0

Xperience Team

25 May 2024 - 3 min read

8 Tempat Wisata Purwakarta, Pemandangan Alamnya Memukau

Purwakarta merupakan salah satu kota di Jawa Barat dengan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Rute perjalanannya yang mudah dan lokasinya yang dekat dengan Bandung, membuat Purwakarta sering dijadikan sebagai alternatif untuk berlibur. Berikut beberapa tempat wisata Purwakarta yang bisa kamu kunjungi di akhir pekan.

1. Anugerah Waterpark Bunder

Tempat wisata pertama yang bisa kamu kunjungi saat berada di Purwakarta adalah Anugerah Waterpark Bunder atau AWB. Tentunya taman bermain air ini cocok untuk kamu yang sedang berencana untuk mengajak keluarga untuk berlibur,

Ada banyak sekali wahana yang bisa kamu coba, beberapa di antaranya terbilang ekstrim dan dapat memacu adrenalin. Kamu bisa mencoba Super Bowl Slide, Adrenaline Slide, hingga meluncur dari ketinggian dengan wahana Flying Fox.

Selain memiliki banyak wahana, Anugerah Waterpark Bunder juga memiliki beberapa pilihan kolam yang dapat dinikmati oleh pengunjung dari berbagai usia. Area taman bermain air ini juga terbilang rindang karena memiliki banyak taman yang dilengkapi dengan pepohonan.

Lokasinya berada di Kampung Bunder, Cibening, Kec. Bungursari, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Dengan tiket masuk seharga Rp 40.000 di hari biasa dan Rp 50.000 di hari libur, kamu sudah bisa menikmati beragam wahana bersama keluarga.

Anugerah Waterpark Bunder (AWB)

9.2

IDR 18.000

2. Bukit Katumbiri

Ingin menikmati keindahan alam Purwakarta? Kamu bisa berkunjung ke Bukit Katumbiri yang berada di Desa Margaluyu, Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta. Bukit yang sering disebut juga dengan Bukit Pelangi ini menawarkan hamparan pemandangan yang indah.

Selain menikmati pemandangan dari atas bukit, kamu juga dapat menikmati berbagai fasilitas yang disediakan. Mulai dari tempat duduk untuk bersantai, hingga berbagai spot foto untuk mengabadikan momen selama di Bukit Katumbiri. Harga tiket masuknya juga terbilang cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp 10.000 saja.

Jika ingin berkunjung ke bukit ini, disarankan untuk datang di pagi hari agar mendapatkan udara pagi yang masih segar. Bukit ini dibuka setiap harinya dari pagi hingga menjelang malam.

3. Cikao Park

Cikao Park menjadi tempat wisata favorit banyak wisatawan, dilihat dari ramainya pengunjung setiap akhir pekan. Lokasinya berada di Desa Cisalada, Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta.

Ada banyak sekali aktivitas menarik yang bisa dinikmati pengunjung yang datang ke Cikao Park. Mulai dari bermain air di waterpark, berinteraksi dengan berbagai satwa di taman satwa dan bird park, menikmati area bermain, hingga taman lampion.

Banyaknya aktivitas ini tidak membuat harga tiket masuknya menjadi mahal, namun justru masih tetap terjangkau. Kamu hanya perlu menyiapkan budget mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 20.000.

4. Desa Sajuta Batu

Dipenuhi oleh jutaan batuan andesit, membuat desa ini dinamai Desa Sajuta Batu. Hamparan bebatuan warna cokelat ini sangat indah untuk menjadi latar foto estetikmu. Selain menikmati keindahan ini, kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas menarik di desa ini seperti rock climbing, berkemah, memancing, mendaki gunung, dan masih banyak lagi. Desa ini terbilang cocok untuk kamu yang senang melakukan olahraga di luar ruangan dan cukup ekstrim.

Lokasinya berada di Cipeundeuy, Bojong, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Untuk bisa melihat bebatuan alam yang ada di Desa Sajuta Batu, kamu tidak akan dikenakan biaya masuk.

