0

Travel Bestie

14 May 2024 - 2 min read

Cara Membuat Tahu Campur

Tahu Campur adalah hidangan lezat khas Indonesia yang menggabungkan berbagai rasa dan tekstur. Ini merupakan spesialisasi dari dua daerah berbeda: Lamongan dan Surabaya.

Tahu Campur terdiri dari berbagai bahan seperti sop daging sapi kenyal, kikil sapi, tahu goreng, perkedel singkong, tauge segar, selada air segar, mi kuning, dan kerupuk udang. Semua bahan ini kemudian campurkan dengan bumbu petis, bawang goreng, dan sambal.

Tahu campur memiliki rasa yang memang enak dan sangat mudah untuk dibuatnya. Bisa dianggap mudah karena bahan yang digunakan dapat ditemukan di pasar maupun supermarket. Bahan yang digunakan untuk membuat tahu campur dapat disiapkan mulai dari :

3 buah tahu putih besar
500 gram mie kuning
100 gram tauge, seduh hingga layu
4 buah lontong, potong-potong

Untuk membuat kuahnya, dibutuhkan :

500 gram daging sandung lamur sapi, potong-potong
2 liter air
30 gram gula merah
4 sendok makan kecap manis
1 cm lengkuas
2 lembar daun jeruk
1 batang serai, memarkan

Untuk membuat bumbu halus, dibutuhkan :

3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
2 cm kunyit
½ sendok teh merica butiran
½ sendok teh jinten
1 sendok makan garam

Untuk pelengkapnya, dibutuhkan :

10 buah cabe rawit hijau
Bawang merah goreng
Perkedel singkong (lentho)
Kerupuk udang/kanji

Proses pembuatan fuyunghainya dapat mengikuti intruksi dibawah ini :

1.
Kuah: Rebus daging sandung lamur dalam air hingga daging empuk. Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang. Tambahkan lengkuas, serai, dan daun jeruk. Aduk hingga layu. Angkat dan masukkan ke dalam rebusan daging. Tambahkan gula merah dan kecap. Jika perlu, tambahkan air. Masak hingga mendidih dan bumbu meresap. Angkat. Goreng tahu hingga setengah kering, lalu potong-potong.
2.
Penyajian: Taruh selada di piring, beri potongan lontong, mie kuning, dan tauge. Tuangi kuah beserta potongan dagingnya. Taburi bawang merah goreng. Sajikan dengan Sambal Petis dan kerupuk

.

Dalam membuat tahu campur, perlu diperhatikan bahwa :

Tahu campur khas Surabaya paling enak dimakan hangat. Daging yang sedikit berlemak cocok untuk kuahnya.
Lentho atau perkedel singkong bisa dibuat sendiri. Haluskan singkong kukus, campur dengan sedikit kelapa parut, dan goreng hingga kering

Rekomendasi Restoran

Tahu campur walaupun dibuat sangat mudah, akan tetapi yang menjualnya hanya di beberapa restoran. Berikut ini tiga rekomendasi restoran yang menyediakan tahu campur dengan rasa yang enak:

1. JAVA Kitchen

Hanya dengan berbekal uang antara Rp 1.000 - Rp 137.000, Anda sudah bisa melahap beragam menu yang disajikan oleh Java Kitchen, Puri Indah Mall, seperti Es Kacang Durian, Lauk Porsian, Bakso Malang, Lontong & Happy A. Cukup murah bukan! Selain menu di atas, tempat makan ini juga menjual menu tahu campur yang lezat. Harga yang dijual Rp 54.000-an saja. Kunjungi tempat makan yang berlokasikan di Puri Indah Mall, Lantai 2, Jl. Puri Agung, Puri Indah, Jakarta dan nikmati hidangan lezat yang dihidangkan oleh Java Kitchen, Puri Indah Mall.

2. Anam Tio Ciu

Anam Tio Ciu, KH Muhammad Mansyur adalah sebuah tempat makan yang menyediakan beragam menu yang lezat dengan harga yang terjangkau. Salah satu menu yang disajikan Anam Tio Ciu, KH Muhammad Mansyur adalah tahu campur. Jika saat ini Anda sedang ingin menikmati tahu campur, Anam Tio Ciu, KH Muhammad Mansyur merupakan pilihan yang tepat. Dengan hanya menyiapkan uang sebesar Rp 95.000-an, Anda sudah bisa melahap kelezatan tahu campur yang disediakan oleh resto yang terletak di Jl. KH Muhammad Mansyur No. 183B, Tambora, Jakarta Barat ini.

3. Attha Vegetarian

Dengan menyiapkan uang sekitar Rp 27.000-an, maka sudah bisa menyantap menu tahu campur yang dijual oleh Attha Vegetarian, Pondok Bambu. Sangat terjangkau bukan! Selain menu tahu campur, resto ini juga menjual berbagai menu, diantaranya Daging Kecap Pedas, Fettuccine Carbonara, Seaweed Crunch, Bihun Yam Komplit & Soto Daging Bening. Harga setiap menu dibanderol antara Rp 5.000 - Rp 68.000 saja. Kunjungi rumah makan yang beralamatkan di Apartemen Casablanca East Residence , Kios Bd 1/20, Jl. Pahlawan Revolusi, Pondok Bambu, Jakarta dan nikmati hidangan lezat yang dihidangkan oleh Attha Vegetarian, Pondok Bambu.
Dalam membuat tahu campur hanya memerlukan bahan sederhana yang ditemukan di pasar ataupun supermarket terdekat. Karena sebentar lagi mau liburan, ayo mulai rencanakan liburan weekend kalian menggunakan Traveloka. Disana bisa melakukan berbagai macam kegiatan mulai dari pemesanan tiket penerbangan, rekomendasi tempat wisata serta pemesanan hotel. Jadi ayo, tunggu apalagi, mari kita rencanakan liburan bersama Traveloka

Tiket Magic Art 3D Museum Jakarta

8.9

Kawasan Kota Tua, Jalan Taman Fatahillah No.1, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat, Jakarta, 11110

IDR 72.000

Flights to Jakarta (CGK)!

Fri, 7 Jun 2024

Dalam Artikel Ini
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan