Ketahui informasi mengenai jadwal musim dingin di Eropa 2025 untuk rencana liburan seru! Pesona musim dingin di Eropa tetap menjadi daya tarik untuk banyak masyarakat di negara tropis. Suhu dingin, salju, dan fenomena alam yang muncul pada musim dingin di Eropa selalu diburu oleh para turis mancanegara. Kamu hanya perlu memilih waktu terbaik untuk pergi ke daratan Eropa sekaligus menentukan lokasi wisata yang tepat.
Jadwal musim dingin di Eropa bisa bervariasi. Namun, sebagian besar memang terjadi pada akhir tahun sampai awal tahun. Pada waktu-waktu tertentu, kamu bisa melihat salju turun dan membuat pemandangan menjadi putih. Buat kamu yang mau pergi ke Eropa pada musim dingin tahun ini, cari tahu jadwal musim dingin di Eropa 2025 dengan membaca artikel ini sampai habis. Cari tahu juga rekomendasi tempat wisata terbaik di Eropa yang bisa dikunjungi pada musim dingin selengkapnya berikut ini.
Kota bersejarah Hallstatt yang terletak di tepi danau di Pegunungan Alpen, Austria.
Jadwal musim dingin (winter) di Eropa untuk tahun 2024-2025 diperkirakan dimulai pada tanggal 21 Desember 2024*, yang menandai titik balik matahari musim dingin. Musim dingin di Eropa berlangsung hingga sekitar 20 Maret 2025, dengan cuaca dingin yang mendominasi sebagian besar wilayah Eropa, terutama di negara-negara seperti Skandinavia, Rusia, dan bagian utara Eropa Tengah.
Selama periode ini, suhu bisa turun sangat rendah, dan salju sering kali turun di daerah pegunungan maupun dataran rendah, tergantung pada lokasi geografis. Di beberapa tempat, seperti Pegunungan Alpen dan Carpathian, musim dingin adalah puncak musim wisata salju, dengan aktivitas seperti ski dan snowboarding menjadi populer.
Eropa Utara, seperti Swedia, Finlandia, dan Norwegia, akan mengalami malam yang panjang dan hari yang sangat pendek, sementara negara-negara selatan Eropa, seperti Spanyol dan Italia, meskipun lebih hangat, tetap merasakan penurunan suhu yang signifikan pada bulan-bulan tersebut.
*informasi bisa berubah sewaktu-waktu
Negara-negara Eropa utara seperti Swedia, Norwegia, Denmark, Finlandia, dan Islandia punya musim dingin yang lebih dingin. Hal ini disebabkan oleh jarak negara-negara Eropa Utara ini cukup dekat dengan Kutub Utara. Beberapa wilayah bahkan memiliki suhu hingga -22 derajat Celcius pada Desember dan Januari.
Negara-negara seperti Irlandia, Skotlandia, Inggris, Perancis, Belanda, dan Belgia punya suhu yang tidak terlalu dingin apabila dibandingkan dengan negara Eropa Utara. Biarpun begitu, kamu tetap bisa merasakan salju tebal di sejumlah wilayah. Namun, cuaca akan lebih sering turun hujan.
Liburan musim dingin di Eropa bisa membuat kamu punya banyak pilihan destinasi. Sejumlah negara malah baru merasakan salju pada pertengahan musim dingin. Namun, ada wilayah pegunungan Alpen yang bisa merasakan salju lebih awal dan lebih tebal.
Musim dingin di negara Spanyol, Portugal, Italia, Yunani, Kroasia, dan Andorra sedikit lebih hangat dibandingkan kebanyakan negara Eropa. Biarpun begitu, sejumlah tempat di wilayah Eropa Selatan masih jadi lokasi bermain ski favorit para turis.
Eropa timur punya karakteristik yang cukup unik saat musim dingin. Republik Ceko dan Hungaria punya suhu yang masih cukup nyaman saat musim dingin. Sayangnya, hal ini tidak akan kamu temukan di sejumlah wilayah Rusia. Namun, wilayah Eropa Timur menjadi tempat terbaik untuk dikunjungi saat musim dingin.
Setiap negara Eropa punya tempat terbaik untuk dikunjungi. Kamu hanya perlu memilih destinasi yang cocok dengan liburan idamanmu. Berikut rekomendasi wisata musim dingin di Eropa yang bisa kamu datangi.
Aurora di Abisko, Swedia
Tempat ini punya fenomena alam northern lights. Kamu bisa melihat cahaya berwarna hijau yang seolah-olah menari di langit pada malam musim dingin. Terdapat desa dengan penduduk yang ramah dan akan menyambut turis yang datang.
Pemandangan indah dari Gornergrat, Zermatt
Kamu bisa bermain ski atau snowboarding dengan pemandangan pegunungan yang indah. Terdapat juga desa di kaki gunung dengan beragam hiburan di dalamnya. Penduduk Swiss juga terkenal cukup ramah dengan para turis. Salah satu bagian menarik dari Swiss adalah minimnya jumlah kendaraan bermotor yang ada di sana.
Swiss Travel Pass
9.8/10
Sachseln
Rp 4.873.032
Pemandangan Bruges, Bergen, Norwegia.
Merayakan musim dingin di Belgia tentunya jadi rencana yang cukup menyenangkan. Terlebih jika kamu memilih Kota Bruges sebagai destinasinya. Kota ini akan selalu ramai selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Salah satu keunggulan dari tempat ini adalah wisata kuliner khas Belgia yang tampaknya sulit dilewatkan.
Valle Blanche menghubungkan Italia dan Prancis melalui Pegunungan Mont Blanc. Chamonix, Prancis, Eropa.
Kota ini berada di perbatasan Perancis dan Swiss. Chamonix juga merupakan destinasi wisata pegunungan yang menawarkan pemandangan luar biasa bahkan saat sedang musim dingin. Tempat ini juga menjadi awal dari pendakian Gunung Mont Blanc. Di samping itu, tempat ini juga jadi lokasi buat kamu yang mau sekadar healing mencari ketenangan.
Musim dingin di wilayah Arktik sudah bisa dirasakan sejak Oktober dengan perubahan awan yang menjadi lebih gelap. Kamu pun bisa melihat ada cahaya warna-warni di langit malam sepanjang musim dingin. Biarpun suhu terbilang sangat dingin, hiruk-pikuk perkotaan masih bisa kamu rasakan. Tetap ada konser musik dan sejumlah festival musim dingin yang bisa kamu datangi.
Festival musim dingin di kota tua Edinburgh
Edinburgh merupakan kota yang dipenuhi dengan bangunan kuno dan istana kerajaan. Musim dingin di kota ini juga terbilang sangat tenang. Suhunya pun terbilang cukup rendah. Namun, Edinburgh masih jadi tempat sejumlah festival musim dingin yang menyenangkan dan penuh warna.
BritRail Central Scotland Pass
Edinburgh
Rp 1.517.869
Nikmati kolam air hangat yang kaya akan mineral di di Blue Lagoon. Suhu air di tempat ini bisa mencapai 40 derajat Celcius dan cocok untuk membuat tubuh hangat di suhu dingin yang mencapai 0 derajat Celcius di Islandia. Pemandian ini buka dari pukul 10.00 pagi sampai 17.00 sore waktu setempat.
2D1N South Coast & Blue Ice Cave Tour from Reykjavik: Glacier Hike, Jokulsarlon Glacier Lagoon & Northern Lights
Reykjavik
Lihat Harga
Santa Claus Village
Bertemu Santa Claus merupakan pengalaman yang cukup menyenangkan di malam Natal. Pasalnya, sosok yang satu ini memberikan kedamaian dan kebahagiaan bagi setiap orang. Kamu bisa menikmati kebahagiaan tersebut di Santa Claus Village di Finlandia. Tempat ini juga menyediakan akomodasi lengkap untuk kamu yang mau bermalam di tempat ini. Selain itu, lokasi ini pun memudahkan kamu melihat Northern Lights selama musim dingin.
Rovaniemi Day Tour: Arktikum Science Museum, Santa's Village & Reindeer/Husky Farm
Rovaniemi
Lihat Harga
Kota Nuremberg ini jadi salah satu destinasi wisata yang wajib masuk list untuk didatangi saat musim dingin. Sebagai kota wisata, Nuremberg punya banyak peninggalan sejarah Jerman yang bisa kamu saksikan dari dekat. Di samping itu, kota ini juga punya suhu dingin hingga di bawah 10 derajat Celcius pada musim dingin. Kemungkinan salju turun Desember dan Januari pun sangat besar di kota ini.
Lucerne punya paket komplet untuk jadi destinasi wisata musim dingin. Kamu bisa menikmati pemandangan kota dan pegunungan yang tertutup salju putih sepanjang musim dingin. Di sisi lain, aktivitas outdoor di kota ini masih akan berlangsung dan malah makin ramai. Beberapa sudut kota Lucerne juga menawarkan pusat belanja dan restoran yang bisa dikunjungi untuk menikmati musim dingin.
Itu dia jadwal musim dingin di Eropa 2025 dan rekomendasi tempat-tempat terbaik untuk dikunjungi. Rencanakan liburan musim dingin kamu dari sekarang.