0

Travel Bestie

20 May 2024 - 4 min read

Cara Mengolah Pare Menjadi 5 Resep Hidangan yang Lezat Bergizi 

Cara Mengolah Pare – Pare merupakan salah satu dari banyak sayuran hijau yang sering dijadikan hidangan kuliner lezat. Berbeda dengan sayuran lainnya, pare memiliki rasa pahit yang pekat di lidah jika dimakan mentah-mentah. Meski begitu, sayuran yang satu ini tetap memiliki banyak penggemar.

Lagipula di balik rasa pahitnya yang khas, pare menyimpan segudang manfaat kesehatan. Selain kaya vitamin dan mineral, pare juga memiliki sifat antioksidan yang tinggi.

Untuk mengolah pare menjadi hidangan yang lezat dibutuhkan keterampilan tersendiri. Namun caranya cukup mudah, kok, Anda pun dapat melakukannya di rumah. Apalagi pare dapat diolah menjadi aneka macam masakan, mulai dari pelengkap siomay hingga sayur tumis.

Jika Anda penasaran ingin mengetahui cara mengolah pare menjadi hidangan yang lezat, ikuti rekomendasi resep olahan pare dari Traveloka berikut ini.

1. Tumis Pare Original

Sebelum mengintip resep variasi olahan pare, wajib tahu dulu cara mengolah pare menjadi hidangan paling sederhana, yaitu tumis pare original. Mudah dan cepat membuatnya.

Bahan:

2 buah pare
Garam secukupnya
Minyak goreng

Bumbu halus:

3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
4 cabai rawit merah
4 Cabai merah keriting (iris serong)
Gula (secukupnya)
Garam (secukupnya)
Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Terasi (secukupnya, jika suka)

Cara membuat tumis pare:

1.
Cuci bersih sayur pare. Belah menjadi dua bagian dan singkirkan seluruh bijinya, lalu cuci kembali hingga bersih.
2.
Iris tipis-tipis pare agar mengurangi rasa pahit saat dimakan. Rendam irisan pare menggunakan air garam selama kurang lebih 20-30 menit. Aduk rata dan remas-remas hingga tekstur pare kesat.
3.
Ulek halus bumbu bawang putih, bawang merah, cabai rawit merah, garam, gula, kaldu bubuk, dan terasi. Lalu, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan irisan cabai keriting.
4.
Masukkan semua irisan pare, aduk rata hingga pare tercampur rata dengan bumbu. Masak hingga matang.
5.
Tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya. Koreksi rasa. Aduk kembali dan masak hingga pare matang merata.
6.
Jika sudah matang, angkat tumis pare dan sajikan selagi masih hangat.

.

2. Tumis Pare Telur

Resep variasi olahan pare paling sederhana, tetapi tak kalah enaknya. Rasa telur orak-arik yang gurih sangat padu dengan tumis pare.

Bahan:

1 buah pare (iris tipis)
2 buah telur kocok
3 siung bawang merah (iris halus)
3 siung bawang putih (cincang halus)
3 cabai merah keriting (iris serong tipis)
1/4 sdt garam
1/4 sdt kaldu jamur

Cara membuat:

1.
Belah dua pare, buang bijinya. Cuci bersih dengan air mengalir, lalu iris tipis-tipis.
2.
Rendam pare dengan air garam sekitar 15-20 menit untuk menghilangkan rasa pahit.
3.
Kocok lepas dua butir telur, tambahkan garam secukupnya. Goreng telur dan masak orak-arik. Sisihkan.
4.
Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, layu dan berwarna kecokelatan. Masukkan cabai dan irisan pare.
5.
Beri garam dan kaldu jamur, tumis pare hingga matang. Masukkan telur orak arik, aduk rata.
6.
Setelah matang sajikan tumis pare telur untuk dihidangkan.

3. Pare Sambal Teri Petai

Menu yang satu ini sudah pasti menjadi salah satu yang paling favorit untuk dicoba di rumah. Rasanya pasti nikmat saat dimakan dengan nasi putih hangat.

Bahan:

1 buah pare.
50 gram ikan teri
50 gram petai kupas
5 cabai merah keriting (iris serong)
50 gram cabai keriting merah
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt garam
1/4 sdt gula pasir
1/4 sdt penyedap jamur
50 ml air
Minyak sayur secukupnya.

Cara membuat:

1.
Belah pare menjadi dua bagian, cuci bersih dan buang bijinya. Iris pare tipis-tipis, sisihkan.
2.
Rendam pare dengan air garam sekitar 15-20 menit untuk menghilangkan rasa pahit. Tiriskan.
3.
Cuci bersih ikan teri, lalu goreng hingga setengah kering.
4.
Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit merah. Lalu, tumis dengan minyak panas hingga beraroma harum.
5.
Masukkan irisan pare, cabai merah iris, dan petai. Aduk-aduk hingga bumbu merata. Tambahkan air secukupnya, aduk kembali hingga seluruhnya tercampur.
6.
Masukkan teri yang telah digoreng, tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya. Aduk hingga semua bahan dan bumbu tercampur. Koreksi rasa.
7.
Setelah matang, angkat dan sajikan pare sambal teri petai dengan nasi putih hangat.

4. Tumis Pare Udang

Jika Anda salah satu orang yang gemar memakan sajian seafood dibanding daging-dagingan, menu ini cocok untuk pilihan memasak Anda.

Bahan:

1 buah pare besar
5 udang ukuran sedang
4 bawang merah (iris tipis)
2 bawang putih (iris tipis)
1 daun bawang (iris)
Cabai rawit sesuai selera, iris
1 sdt saus tiram
Garam
Gula
Penyedap secukupnya

Cara membuat:

1.
Belah pare menjadi dua bagian, cuci bersih dan buang bijinya. Iris pare tipis-tipis, sisihkan.
2.
Rendam pare dengan air garam sekitar 15-20 menit, remas-remas untuk menghilangkan rasa pahit hingga pare terasa kesat. Tiriskan.
3.
Kupas udang dan buang bagian kepalanya, lalu cuci sampai bersih. Tiriskan.
4.
Tumis bawang merah, bawang putih, dan daun bawang hingga harum dan layu berwarna kecokelatan.
5.
Masukkan irisan cabai merah dan udang, masak hingga udang berubah warna.
6.
Masukkan pare, masak sebentar. Tuang saus tiram, garam, gula, dan bumbu penyedap secukupnya. Aduk-aduk hingga semua bahan dan bumbu tercampur rata.
7.
Tambahkan sedikit air, lalu masak hingga air menyusut dan seluruh bahan matang merata.
8.
Setelah matang, angkat tumis pare udang dan sajikan di atas piring cantik. Tumis pare udang siap disantap bersama keluarga.

5. Tumis Pare Cumi

Selain udang, cumi juga menjadi bahan yang tepat untuk dikombinasikan dengan sayur pare. Rasanya tak akan kalah lezat dari olahan menu pare lainnya.

Bahan:

1 buah pare ukuran agak besar
150 gram cumi
3 sdm minyak untuk menumis
Garam dan gula secukupnya

Bumbu halus:

6 buah cabai merah
3 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 butir kemiri
1 sdt terasi

Cara membuat:

1.
Belah pare menjadi dua bagian, cuci bersih dan buang bijinya. Iris pare tipis-tipis, sisihkan.
2.
Rendam pare dengan air garam sekitar 15-20 menit, remas-remas untuk menghilangkan rasa pahit hingga pare terasa kesat. Tiriskan.
3.
Cuci bersih cumi yang akan digunakana, buang bagian-bagian yang kotor. Potong-potong sesuai selera.
4.
Ulek halus cabai merah, bawang merah, bawang putih, kemiri, dan terasi. Setelah halus, tumis bumbu ulek hingga harum.
5.
Masukkan potongan cumi, aduk-aduk hingga bumbu merata. Masukkan irisan pare seluruhnya, tumis lagi.
6.
Tuang sedikit air, bumbui dengan garam, gula, dan bumbu penyedap secukupnya. Aduk-aduk hingga rata. Koreksi rasa.
7.
Cek tingkat kematangan dan keempukan cumi. Jika sudah matang angkat tumis pare cumi dan sajikan untuk hidangan makan siang maupun malam Anda.

Hidangan pare selalu menggugah selera. Apalagi jika dimasak dengan cara dan bumbu yang tepat. Selain enak, hidangan pare juga cocok disantap kapan pun. Cara mengolah pare menjadi hidangan yang lezat pun cukup sederhana sehingga sangat mudah dipraktikkan di rumah.Sambil memasak olahan pare di rumah, Anda bisa sambil merencanakan liburan keluarga. Buka aplikasi Traveloka dan cari tiket liburan. Mulai dari tiket pesawat, tiket bus, tiket kereta api, hotel, maupun tiket atraksi wisata semua dapat dengan mudah Anda temukan. Kini merencanakan liburan semudah memasak di rumah. Senangnya!

Amazing Jakarta

Jl. Falatehan 1 No. 26, Blok M , Jakarta 12160

IDR 500.000

Penerbangan ke Jakarta (HLP)

Susi Air

Mulai dari Rp 564.300

Bandung (BDO) ke Jakarta (HLP)

Fri, 14 Jun 2024

Citilink

Mulai dari Rp 670.757

Palembang (PLM) ke Jakarta (HLP)

Tue, 4 Jun 2024

Batik Air

Mulai dari Rp 859.300

Palembang (PLM) ke Jakarta (HLP)

Sat, 8 Jun 2024

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan