Pantai Tegar Putri - Sebagai negara kepulauan, Indonesia jelas memiliki beragam destinasi wisata pulau dengan pesisir pantai yang menawan. Batam adalah salah satunya. Gugusan pulau yang termasuk dalam wilayah provinsi Riau ini yang jadi magnet tak hanya bagi wisatawan lokal, namun juga Singapura dan Malaysia yang lokasinya sangat dekat dengan Batam.
Nah,wilayah kota Batam jelas menawarkan banyak destinasi wisata air yang keren, seperti yang relatif baru tersingkap adalah Pantai Tegar Putri (atau kerap juga disebut sebagai Pantai Tegar Bahari). Pantai pasir putih ini terselubung di Pulau Galang Baru, salah satu dari tiga pulau utama yang membentuk akronim Barelang atau Batam, Rempang, dan Galang.
Pantai Tegar Bahari atau Pantai Tegar Putri | Sumber: Tegar Bahari Beach
Hebatnya kini tak perlu pusing cara melompati pulau di Batam karena ada rangkaian Jembatan Barelang (akajembatan Golden Gate versi mini) yang memudahkan perjalanan antarpulau, termasuk ke Pulau Galang Baru. Terus apa sajasihdaya tarik wisata Pantai Tegar Putri ini? Yuk kita telusuri.
What to See
Hamparan pasir putih, air biru jernih, dan kubah langit biru yang memesona. Pas banget buat kamu yang ingin berlibur ke pantai dengan suasana yang tenang dan tak ramai pengunjung sembari menikmatisunset. Karena tergolong “baru” (semenjak akhir 2016) dan terletak di paling pojok wilayah administratif Batam, kondisi Pantai Tegar Putri masih asri dan bersih dari sampah yang kerap jadi masalah utama destinasi pariwisata.
Pantai Tegar Bahari atau Pantai Tegah Putri | Sumber gambar: Batam City
What to Do
Di sini kamu bisa bermain air di tepi pantai, berenang, atau naikbanana boat. Kalau ingin berleha-leha saja, tapi tak mau terpapar sinar matahari langsung, silakan menyewa salah satu gazebo dengan biaya Rp50.000.
Selain itu, kamu juga bisa tur keliling pantai-pantai lain yang tak kalah indahnya, seperti Pantai Galang Baru dan Pantai Cakang yang memiliki garis pantai yang sama dengan Tegar Putri, serta Pantai Viovio di Pulau Galang.Selain itu, di seberang pantai Tegar Putri sendiri kamu bakal melihat Pulau Sembur, pulau kecil yang menjadi rumah bagi Suku Laut yang kini telah menetap di darat.
Pantai Tegar Bahari atau Pantai Tegar Putri | Sumber gambar: Visit Kepri
What to Eat
Sejauh ini, hanya ada satu warung yang melayani wilayah pantai dengan menu sederhana. Kalau mau menikmati wisata kuliner khas Batam yang lengkap, kamu mesti berbalik ke area Jembatan Barelang I (sekitar 30 menit waktu tempuh). Tempat ini memiliki banyak rumah makan dan pedagang asongan menjajakan kuliner khas Batam.
Kuliner Siput Gong Gong Khas Batam | Sumber gambar: Wikipedia
Seperti telah disebut di atas, kini sudah gampang untuk melintasi gugusan kepulauan Batam karena keberadaan rangkaian Jembatan Barelang. Dari bandara Hang Nadim di kota Batam, cukup dekat kokke Pulau Galang Baru dengan jarak hanya 69 km atau sekitar 1 jam 20 menit.Well,karena minimnya jumlah transportasi umum yang menghubungkan antarpulau di Batam, lebih baik menyewa mobil atau motor saja. Kamu nantinya mesti melalui jalan pasir berbatu ke arah Pantai Tegar Putri dari jalan utama Trans Barelang.
Mau lebih lancar lagi rencana pelesirmu ke Pantai Tegar Putri?Downloadsaja aplikasi Traveloka. Kamu bisa mendapatkan penawaran-penawaran terbaik baik soal booking akomodasi dengan fasilitas yang kamu inginkan atau tempat makan yang sesuai dengan selera. Mau penawaran seru lainnya? Langsung cek Traveloka Xperience atau Traveloka Eats untuk mendapatkan promo menarik yang bakal memaksimalkan perjalananmu.
Yang pasti, kamu tak akan menyesal menyambangi pantai eksotis di Batam ini, apalagi kamu juga bisa mengunjungi atraksi wisata alam lainnya di kepulauan Batam. Take your vitamin sea NOW!
Hotel & Penginapan Terbaik di Batam
Temukan lebih banyak p...
Lihat Harga