<

Pusat Bantuan - TPayLater

Refund TPayLater Akibat COVID-19

Prosedur refund untuk pembelian menggunakan TPayLater tetap mengikuti prosedur refund produk yang telah dibeli.

Perlu diketahui bahwa biaya cicilan TPayLater tidak dapat di-refund.

Saat Anda sudah melakukan pembayaran TPayLater dan refund Anda sudah diproses, Anda mungkin masih akan melihat tagihan di akun TPayLater Anda. Seperti pembelian dengan produk kredit lainnya, biaya cicilan TPayLater tidak bisa di-refund. Oleh karena itu, jumlah ini akan tetap ditampilkan sebagai tagihan yang perlu dibayar.andnbsp;

Jika Anda melakukan pesanan dengan 100% Refund Guarantee, mohon diingat bahwa kebijakan tersebut hanya mencakup harga produk saja, misalnya harga tiket atau hotel Anda. Anda tetap harus membayar biaya cicilan TPayLater, yang bersifat tidak bisa di-refund.

Kami menyarankan agar Anda membayar tagihan TPayLater Anda sebelum batas waktu, meski refund Anda sedang diproses, untuk menghindari biaya keterlambatan, penurunan limit, dan catatan keterlambatan di SLIK.

Jika Anda sudah membayar sebagian cicilan, jumlah refund akan dikembalikan terlebih dahulu ke limit TPayLater Anda. Selebihnya akan ditransfer ke rekening bank Anda.

Jika Anda telah membayar penuh cicilan TPayLater Anda, maka jumlah refund akan ditransfer ke rekening bank Anda.

Untuk pengembalian dana ke rekening bank, kami akan mengirimkan email untuk meminta info rekening Anda. Anda dapat membalas email ini untuk memberikan info yang diperlukan.andnbsp;

Untuk informasi lebih lanjut, silakan lihat artikel berikut: Refund untuk Pembelian Menggunakan TPayLater.

APAKAH ARTIKEL INI MEMBANTU?

Ya

Tidak

HUBUNGI KAMI
Butuh bantuan lebih lanjut? Ketuk di bawah untuk hubungi customer service kami.
Hubungi kami