5. Curug Cipurut

Masih dengan keindahan alam Purwakarta, kamu bisa berkunjung ke Curug Cipurut yang berada di Gunung Burangrang. Curug yang satu ini masih sangat asri dikarenakan masih jarang dikunjungi wisatawan.

Untuk bisa sampai ke air terjun ini, kamu perlu melewati perkebunan teh hingga perkampungan warga selama kurang lebih 20 menit. Meskipun demikian, waktu mu akan terbayar dengan pemandangan air terjun yang memukau. Terdapat tiga curug yang berlokasi di area yang sama. Ketiganya memiliki ketinggian yang berbeda-beda.

Alamat dari Curug Cipurut ini berada di Kampung Cileungsing, Desa Sumurugul, Kecamatan Wanayasa, Purwakarta, Jawa Barat. Meskipun masih jarang dikunjungi wisatawan, kamu tetap akan dikenakan biaya jika ingin menikmati keindahan air terjun ini. Pada hari biasa, kamu hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp 5.000 dan Rp 20.000 di akhir pekan.

6. Gunung Lembu

Jika ingin menikmati akhir pekan dengan mendaki, Gunung Lembu yang berada di Purwakarta ini bisa jadi pilihan yang tepat. Namun, untuk bisa sampai ke puncak, kamu perlu melewati rute pendakian yang terbilang sulit.

Waktu yang tepat untuk mendaki gunung ini yaitu di sore hari. Tentunya pemandangan alam dari ketinggian puncak Gunung Lembu ditambah dengan indahnya matahari terbenam akan menjadi salah satu momen yang tak terlupakan. Terlebih lagi, kamu dapat menikmati pemandangan lampu-lampu kota di malam hari dari ketinggian.

Untuk bisa sampai ke Gunung Lembu, kamu dapat menuju Kampung Panunggal, Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Pastikan kamu telah mempersiapkan diri dengan baik jika ingin mendaki gunung ini, ya.

7. Taman Air Mancur Sri Baduga

Ingin mencari suasana lain dengan menikmati wisata malam di Purwakarta? Kamu bisa berkunjung ke Taman Air Mancur Sri Baduga. Di tempat ini, kamu akan melihat keindahan air mancur yang menari-nari. Selain itu, terdapat berbagai lampu warna-warni yang akan membuat air mancur ini semakin indah.

Selain melihat atraksi air mancur, kamu juga dapat mencicipi aneka kuliner yang ada di sekitar Taman Air Mancur Sri Baduga. Mulai dari ayam geprek, barbeque, hingga coffee shop, bisa kamu temui di sini.

Awalnya, tidak ada biaya yang dikenakan untuk memasuki kawasan Taman Air Mancur Sri Baduga ini. Namun, saat ini sudah ditetapkan biaya tiket masuk yang masih cukup terjangkau harganya, yaitu mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 15.000.

8. Waduk Jatiluhur

Waduk Jatiluhur merupakan salah satu destinasi yang wajib dikunjungi jika kamu berkunjung ke Purwakarta. Biasanya waduk ini dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk berolahraga maupun sekedar bersantai di pinggir waduk.

Menikmati keindahan waduk di bawah pepohonan yang rindang tentunya semakin membuat siapa saja betah untuk berlama-lama di Waduk Jatiluhur ini. Tak hanya itu, terdapat beberapa spot foto menarik untuk kamu yang ingin mengabadikan momen di tempat ini. Lokasinya berada di Jalan Waduk Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Itulah 8 tempat wisata Purwakarta yang bisa kamu kunjungi di akhir pekan. Purwakarta bisa menjadi alternatif bagi kamu yang ingin berlibur di daerah Jawa Barat. Selain memiliki banyak tempat wisata yang menarik, Purwakarta juga memiliki aneka kuliner yang wajib untuk dicoba. Jangan lupa untuk rencanakan liburanmu bersama Traveloka, ya. Kamu bisa beli tiket kereta, pesawat, hingga booking penginapan hanya di Traveloka. Selain itu, terdapat berbagai tiket atraksi wisata yang bisa kamu dapatkan dengan mudah tanpa harus antri. Yuk, rencanakan liburanmu sekarang!

Tags:
purwakarta
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan