0

Anna Cendana

02 Sep 2022 - 5 min read

10 Keuntungan Punya Aplikasi Traveloka, Ada Hadiah Bagi Pengguna Baru

Sejak tahun 2012, Traveloka sudah banyak dikenal sebagai tempat di mana kamu bisa membeli tiket pesawat hingga booking hotel dalam satu aplikasi. Nah hari ini, ternyata Traveloka bisa lakukan lebih dari sekadar itu!

Banyak fitur-fitur dan kemudahan yang ditawarkan oleh Traveloka. Mulai dari bayar tagihan bulanan hingga check-in secara online, semua bisa kamu lakukan di SuperApp ini!

Yuk simak beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan jika memiliki aplikasi Traveloka di smartphone mu.

1. Bisa Pesan Tiket Pesawat dengan Harga Termurah

notifikasi harga

Apakah kamu sudah tahu kalau di Traveloka ada fitur “Notifikasi Harga”? Fitur Notifikasi Harga dari Traveloka adalah sebuah fitur yang memungkinkan kamu untuk mendapatkan harga termurah saat hendak membeli tiket pesawat.

Kamu bisa buat Notifikasi Harga sesuai dengan maskapai yang kamu inginkan dan tanggal keberangkatan yang kamu hendaki. Nantinya, Traveloka akan memberikan kamu Notifikasi Push saat ada harga termurah yang ditawarkan, sehingga kamu dapat pesan penerbangan di waktu yang tepat.

Notifikasi Harga Penerbangan ini bisa kamu buat secara harian atau mingguan, sesuai dengan yang kamu inginkan. Nah, aktifkan Notifikasi Harga di Traveloka supaya kamu tidak ketinggalan kesempatan untuk dapat tiket pesawat murah, ya.

2. Menginap dengan fitur Hotel Online Check-in

Fitur Online Check-in adalah adalah fitur yang memudahkan kamu untuk melakukan check-in kamar hotel secara online lewat aplikasi Traveloka. Jadi, kamu tidak perlu lagi terburu-buru untuk tiba di hotel, karena kamu bisa langsung check-in lewat aplikasi.

Pastikan kamu membawa dokumen yang sama dengan dokumen yang kamu kirimkan saat Online Check-in, ya.

3. Liburan Sekarang, Bayar Kemudian dengan PayLater

Mau liburan tapi masih belum ada budgetnya? Tenang saja, Traveloka bisa wujudkan liburan impianmu, bahkan saat kamu tidak ada budget.

Jangan sedih, budget minim untuk liburan bisa kamu atasi dengan Traveloka PayLater. Dengan PayLater dari Traveloka kamu bisa liburan kapan saja, dan bayar belakangan dengan cicilan online atau kartu kredit online.

Mulai dari tiket pesawat hingga pesan kamar hotel, kamu bisa bayar duluan dengan PayLater dan cicil setiap bulannya.

4. Bingung Mau Liburan Kemana? Buat Rencana dengan Discovery Mode

Sepertinya banyak yang belum tahu nih, Traveloka juga punya fitur Discovery Mode yang akan mempermudah rencana liburanmu. Kamu belum tahu mau menginap di mana, kapan, atau dengan siapa? Tenang, ada Discovery Mode!

Fitur Discovery Mode dari Traveloka akan memberikan kamu inspirasi penginapan sesuai dengan preferensi area yang kamu pilih, dengan siapa kamu menginap, dan perkiraan tanggal menginap kamu.

Dengan begitu, kamu tidak usah pusing-pusing mencari pilihan hotel kesana kemari, karena Discovery Mode sudah mengorganisirnya untuk kamu.

5. Main Games Bisa Dapet Cuan

Wah apa ini? Main games di Traveloka bisa dapet cuan? Ya, benar sekali.

Fitur Reward Zone dari Traveloka adalah sebuah fitur yang memperbolehkan kamu untuk mendapatkan Traveloka Points secara cuma-cuma. Hanya dengan bermain games Traveloka setiap hari, kamu bisa mendapatkan Traveloka Points secara gratis.

Ingat, 1 Traveloka Points bernilai 1 Rupiah, lho. Nah, Points yang terkumpul ini nantinya bisa kamu tukarkan untuk mendapatkan diskon tiket pesawat hingga diskon saat pesan kamar hotel.

Semakin banyak Points yang kamu kumpulkan, semakin banyak pula pundi rupiah yang kamu dapatkan.

6. Ingin Road Trip? Bisa Sewa Mobil di Traveloka

Road trip ke Bali bersama dengan sahabat atau pacar sepertinya, seru ya? Di Traveloka, kamu bisa sewa mobil dengan sopir atau tanpa sopir dengan mudah di berbagai kota di Indonesia, bahkan luar negeri.

Jika ingin pergi dengan sopir, kamu tinggal pilih lokasi rental terdekat, waktu penjemputan dan durasi sewa yang kamu inginkan. Tarif sewa mobil dengan sopir di Traveloka mulai dari Rp 200 ribuan saja, lho.

Untuk sewa mobil lepas kunci, kamu tinggal pilih durasi waktu sewa, tanggal pengambilan mobil, dan tanggal pengembalian. Semudah itu, kamu sudah bisa keliling kota dan road trip sesuai keinginanmu!

7. Mau naik kereta api ke kampung halaman? Bisa!

Bosan naik pesawat atau mobil ke kampung halaman? Kamu mungkin bisa coba naik kereta api dan rasakan perjalanan darat yang sudah pasti akan terasa memorable.

Di Traveloka, kamu bisa pesan Tiket Kereta Api dengan mudah dan bebas hambatan. Fitur pemesanan Tiket Kereta Api di Traveloka juga dilengkapi dengan “Notifikasi Kursi” di mana Traveloka akan memberikan notifikasi ke smartphonemu ketika ada kursi kereta yang sudah penuh atau mengingatkanmu saat tiket mulai dijual.

8. Saatnya Investasi Emas dan Siapkan Masa Depan!

keuntungan tabungan emas

Di Traveloka, kamu juga bisa investasi emas mulai dari Rp10.000,- saja! Investasi emas di Traveloka cocok bagi investor pemula maupun berpengalaman yang ingin membangun portofolio investasi.

Kamu hanya perlu e-KTP, foto diri yang jelas, dan nomor ponsel yang aktif. Mulai dari Rp10.000,- saja kamu sudah bisa berinvestasi. Bekerjasama dengan Pegadaian, investasi emas di Traveloka terjamin dan tentunya aman.

Kamu juga bisa mengatur dan menjual emas dengan mudah, karena Traveloka dapat transfer ke lebih dari 150 bank.

9. Bayar tagihan dengan mudah setiap bulan di Traveloka

Eits, masih ada lagi nih yang kamu bisa lakukan di aplikasi Traveloka, yakni bayar tagihan. Mulai dari angsuran kredit, bayar tagihan PDAM, bayar tagihan PBB, hingga bayar tagihan BPJS Kesehatan, bisa kamu lakukan di Traveloka.

Jadi, kamu tidak perlu repot pindah ke aplikasi lain, karena di Traveloka kamu bisa lakukan semuanya!

10. Ada Rejeki Bagi si Anak Baru!

Nah, keuntungan ini adalah yang paling spesial, Travelokans!

Traveloka menawarkan hadia eksklusif bagi setiap pengguna barunya, lho. Apa saja sih yang bisa kamu dapatkan?

Gratis Traveloka Points

Setelah mendaftarkan akun baru, kamu bisa klaim hadiah berupa ribuan Traveloka Points gratis! Points tersebut bisa kamu tukarkan ke berbagai pilihan kupon diskon.

Kupon diskon hingga 500 ribu dari produk Traveloka

Selain gratis Traveloka Points, pengguna baru aplikasi Traveloka juga akan mendapatkan diskon untuk berbagai produk Traveloka seperti diskon tiket pesawat domestik, diskon hotel, diskon tiket kereta, dan diskon produk lainnya.

Ini Saatnya Kamu Download Aplikasi Traveloka!

Bagaimana? Banyak kan yang bisa Traveloka lakukan untuk kamu? Ternyata, banyak juga ya fitur dan kemudahan yang bisa kamu dapatkan dengan adanya aplikasi Traveloka di smartphone-mu.

Tunggu apalagi? Downloadl aplikasi Traveloka sekarang, kumpulkan hadiahnya, dan lakukan semua kebutuhan lifestyle mu dengan mudah dalam satu aplikasi saja!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan