Cilacap menawarkan perpaduan menarik antara wisata alam, sejarah, dan budaya yang khas pesisir selatan Jawa. Salah satu daya tarik utamanya adalah Pantai Teluk Penyu, yang terkenal dengan panorama laut lepas dan akses menuju Pulau Nusakambangan, pulau bersejarah yang dikenal sebagai lokasi penjara berkeamanan tinggi serta peninggalan benteng-benteng kolonial seperti Benteng Pendem. Selain itu, wisatawan juga bisa menikmati kuliner khas seperti tempe mendoan dan olahan hasil laut segar.
Rata-rata suhu udara di wilayah ini berkisar antara 22 °C – 32 °C. Waktu paling tepat mengunjungi daerah ini adalah dari Juni sampai Oktober karena suhunya tidak terlalu tinggi cenderung rendah. Cuaca yang cenderung cerah dan lebih kering, sangat cocok untuk menikmati pantai seperti Teluk Penyu atau wisata ke Benteng Pendem.
Berikut 5 rekomendasi wisata menarik di sekitar Cilacap yang bisa dikunjungi.
Pantai ini merupakan ikon wisata Cilacap yang menawarkan pemandangan laut lepas dengan latar belakang Pulau Nusakambangan dan aktivitas pelabuhan. Pasirnya yang lembut dan suasana teduh dari pepohonan menjadikannya tempat favorit untuk bersantai dan menikmati hidangan laut di warung-warung sekitar.
Benteng peninggalan Belanda yang dibangun pada tahun 1861 ini menyimpan sejarah panjang pertahanan pantai selatan Jawa. Dengan arsitektur khas dan terowongan bawah tanah, pengunjung dapat menjelajahi berbagai ruangan seperti barak, penjara, dan ruang amunisi. Benteng ini juga dikenal dengan sebutan "Benteng Tersembunyi" karena sebagian bangunannya tertimbun pasir.
Terletak di Kecamatan Jeruklegi, Havana Hills adalah destinasi wisata keluarga yang menawarkan pemandangan 360 derajat dari ketinggian. Daya tarik utamanya adalah Rainbow Slide, perosotan warna-warni yang menjadi spot foto favorit. Selain itu, tersedia juga bioskop VR, arena bermain anak, ATV, dan area camping.
Terletak di Desa Gentasari, Kecamatan Kroya, museum ini didirikan untuk mengenang Jenderal Soesilo Soedarman, tokoh penting pada masa Orde Baru. Museum ini menampilkan perjalanan karier beliau, koleksi kendaraan militer, serta dilengkapi dengan perpustakaan dan taman bermain.
Berada di Desa Karanggedang, Kecamatan Sidareja, Kemit Forest adalah hutan pinus yang disulap menjadi tempat wisata alam dengan berbagai spot foto menarik seperti ayunan gantung, sepeda udara, dan rumah kurcaci. Udara sejuk dan suasana asri menjadikannya tempat yang cocok untuk piknik dan bersantai.
Baca juga: 10 Makanan Khas Cilacap yang Paling Ikonik dan Wajib Dicoba!
Beralamat di Jl. Gatot Subroto No 120, Wanasari, Sidanegara, Cilacap, Cilacap Tengah, Azana Asia Cilacap merupakan hotel bintang 4 yang berpredikat Preferred Partner Plus dari Traveloka karena selalu menjaga performa terbaiknya. Hotel ini masuk kategori “Great value in its class” dan “High-quality service”.
Tipe Kamar yang tersedia di Azana Asia Cilacap
Tipe kamar paling murah di sini adalah tipe Deluxe dengan kisaran harga per malam mulai dari Rp400 ribu hingga Rp780 ribu, yang dibagi lagi menjadi beberapa jenis Deluxe, Deluxe King, dan Deluxe Twin. Lalu, untuk kamar dengan harga kisaran Rp900 ribu – Rp1,2 juta ada tipe Executive dan Family. Sementara untuk tipe paling mahal adalah Suite dengan harga per malam antara Rp1,2 juta – Rp2,3 juta.
Fasilitas yang tersedia di Azana Asia Cilacap
Selain TV, AC, dan kamar mandi dengan shower air panas, setiap kamar di sini memiliki pintu terhubung. Restoran di sini berkonsep show cooking yang bisa digunakan untuk sarapan, makan siang, dan makan malam, serta memiliki menu makanan vegetarian. Tersedia juga kolam renang outdoor dan spa.
Layanan Tamu yang tersedia di Azana Asia Cilacap
Untuk layanan tamu, hotel menyediakan layanan kamar 24 jamm early check ini dan late check out di resepsionis 24 jam, concierge/layanan tamu, penitipan bagasi, hingga transportasi di area hotel, termasuk jemput di stasiun kereta.
Info Lokasi di sekitar Azana Asia Cilacap
Hotel ini sangat dekat ke Sentul Waterpark Cilacap, yaitu hanya 4 menit berkendara sejauh 2,2 km. Untuk ke Pantai Teluk Penyu juga tidak terlalu jauh hanya 5,7 km dari hotel. Sementara untuk ke Terminal Cilacap lebih dekat lagi, yaitu 2,9 km atau sekitar 6 menit berkendara.
Review Azana Asia Cilacap oleh Pengunjung
Review dari R***a: 10,0/10
“Sangat bersih rapih, staff-nya ramah-ramah.”
Atrium Premiere Hotel Cilacap yang beralamat di Jalan S Parman No.12 , Cilacap Tengah, Cilacap ini memiliki lokasi yang sangat strategis. Bahkan, hanya dengan berjalan kaki dari hotel bintang 4 ini, kamu sudah bisa menjangkau pusat aktivitas di kota ini, yaitu area alun-alun.
Tipe Kamar yang tersedia di Atrium Premiere Hotel Cilacap
Ada dua tipe kamar di hotel ini, yaitu Deluxe dan Suite. Untuk tipe Deluxe harga kamarnya berkisar antara Rp670 ribu – Rp 750 ribu, yaitu untuk Deluxe dan Deluxe Twin. Sementara untuk Suite, ada Junior Suite Standard dengan harga mulai dari Rp1,3 juta, Junior Suite dengan harga Rp1,4 juta – Rp1,5 juta, serta Suite dan Suite Standard dengan harga di atas Rp1,6 juta.
Fasilitas yang tersedia di Atrium Premiere Hotel Cilacap
Semua kamar di sini sudah dilengkapi oleh AC, TV, dan juga kulkas. Bahkan, kamar sudah bisa diakses dengan pengguna kursi roda. Untuk fasilitas umumnya, terdapat kolam renang outdoor dan kolam renang anak, fitness center, spa and massage, serta restoran dan bar.
Layanan Tamu yang tersedia di Atrium Premiere Hotel Cilacap
Tersedia juga bellboy, concierge/layanan tamu, resepsionis dan keamanan 24 jam, laundry, penitipan bagasi, transportasi di area hotel berbiaya, parkir valet, dan staf mutlibahasa.
Info Lokasi di sekitar Atrium Premiere Hotel Cilacap
Jarak hotel dengan Alun-Alun Cilacap sangat dekat, yaitu cukup dengan berkendara selama 2 menit selama 850 meter. Sementara untuk ke Pantai Teluk Penyu jaraknya sekitar 3.9 km. Hotel ini juga dekat dengan Stasiun Cilacap, yang hanya berjarak 1,9 km atau 6 menit berkendara.
Review Atrium Premiere Hotel Cilacap oleh Pengunjung
Review dari Moch Z.: 10,0/10
“Enak hotelnya, staf ramah, kamar bersih, lokasi dekat alunan alun cilacap.”
Jika ingin menginap di hotel mewah bintang 4 yang sudah dilengkapi dengan layanan Google Assistant di tiap kamar sehingga memberi kemudahan bagi tamu saat menginap, Aston Inn Cilacap yang berlokasi di Jl. Budi Utomo No 38 Cilacap, Cilacap Selatan, Cilacap, jawabannya.
Tipe Kamar yang tersedia di Aston Inn Cilacap
Tipe kamar paling murah di hotel ini adalah Superior dan Twin Superior dengan harga mulai dari Rp720 ribu. Lalu, ada tipe Deluxe Premier 2 Twin Beds dan Deluxe Premier yang harga kamarnya berkisar antara Rp840 ribu – Rp960 ribu. Tersedia juga kamar dengan tipe Studio Style dengan harga mulai dari Rp870 ribu. Untuk tipe Executive Balcony dan Executive, harganya dimulai dari Rp1,1 juta – Rp1,3 juta.
Tipe Kamar yang tersedia di Aston Inn Cilacap
Tipe kamar yang lebih mahal lagi adalah Family, Family Suite, Aston Suite, Suite, dan Suite King Size Bed yang harganya berkisar antara R2,1 juta – Rp3 juta. Sementara untuk tipe yang paling mahal, yaitu Studio 2 Twin Beds dengan harga mulai dari Rp4,8 juta.
Fasilitas yang tersedia di Aston Inn Cilacap
Selain fasilitas yang sudah sangat lengkap di dalam kamar, termasuk Google Assistant, setiap kamar di sini juga memiliki pintu penghubung dan aksesibel bagi penyandang disabilitas. Tak lupa juga ada restoran, kolam renang, spa, dan gym/fitness center..
Layanan Tamu yang tersedia di Aston Inn Cilacap
Layanan tamu yang tersedia adalah concierge, resepsionis 24 jam, laundry, penitipan bagasi, dan layanan kamar.
Info Lokasi di sekitar Aston Inn Cilacap
Jika kamu penggemar Fore Coffee, hotel ini sangat dekat dengan salah satu outlet-nya yang hanya berjarak 500 m atau 7 menit jalan kaki. Pantai Teluk Penyu juga bisa ditempuh 11 menit berkendara, sedangkan Stasiun Cilacap lebih dekat lagi, yaitu 6 menit berkendara sejauh 2 km.
Review Aston Inn Cilacap oleh Pengunjung
Review dari Safaruddin: 10,0/10
“Hotel yang bersih dan nyaman dengan staff nya yang baik dan ramah.”
Jika ingin menginap di hotel murah yang dekat dengan terminal bus, D'Rey Hotel yang berlokasi di Jl.Gatot Subroto No.28, Klempang, Gunungsimping, Cilacap Tengah, Cilacap, ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Tipe Kamar yang tersedia di D’Rey Hotel
Tipe paling murah di hotel ini adalah Standart dengan harga mulai dari Rp230 ribu. Lalu, untuk tipe Superior dan Deluxe harganya berkisar antara Rp300 ribu-an. Sementara tipe kamar yang paling mahal adalah Junior Suite di harga mulai dari Rp450 ribu dan Family dengan harga mulai dari Rp550 ribu.’
Fasilitas yang tersedia di D’Rey Hotel
Fasilitas kamar di hotel ini cukup lengkap, bahkan sudah dilengkapi bathtub untuk dua tipe kamar yang termahal. Sementara untuk fasilitas umumnya ada kolam renang outdoor dan kolam renang air laut outdoor, parkir bagi penyandang disabilitas, serta WiFi di area umum.
Layanan Tamu yang tersedia di D’Rey Hotel
Untuk layanan tamu tersedia resepsionis 24 jam dan penitipan bagasi.
Info Lokasi di sekitar D’Rey Hotel
Seperti yang sudah disebutkan, hotel ini sangat dekat dengan Terminal Cilacap yang hanya berjarak 600 meter dan bisa ditempuh dengan berjalan kaki selama 9 menit. Selain itu, hotel juga sangat dekat dengan Sentul Waterpark Cilacap, yaitu hanya berjalan kaki 2 menit sejauh 150 meter. Sementara Alun - Alun Cilacap jaraknya sekitar 3,1 km.
Review D’Rey Hotel oleh Pengunjung
Review dari P***o: 10,0/10
“Sangat baik resepsionis nya ramah banget.”
RedDoorz near Alun Alun Cilacap yang berlokasi di Jalan Masjid, No.15, Sidanegara, Kecamatan Cilacap Tengah, Cilacap, ini sangat dekat dengan alun-alun kota. Selain lokasinya yang strategis, harga kamar di hotel bintang 1 ini juga sangat murah.
Tipe Kamar yang tersedia di RedDoorz near Alun Alun Cilacap
Hanya ada satu tipe kamar di sini, yaitu Reddoorz dengan harga mulai dari Rp240 ribu dan fasilitas kasur 1 double bed.
Fasilitas yang tersedia di RedDoorz near Alun Alun Cilacap
Setiap kamar dilengkapi dengan TV, AC, dan kamar mandi dalam dengan shower. Sementara fasilitas umumnya ada lobi, area bebas asap rokok, dan WiFi gratis.
Info Lokasi di sekitar RedDoorz near Alun Alun Cilacap
Dari hotel ke Alun-Alun Cilacap hanya membutuhkan waktu 5 menit berjalan kaki sejauh 350 meter. Jarak ke Stasiun Cilacap juga tidak jauh, hanya 1,5 km atau 5 menit berkendara. Sementara untuk ke Pantai Teluk Penyu jaraknya 4,1 km.
Review RedDoorz near Alun Alun Cilacap oleh Pengunjung
Review dari Y***a: 10,0/10
“Baik bersih dan bagus pelayanan staff baik dan cepat.”
The Paragon Hotel Cilacap Redpartner yang beralamat di Jalan Rambutan, No.52, Tambakreja, Kecamatan Cilacap Selatan, Cilacap Selatan, Cilacap, ini merupakan hotel dengan kombinasi kenyamanan, lokasi strategis, dan harga yang terjangkau.
Tipe Kamar yang tersedia di The Paragon Hotel Cilacap Redpartner
Ada dua tipe kamar di sini, yaitu Standard dengan harga mulai dari Rp230 ribu dan dan Superior yang harganya mulai dari Rp300 ribu.
Fasilitas yang tersedia di The Paragon Hotel Cilacap Redpartner
Di tiap kamar sudah tersedia fasilitas free WiFi, AC, dan televisi. Untuk fasilitas di hotel ada ruangan untuk umum, lobi, dan juga kolam renang.
Info Lokasi di sekitar The Paragon Hotel Cilacap Redpartner
Pusat perbelanjaan paling dekat dengan hotel adalah Borobudur Plaza yang jaraknya hanya 8 menit jalan kaki atau sejauh 600 meter. Stasiun Cilacap juga hanya berjarak 1,5 km dari hotel atau berkendara 5 menit. Sementara jarak ke Pantai Teluk Penyu adalah 4,1 km.
Review The Paragon Hotel Cilacap Redpartner oleh Pengunjung
Review dari M***d: 9,4/10
“Sangat nyaman, harga terjangkau, free kopi selama menginap 😄. Resepsionis gercep dan ramah.”
Cilacap Guest House yang beralamat di Jalan Gatot Soebroto No.286 (Depan Pos Polisi Terminal Bus Cilacap), Cilacap Tengah, Cilacap, ini memiliki harga kamar yang sangat terjangkau. Bahkan, tersedia kamar dengan harga di bawah Rp100 ribu.
Tipe Kamar yang tersedia di Cilacap Guest House
Tipe kamar termurah di penginapan ini adalah Economy Fan yang harganya mulai dari Rp87 ribu. Ada juga tipe 2 Tempat Tidur Di Kamar Asrama dengan harga mulai dari Rp92 ribu. Sementara untuk tipe kamar yang lebih privat ada Kamar + +wifi Ac Tv yang harganya Rp100 ribu-an dan Family dengan harga Rp300 ribu-an per malam.
Fasilitas yang tersedia di Cilacap Guest House
Selain kipas angin atau AC yang tersedia di kamar, fasilitas umum yang disediakan penginapan adalah dapur kecil, kopi/teh di lobby, garasi, dan WiFi di area umum.
Layanan Tamu yang tersedia di Cilacap Guest House
Layanan tamu yang diberikan meliputi resepsionis 24 jam, money changer, serta penyewaan sepeda dan mobil.
Info Lokasi di sekitar Cilacap Guest House
Jarak penginapan ke Terminal Cilacap sangat dekat, yaitu hanya 66 m atau 1 menit berjalan kaki. Sementara untuk ke Stasiun Cilacap, bisa ditempuh dengan 13 menit berkendara sejauh 5,6 km. Lalu, untuk ke Alun-Alun Cilacap, jarak dari penginapan adalah sekitar 4,6 km.
Review Cilacap Guest House oleh Pengunjung
Review dari A***i: 10,0/10
“Stafnya ramah hotel nyaman. Akses depan terminal Cilacap.”
Berlokasi di Jalan Dokter Rajiman, RW 04 Desa Kebon Manis, Kecamatan Cilacap Utara, Cilacap, OYO 92294 Amole Homestay Syariah ini merupakan salah satu penginapan dengan harga murah dan berkualitas baik di daerah ini.
Tipe Kamar yang tersedia di OYO 92294 Amole Homestay Syariah
Tipe kamar Standard Double yang tersedia di penginapan ini harganya mulai dari Rp100 ribu per malam, dengan luas kamar 20 m².
Fasilitas yang tersedia di OYO 92294 Amole Homestay Syariah
Fasilitas di kamarnya ada AC, dan kamar mandi pribadi dengan shower. Lalu tersedia juga area parkir berjaga dan aksesibel untuk penyandang disabilitas, serta WiFi di area umum.
Layanan Tamu yang tersedia di OYO 92294 Amole Homestay Syariah
Layanan tamu yang diberikan adalah check-in dan check- out ekspress di resepsionis 24 jam dan akan dilayani oleh staff multibahasa.
Info Lokasi di sekitar OYO 92294 Amole Homestay Syariah
Penginapan ini dekat dengan Pool Bus Efisiensi yang berjarak 700 meter atau 10 menit jalan kaki dan Terminal Cilacap yang bisa ditempuh dengan berkendara 5 menit atau sekitar 2,3 km. Lalu, untuk ke Pantai Teluk Penyu jarak dari penginapan adalah 6,6 km.
Review OYO 92294 Amole Homestay Syariah oleh Pengunjung
Review dari Muhammad B. F.: 9,7/10
“Kamar bersih, wangi, sesuai foto, nyaman banget dan bakalan kesini lagi.”
Sesuai dengan namanya, RedDoorz near Stasiun Kroya yang berlokasi di Jl. Slamet No. 27/01, Kec. Kroya , Kroya, Cilacap, ini sangat dekat dengan Stasiun Kroya dan juga Alun-Alun Kroya.
Tipe Kamar yang tersedia di RedDoorz near Stasiun Kroya
Hanya ada satu tipe kamar di sini, yaitu Reddoorz yang harganya mulai dari Rp219 ribu dengan fasilitas kasur 1 queen bed.
Fasilitas yang tersedia di RedDoorz near Stasiun Kroya
Di dalam kamar sudah tersedia fasilitas AC, televisi, dan kamar mandi pribadi dengan shower. Untuk fasilitas penginapannya ada WiFi di area umum.
Info Lokasi di sekitar RedDoorz near Stasiun Kroya
Jarak Stasiun Kroya dari penginapan hanya 550 meter dan bisa ditempuh dengan jalan kaki selama 8 menit. Sementara untuk ke Alun-Alun Kota Kroya jaraknya juga hanya 850 m atau berkendara 3 menit. Jika ingin ke Pantai Teluk Penyu, jaraknya sekitar 34,9 km via Jalur Gumilir - Purwokerto.
Review RedDoorz near Stasiun Kroya oleh Pengunjung
Review dari K***A: 10,0/10
“Pelayanan memuaskan, terima kasih.”
Saat mengunjungi Cilacap, pastikan untuk booking hotel atau penginapan di Traveloka dan gunakan Kode Kupon serta Promo Bank dan Promo BCA yang tersedia. Ini bisa membuat harga kamar yang kamu pesan jadi lebih murah. Lalu, untuk memesan Tiket Bus, Tiket Kereta Api, Tiket Travel & Shuttle, hingga Tiket Pesawat ke Cilacap, bisa juga pesan di Traveloka karena harganya dijamin lebih murah.
Total Akomodasi | 60 Properties |
Area Populer | Cilacap Selatan, Cilacap Tengah |
Hotel Populer | Aston Inn Cilacap, Azana Asia Cilacap |
Objek Wisata Populer | Stasiun Kroya, Pantai Teluk Penyu |