Hotel Grand Karawang Indah adalah salah satu akomodasi bintang 2 di Karawang. Hotel ini berada di lokasi yang strategis dan hanya berjarak sekitar 1,2 km dari Stasiun Karawang. Dengan harga kamar yang terjangkau, Hotel Grand Karawang Indah bisa menjadi opsi akomodasi yang menarik. Fasilitasnya juga termasuk lengkap dan nyaman.
Hotel Grand Karawang Indah memiliki beberapa kelebihan sehingga layak menjadi pilihan Anda untuk tempat bermalam. Salah satunya karena harga kamar yang tidak terlalu mahal. Meski demikian, Anda tetap bisa menikmati fasilitas yang lengkap dan memadai.
Desain kamar tidur di Hotel Grand Karawang Indah juga lumayan bagus dan terkesan bersih. Furnitur yang digunakan tampak kokoh dan baru. Setiap kamar dilengkapi jendela untuk melihat pemandangan di luar.
Hotel Grand Karawang Indah memiliki sejumlah fasilitas standard untuk kenyamanan pengguna. Fasilitas yang tersedia di dalam kamar antara lain AC, televisi, WiFi, dan kamar mandi. Anda juga akan mendapatkan perlengkapan mandi.
Fasilitas umum yang ada di hotel adalah ruang pertemuan dan restoran. Tiga meeting room dengan kapasitas berbeda telah dilengkapi dengan peralatan untuk rapat seperti layar dan proyektor LCD. Ruangan ini bisa digunakan untuk kegiatan seminar dan sejenisnya.
Hotel Grand Karawang Indah terletak di Jl. Ahmad Yani No.28 Bypass Tanjungpura, Karawang Barat, Karawang. Lokasi akomodasi ini berada di pusat kota dan tidak begitu jauh dari alun-alun.
Untuk menjangkau Hotel Grand Karawang Indah, Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi, angkutan umum, atau ojek online. Jika Anda datang dengan kereta api, jarak dari stasiun terdekat ke hotel bisa ditempuh dalam waktu sekitar 10 menit.
Hotel Grand Karawang Indah memiliki beberapa tipe kamar yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Berikut detailnya:
Kamar Standard adalah tipe kamar yang paling kecil di Hotel Grand Karawang Indah. Kamar ini berukuran 17 meter persegi dan dilengkapi dengan fasilitas standard. Harga kamar ini juga paling murah daripada tipe kamar lain. Kamar Standard terletak di lantai 1-3.
Tipe kamar ini memiliki fasilitas yang serupa dengan tipe Standard. Kelebihan tipe Superior adalah fasilitas tambahan berupa area tempat duduk di dalam kamar. Kamar Superior terletak di lantai 3.
Tipe kamar ini hampir sama dengan Superior. Namun, ukurannya sedikit lebih luas. Selain itu, Deluxe terletak di lantai 2 sehingga lebih mudah dijangkau daripada Superior. Harganya sedikit lebih mahal daripada kamar lain.
Tipe kamar ini sedikit lebih luas daripada kamar lainnya. Namun, fasilitas yang tersedia di dalamnya sama dengan kamar lainnya.
Suite adalah tipe kamar paling besar di Hotel Grand Karawang Indah. Selain lebih luas, fasilitasnya juga paling lengkap daripada kamar lain.
Hotel Grand Karawang Indah memiliki tempat makan bernama Batavia Resto. Tamu hotel bisa menikmati sarapan pagi di restoran ini. Batavia Resto juga dapat menyediakan hidangan bagi peserta acara yang menggunakan ruang pertemuan di hotel.
Beberapa fasilitas rekreasi dan kesehatan di Hotel Grand Karawang Indah akan membuat Anda lebih menikmati momen menginap di sini. Berikut daftar fasilitas tersebut:
Resepsionis adalah servis dari hotel yang membantu tamu untuk mendapatkan informasi yang lengkap dan akurat terkait akomodasi yang digunakan. Selain itu, Anda bisa menyampaikan kebutuhan saat menginap di hotel melalui resepsionis.
Fasilitas lain yang penting bagi tamu saat menginap di Hotel Grand Karawang Indah adalah free WiFi. Dengan fasilitas ini, tamu hotel tetap bisa terhubung secara online atau melakukan aktivitas yang berhubungan dengan internet, termasuk menikmati hiburan.
Ketika bermalam di Hotel Grand Karawang Indah, jangan ragu untuk mengunjungi tempat wisata di sekitarnya. Ada beberapa rekomendasi destinasi menarik yang tak jauh dari penginapan ini, yaitu:
Saat menginap di Hotel Grand Karawang Indah, jangan lewatkan kesempatan menikmati suasana kota dengan berkunjung ke Alun-alun Kota Karawang. Tempat ini hanya berjarak sekitar 2,1 km dari lokasi hotel. Tempatnya cukup bersih dan nyaman. Banyak penjual jajanan yang mangkal di sekitarnya.
Jarak dari Taruma Leisure Waterpark ke Hotel Grand Karawang Indah sekitar 2,7 km. Waterpark ini memiliki banyak wahana permainan air yang seru, seperti kolam arus dan kolam ombak. Selain itu, ada pula area terbuka untuk outbound. Objek wisata ini buka setiap hari, mulai pukul 08.00 hingga 17.30.
Sekitar 2 km dari Hotel Grand Karawang Indah, Anda bisa menemukan sebuah pusat perbelanjaan di kota ini, yaitu Resinda Park Mall. Mall besar ini memiliki banyak tenant kuliner dan tempat shopping yang bisa Anda jelajahi. Tersedia pula playground dan wahana permainan gokart di dalam mal.
Di sekitar Hotel Grand Karawang Indah, ada banyak pilihan kuliner yang bisa Anda nikmati. Berikut rekomendasi tempat makan atau restoran yang menarik untuk dikunjungi.
Anda bisa menjangkau tempat makan ini dalam waktu sekitar 5 menit dari Hotel Grand Karawang Indah. Bebek Goreng Pak Ndut merupakan kedai sederhana, tetapi memiliki menu yang menggugah selera. Kualitas bebek di sini terjamin enak, sambal pedasnya juga juara. Menu andalan mereka Bebek Sambel Ijo dan Bebek Sambel Sangan.
Jika Anda ingin menikmati masakan rumahan di Karawang, datang saja ke RM Dukuh. Restoran legendaris ini menyajikan menu khas Padang dan Sunda. Menu favorit pelanggan adalah nasi rendang yang lezat. RM Dukuh punya area makan yang luas dan cocok untuk makan bersama keluarga.
Berjarak sekitar 2 km, ada sebuah restoran Sunda yang terkenal yaitu Indo Alam Sari. Area restoran ini luas, bahkan di dalamnya terdapat ruang untuk pertemuan atau acara spesial seperti resepsi pernikahan. Sebagai restoran keluarga, menu yang disajikan di sini adalah masakan Nusantara.
Untuk pengalaman menginap yang lebih memuaskan di Hotel Grand Karawang Indah, cobalah menerapkan salah satu trik dan tips ini.
Hotel Grand Karawang Indah tidak memiliki lift untuk mengakses lantai atas. Supaya tidak kesulitan, Anda disarankan untuk tidak membawa barang bawaan terlalu banyak saat menginap di Hotel Grand Karawang Indah. Jika perlu, Anda juga bisa meminta bantuan staf hotel untuk kebutuhan ini.
Hotel Grand Karawang Indah memiliki restoran yang melayani pesan antar ke kamar. Jika Anda merasa repot atau tidak punya banyak waktu untuk makan di luar, fasilitas ini bisa dimanfaatkan. Sebelumnya, hubungi bagian informasi untuk menanyakan menu yang tersedia beserta harganya.
Traveloka memudahkan Anda untuk booking kamar di Hotel Grand Karawang Indah. Sebelum memutuskan akomodasi yang tepat, Anda pun bisa mempertimbangkan beberapa opsi lain yang paling memungkinkan dari aplikasi ini. Setelah transaksi dinyatakan berhasil, Anda tidak perlu khawatir lagi mengenai akomodasi saat liburan.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Grand Karawang Indah Hotel | 103 |
Lantai yang tersedia di Grand Karawang Indah Hotel | 3 |
Fasilitas lainnya di Grand Karawang Indah Hotel | Area parkir, Kafe, Layanan kamar 24 jam, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam |