0

Markus Yohannes

11 Feb 2020 - 5 min read

10 Destinasi Wisata Kepulauan Anambas, Surga Kecil di Perbatasan Indonesia

Intip berbagai pesona objek wisata di Kepulauan Anambas yang memukau

Tempat Wisata di Kepulauan Anambas - Bagi kamu yang mencari destinasi wisata kepulauan yang eksotis di Indonesia, wisata Kepulauan Anambas bisa menjadi salah satu pilihan. Kepulauan yang terletak di Provinsi Kepulauan Riau ini menyimpan beragam destinasi wisata yang begitu indah, sampai-sampai wisata Kepulauan Anambas kerap mendapat julukan surga kecil di perbatasan Indonesia.

Ingin menikmati pengalaman traveling yang berbeda dari biasanya, berikut ini rekomendasi destinasi tempat wisata Kepulauan Anambas yang wajib kamu kunjungi!

Destinasi Wisata di Kepulauan Anambas

1. Pulau Bawah

Wisata Kepulauan Anambas - Pulau Bawah

Pulau Bawah | Sumber gambar: Batam News

Pulau Bawah di Kepulauan Anambas pernah menyabet gelar sebagai salah satu destinasi wisata tropis terbaik di dunia, lho. Kini, objek wisata di Anambas yang dikelilingi oleh lautan dangkal dan jernih itu telah memiliki resort untuk memanjakan para pengunjungnya serta melengkapi deretan fasilitas di wisata Kepulauan Anambas ini.

Para turis yang berlibur ke Pulau Bawah juga bisa menikmati suasana santai di tiga laguna yang menyejukkan mata. Pemandangan bahasi indah yang mempesona ini menjadi salah satu daya tarik utama wisata di Kepulaun Anambas.

2. Tarempa

Destinasi wisata kepulauan Anambas - Tarempa

Tarempa | Sumber gambar: Kompas

Terletak di Pulau Siantan, Tarempa adalah pusat dari Kepulauan Anambas. Di pilihan tempat wisata di Kepulauan Anambas satu ini, kamu bisa menikmati aneka pantai dengan pemandangan indah. Salah satunya adalah Pantai Tanjung Momong.

Selain itu, kamu juga bisa menikmati suasana kota Tarempa yang tenang sambil menikmati sunset di atas dermaga dengan ditemani oleh ikan-ikan kecil. Romantis sekali bukan objek wisata Kepulauan Anambas satu ini?

3. Pulau Durai

Destinasi wisata Anambas - Pulau Durai

Pulau Durai | Sumber gambar: Flickr

Pulau Durai terletak di Kecamatan Palmatak. Destinasi wisata di Kepulauan Anambas ini bukan hanya menjanjikan pantai pasir putih yang syahdu, tetapi juga kehadiran penyu-penyu yang menjadikan Pulau Durai sebagai habitatnya.

Jika kamu berkunjung ke tempat wisata di Kepulauan Anambas ini pada waktu yang tepat, kamu bisa melihat kawanan bayi penyu yang menetas dan berenang ke laut. Kalau kamu memutuskan ke Pulau Durai, ingatlah untuk tidak mengganggu proses menetasnya telur-telur penyu ini untuk bantu lestarikan satwa ini, ya!

Hotel & Penginapan Terbaik di Batam

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan di Batam dengan penawaran harga terbaik di Traveloka

4. Air Terjun Temburun

Air Terjun Temburun | Destinasi Wisata Kepulauan Anambas

Air Terjun Temburun | Sumber gambar: Indonesia Kaya

Berbeda dengan destinasi wisata air terjun pada umumnya, Air Terjun Temburun yangberada di Desa Temburun ini mengalir langsung ke lautan lepas. Fenomena alam ini sendiri termasuk jarang bisa kamu temukan di tempat lain, lho. Air Terjun Temburun ini sendiri terdiri dari tujuh tingkatan yang membuatnya tampak begitu megah.

Untuk bisa mencapai objek wisata di Kepulauan Anambas ini, ada dua cara yang bisa diambil, yaitu lewat jalur darat dan jalur laut. Jika kamu ingin yang lebih sederhana, disarankan gunakan jalur laut saja karena kamu cukup menggunakan perahu dan turun di dermaga Desa Temburun.

5. Pulau Penjalin

Pulau Penjalin - Destinasi Wisata di Kepulauan Anambas

Pulau Penjalin | Sumber gambar: Detik

Pernahkah kamu menonton filmThe Beachyang dibintangi oleh Leonardo DiCaprio? Film ini menggambarkan sebuah pantai indah yang dikelilingi oleh hutan hijau yang rimbun. Ternyata, keindahan yang sama bisa kamu dapatkan di Pulau Penjalin lho!

Pasir halus, perairan indah, hingga karang-karang nan eksotis menjadi komposisi yang menyempurnakan keindahan wisata di Kepulauan Anambas satu ini. Pulau Penjalin ini juga cocok banget buat kamu yang hobi snorkeling karena panorama bawah laut yang ditawarkan di peraira sekitar wisata Kepulauan Anambas ini sangatlah mempesona.

6. Pantai Arung Hijau

Wisata Pulau Anambas - Pantai Arung Hijau

Pantai Arung Hijau | Sumber gambar: Tempat.me

Berbicara soal wisata pantai di Kepulauan Anambas memang takkan ada habisnya. Alternatif wisata pantai lainnya di Anambas yang tak kalah menarik adalah Pantai Arung Hijau yang berada di Desa Taingau, Kecamatan Siantan.

Panorama indah di tempat wisata Anambas satu ini sangat tepat untuk kamu penggemar momen-momen sunset yang indah! Pesona alam bawah laut di sekitar objek wisata Anambas ini juga terkenal sangat indah sehingga kerap dijadikan sebagai salah satu destinasi diving favorit.

7. Pulau Piugus

Destinasi wisata di Kepulauan Anambas - Pulau Piugus

Pulau Piugus | Sumber gambar: Visit Kepri Indonesia

Pulau Piugus menyajikan ketenangan yang sulit ditemukan di tempat lain. Jika kamu sudah penat dengan kehidupan kota yang penuh sesak, ini saatnya relaksasi dengan bersantai di salah satu pulau kecil tujuan wisata di Anambas ini.

Berencana untuk tinggal lebih lama di Pulau Pingus? Deretan resort yang dibangun di atas laut kawasan wisata Kepulauan Anambas ini bisa memberikanmu pengalaman bermalam yang berbeda dan benar-benar refreshing.

8. Pulau Mengkian Panjang

Wisata Kepulauan Anambas - Pulau Mengkian Panjang

Pulau Mengkian Panjang | Sumber gambar: Haluan Kepri

Pulau Mengkian Panjang adalah salah satu surga tersembunyi di Kepulauan Anambas. Sesuai dengan namanya, pulau ini memiliki garis pantai yang cukup panjang, sehingga menarik untuk dijelajahi. Oleh karena ukurannya yang kecil dan langsung dikelilingi oleh perairan biru, kawasan wisata di Pulau Anambas ini tidak berpenghuni, sehingga memberikan pengalaman traveling yang lebih private.

Hotel & Penginapan Terbaik di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan di Tanjung Pinang dengan penawaran harga terbaik di Traveloka

9. Pulau Nongkat

Wisata di Kepulauan Anambas - Pulau Nongkat

Pulau Nongkat | Sumber gambar: Amazing Anambas

Berbeda dengan pantai-pantai di Kepulauan Anambas lainnya yang dihiasi oleh pasir halus, pantai di Pulau Nongkat justru tampil eksotis dengan formasi batu-batu besar yang berdiri kokoh membingkai pantai yang tenang. Melihat debur ombak yang dipecah oleh batu-batu ini memberikan pemandangan indah tersendiri yang tak kalah menarik dibandingkan wisata Kepulauan Anambas lainnya.

10. Pasir Busung

Wisata Anambas

Pasir Busung | Sumber gambar: Visit Kepri Indonesia

Jika pulau-pulau di Kepulauan Anambas lainnya tampil asri dengan hijaunya pepohonan, Pulau Pasir Busung hanya berupa daratan pasir keputihan yang dikelilingi perairan dengan warna kebiruan yang indah. Pemandangan yang tak biasa inilah yang membuat objek wisata di Anambas satu ini kerap dijadikan destinasi berburu foto-foto yang memukau.

Tapi, jangan lupa untuk datang ke Pasir Busung ketika air laut tengah surut karena jika air laut tengah pasang maka pulau ini akan menghilang tertutup permukaan air laut.

Itu dia rekomendasi destinasi wisata Kepulauan Anambas yang wajib kamu kunjungi. Setelah melihat berbagasi pesona wisata Anambas tersebut, rasanya ingin segera merasakannya langsung bukan?

Jika kamu belum tahu bagaimana cara untuk sampai ke Kepulauan Anambas, tidak perlu bingung. Kepulauan Anambas bisa dicapai melalui dua jalur, yaitu Tanjung Pinang dan Batam. Dan, rencanakan liburan ke Kepulauan Anambas bisa jadi lebih mudah dengan aplikasi Traveloka!

Pesan tiket pesawat, booking hotel, hingga cari penawaran seru di Traveloka Xperience siap sempurnakan petualanganmu di Kepulauan Anambas!

Hotel & Penginapan Terbaik di Kepulauan Anambas

Temukan lebih banyak pilihan hotel dan penginapan terbaik di Kepulauan Anambas dengan penawaran harga terbaik di Traveloka

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan