0

Travel Bestie

20 May 2024 - 3 min read

9 Tips Cara Memasak Paru agar Empuk dan Tidak Amis

Paru merupakan salah satu organ tubuh sapi bagian dalam yang sering menjadi bahan hidangan masakan di Indonesia. Biasanya, bahan yang satu ini ada di dalam sajian soto. Namun, beberapa orang sudah suka menyantapnya dengan digoreng saja sambil dinikmati bersama nasi hangat dan sambal. Namun, tahukah Anda cara memasak paru yang tepat.

Cara memasak paru yang tepat ini diperlukan karena bahan tersebut cenderung beraroma amis dan juga teksturnya sedikit alot. Apalagi kalau Anda tidak dapat mengolahnya dengan tepat. Pastinya, paru akan menjadi kurang mantap dan nyaman disantap.

Ada sejumlah trik khusus cara memasak paru yang dapat Anda lakukan di rumah. Tentunya, ini akan membuat hidangan masakan Anda semakin enak untuk dinikmati. Coba ikuti beberapa caranya dulu, yuk.

Cara Memasak Paru yang Tepat

Anda perlu memahami ada sejumlah cara memasak paru yang bisa membuatnya menjadi lebih empuk dan memiliki kelezatan. Berikut ini beberapa yang perlu diketahui agar sajian paru miliki Anda menjadi sempurna disantap.

1. Pilih Paru Berkualitas

Untuk memulai cara memasak paru yang benar, pertama-tama Anda harus memperhatikan bahan itu sendiri. Pastikan Anda memilih paru yang benar-benar segar. Sejumlah tanda kualitas paru masih baik adalah dilihat dari warnanya yang masih kemerahan merona.

Bila Anda ditawari paru yang warnanya mulai menghitam, segera hindari, ya. Hal ini karena kemungkinan sudah mau membusuk. Selain itu, pastikan juga paru tidak berlendir dan berbau tengik atau amis.

2. Cuci Paru di Air Mengalir

Setelah mendapatkan paru segar, Anda jangan melewatkan bagian mencucinya. Mengapa demikian? Anda tidak pernah tahu paparan yang dihadapi paru sebelum berada di tangannya. Biasanya, Anda akan dapat melihat sejumlah kotoran, seperti pasir halus menempel di paru. Untuk itu, Anda dapat membersihkannya di air bersih mengalir.

3. Potong Paru Lebih Kecil

Trik cara memasak paru lainnya adalah membuat paru menjadi potongan lebih kecil. Umumnya, paru cukup besar kalau dibiarkan dimasak seluruhnya. Ukuran besar membuatnya sulit matang dengan sempurna. Tak jarang, hal ini membuat daging paru masih terasa alot.

Untuk itu, Anda dapat memotongnya menjadi dua hingga empat bagian tergantung ukurannya paru. Dengan begini, paru akan matang menyeluruh ketika Anda memasaknya. Jadi, dijamin tidak akan alot,

4. Rebus Paru

Sebelum Anda menggoreng atau menumisnya, sebaiknya paru direbus terlebih dulu. Tambahkan garam, daun salam, asam, dan lengkuas ketika merebusnya. Rempah-rempah ini berguna untuk menghilangkan bau amis. Selain itu, cara merebus ini juga dapat membuat paru lebih empuk.

Anda dapat merebusnya selama kurang lebih 15-30 menit. Pastikan paru sudah matang dan terasa lebih empuk, ya. Cium juga aromanya untuk memastikan sudah tidak ada bau amis lagi.

5. Bumbui Paru

Setelah direbus dan matang, saatnya untuk mengirisnya tipis-tipis. Hal ini supaya paru lebih mudah dikunyah. Jangan lupa untuk bumbui lagi ketika akan menggorengnya. Anda juga bisa melakukan marinasi agar bumbu semakin menyerap. Pastinya, rasa paru akan lebih lezat lagi. Anda dapat membumbuinya sesuai selera.

6. Goreng Paru dengan Api Kecil

Ketika menggoreng paru, Anda juga harus perhatikan api kompor. Tentunya, Anda tidak perlu api yang besar untuk mematangkan paru menjadi sebuah sajian. Cukup pakai api kecil hingga paru matang merata.

Mengapa menggunakan api kecil? Anda harus memahami kalau paru itu bentuknya tebal. Terkadang, kalau menggunakan api besar, hanya bagian pinggir yang matang. Sedangkan bagian tengahnya masih sedikit mentah. Jadi, api kecil ketika memasak paru, diperlukan supaya kematangan menyeluruh.

7. Gunakan Bumbu Rempah

Saat memasaknya sebagai sajian, Anda harus mempersiapkan sejumlah rempah. Tentunya, ini dilakukan agar paru lebih lezat dan enak dinikmati. Coba gunakan bawang putih, bawang merah, dan cabai sebagai bumbu tumisnya. Tambahkan juga daun jeruk, serai, dan salam, agar sajian semakin berbau nikmat.

Aroma dari rempah-rempah ini bisa menambah nafsu makan Anda. hal ini juga membantu menyamarkan bau khas paru yang masih tersisa. Pastinya, Anda tidak akan melewatkan untuk menyantapnya.

8. Perhatikan Durasi Masak

Tahukah Anda, kalau paru bisa berubah tekstur jadi keras? Kondisi ini bisa terjadi kalau Anda tidak menghitung durasi memasaknya ketika digoreng. Ketika Anda menggorengnya terlalu lama, bisa-bisa teksturnya menjadi kering dan keras. Tentu, hal tersebut tidak diinginkan Anda. Kecuali Anda ingin mengolah paru menjadi sebuah camilan keripik.

9. Simpan dengan Benar

Mau paru tetap dapat dinikmati selama beberapa hari. Coba simpan paru sisa yang tak termakan ke dalam wadah yang tertutup rapat. Kemudian, Anda dapat memasukan wadah tersebut ke dalam kulkas. Hal ini dilakukan agar kondisi paru masih segar dan teksturnya pun bertahan.

Bisa juga ketika Anda merebus paru, coba sisihkan menjadi dua hingga porsi sajian makan. Satu porsi bisa Anda langsung masak. Dua lagi dimasukan ke dalam lemari es. Anda dapat memasaknya lain di kemudian hari dengan resep yang lain.

Sekarang, Anda sudah paham cara memasak paru biar empuk dan tidak amis bukan. Sambil hidangan paru kesukaan yang lezat, Anda dapat menjelajahi berbagai rekomendasi destinasi wisata di aplikasi Traveloka. Nikmati berbagai penawaran menarik dan juga berbagai video-video rekomendasi yang dapat Anda kunjungi untuk berlibur bersama keluarga. Pesan tiket akomodasi dan juga hiburan hanya dengan satu genggaman!

Raffles Jakarta

9

Ciputra World 1,Jl Prof Dr Satrio Kav 3 5

IDR 4.232.023

Penerbangan ke Jakarta (HLP)

Susi Air

Mulai dari Rp 568.000

Bandung (BDO) ke Jakarta (HLP)

Mon, 24 Jun 2024

Citilink

Mulai dari Rp 710.717

Palembang (PLM) ke Jakarta (HLP)

Mon, 24 Jun 2024

Citilink

Mulai dari Rp 1.271.537

Bangka / Pangkal Pinang (PGK) ke Jakarta (HLP)

Sun, 14 Jul 2024

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan