dapat menggunakan metode face framing ini untuk highlight rambut. Hampir mirip dengan metode money piece, rambut yang diwarnai terang hanya bagian depan yang membentuk wajah.

Namun, warna yang digunakan masih dari jenis warna rambut dominan dengan tone yang lebih terang. Jenis highlight rambut ini akan menonjolkan bentuk wajah kamu.

10. Chunky Highlight

Berbeda dengan kebanyakan highlight rambut dengan gradasi dan warna natural, chunky highlight memberikan warna yang lebih terang dengan garis yang lebih tegas dan bold.

Highlight rambut ini memiliki perbedaan warna yang menonjol dan jauh dari kesal highlight yang natural. Gaya rambut ini dapat menampilkan kesan percaya diri pada penggunanya.

Cara Perawatan Rambut Highlight

1. Gunakan Shampoo dan Conditioner Khusus Rambut yang Diwarnai

Rambut yang sudah diwarnai dan bleaching cenderung lebih sensitif dan membutuhkan perhatian lebih. Produk yang digunakan untuk perawatan rambut pun tidak boleh sembarangan.

Kamu harus memastikan produk perawatan rambut seperti shampoo dan conditioner yang kamu gunakan aman untuk rambut yang diwarnai dengan memeriksa bagian komposisi. Selain itu, kamu dapat secara khusus membeli produk yang memang sudah dirancang untuk rambut yang diwarnai.

2. Hindari Keramas Setiap Hari

Setelah mewarnai rambut, sebaiknya tidak melakukan keramas setiap hari. Hal ini dapat menyebabkan warna rambut cepat memudar. Keramas dapat dilakukan sebanyak 2 atau 3 hari sekali bila tidak ada kebutuhan mendesak. Namun, bagi kamu yang khawatir akan rambut lepek dapat menyiapkan dry shampoo agar tidak perlu keramas setiap hari.

3. Kurangi Penggunaan Hair Dryer dan Catokan

Rambut yang diwarnai mudah menjadi kering dan rusak bila tidak dirawat dengan benar. Kurangi penggunaan alat-alat untuk menata rambut yang panas seperti hair dryer dan catokan.

Bila memang dibutuhkan untuk menggunakan alat-alat tersebut, pastikan kamu sudah menggunakan spray anti panas atau heat protectant untuk mempertahankan kelembaban pada rambut dan mengurangi resiko kerusakan.

4. Hindari Keramas dengan Suhu Air yang Panas

Sama dengan penggunaan alat penata rambut dengan suhu panas, mandi atau pun keramas dengan menggunakan air panas juga perlu untuk dihindari. Air panas dapat membuka kutikula pada rambut dan menyebabkan warna cepat luntur dan mudah kering.

Air dingin dapat membantu mengunci kelembaban pada rambut kamu. Selain itu, pastikan untuk tidak mengeringkan rambut dengan cara menggosok menggunakan handuk dengan kasar. Gunakan juga sisir dengan gigi yang besar untuk memisahkan helaian rambut.

5. Hindari Paparan Sinar Matahari

Panas matahari tidak hanya berbahaya bagi kulit bila terpapar secara langsung dalam waktu lama namun juga pada rambut kamu. Panas dan sinar UV yang mengenai rambut kamu dapat menyebabkan rambut kering dan rusak.

Kamu dapat menggunakan topi atau pelindung sinar UV lainnya saat berpergian atau beraktivitas di luar ruangan tanpa khawatir akan merusak rambut kamu.

Itulah beberapa jenis highlight rambut yang dapat kamu coba untuk makin mempercantik tampilan. Jangan lewatkan juga setiap tata cara perawatan rambutnya. Booking salon untuk perawatan rambut kamu di Traveloka dan dapatkan berbagai promo menariknya. Ada banyak pilihan salon dan perawatan rambut siap untuk kamu kunjungi. Booking voucher salon di Traveloka dan dapatkan promo menarik untuk mencoba berbagai jenis highlight rambut!

Tags:
salon
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan